Home / Peristiwa

Jumat, 3 Desember 2021 - 17:08 WIB

148 Buruh Pabrik Tembakau di Kota Yogya Terima BLT DBHCHT

Secara simbolis pemberian ini dilakukan melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Yogyakarta Aman Yuriadijaya ke perwakilan dari 148 penerima BLT DBHCHT. (Foto: Humas Pemkot Yogya)

Secara simbolis pemberian ini dilakukan melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Yogyakarta Aman Yuriadijaya ke perwakilan dari 148 penerima BLT DBHCHT. (Foto: Humas Pemkot Yogya)

NYATANYA.COM, Yogyakarta – Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kota Yogyakarta menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) bagi buruh pabrik tembakau di Kota Yogyakarta tahun 2021.

Secara simbolis pemberian ini dilakukan melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Yogyakarta Aman Yuriadijaya ke perwakilan dari 148 penerima BLT DBHCHT.

Pemberian bantuan tersebut diberikan bagi buruh pabrik tembakau yang ber NIK Kota Yogyakarta dan sudah melalui verifikasi dan validasi dari dana APBD maupun APBN tahun 2021.

Sekretaris Daerah Kota Yogyakarta, Aman Yuriadijaya mengatakan, DBHCHT adalah bagian dari transfer ke daerah yang dibagikan kepada provinsi cukai atau provinsi penghasil tembakau dimana ini sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) No 206/7/2020 tentang Penggunaan, Pemantauan Dan Evaluasi Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau.

Dalam distribusi bantuan yang diberikan kepada buruh pabrik tembakau, pemerintah bekerjasama dengan Bank Jogja, dimana pemberian bantuan akan diberikan melalui program buku tabungan Mas Joko dengan jumlah dana sebesar Rp600.000 selama dua bulan dengan total pemberian sebesar Rp1,2 juta.

Baca juga   Pemanfaatan Teknologi Informasi dalam Visi Misi Gubernur DIY, Dr. R. Stevanus: Momentum Mewujudkan Jogja Smart Province

“Kami berpesan agar dana diterima dapat dimanfaatkan untuk hal-hal yang produktif, seperti tambahan untuk modal usaha, untuk mendukung pendidikan dan pembelajaran anak terutama dalam masa Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) seperti ini, atau untuk kesehatan maupun kegiatan produktif lainnya,” ungkap Sekda Kota Yogyakarta, Aman Yuriadijaya, Jumat (3/12/2021) di Ruang Yudhistira Balaikota Yogyakarta.

Sementara itu, Kepala Dinsosnakertrans.Kota Yogyakarta, Maryustion Tonang mengatakan, dengan diserahkannya BLT dari DBHCHT yang merupakan program tahun pertama di seluruh Indonesia, diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama bagi segenap buruh atau karyawan pabrik tembakau.

Selain itu, dapat meningkatkan keberdayaan masyarakat, menggerakkan perekonomian serta sebagai wujud upaya kita bersama, untuk meningkatkan pembangunan di Kota Yogyakarta.

Baca juga   Ngaku-aku Polisi, 2 Pelaku Spesialis Curanmor Ini Akhirnya Dicokok Polisi Beneran

“Alhamdulillah, patut kita syukuri bersama, terutama bagi segenap rekan-rekan karyawan pabrik tembakau, bahwa pada tahun 2021 ini Kota Yogyakarta menerima alokasi anggaran BLT DBHCHT sebesar Rp190.800.000. Namun jumlah penerima manfaat yang berhak adalah sejumlah 148, maka BLT yang dicairkan adalah sebesar Rp177.600.000,“ ujarnya.

Salah satu buruh pabrik tembakau yang menerima BLT DBHCHT dari PT. Yogyakart Tembaga Indonesia Adi Candra Wijaya menyatakan rasa terima kasihnya telah mendapatkan bantuan terutama di masa pandemi seperti saat ini.

“Kita sangat berterimakasih sekali sehingga kita sebagai karyawan merasa diperhatikan dan bisa kita gunakan hal ini untuk kebutuhan kita terutama selama pandemi yang semua juga merasakan sangat berat sekali, ini sangat berarti sekali,” ujarnya.

(*/N1)

Share :

Baca Juga

Forkopimka Pakualaman menggelar Upacara Ziarah ke Taman Makam Pahlawan Kusumanegara Yogyakarta, Kamis (18/8/2022). Foto: Ist

Peristiwa

Doa untuk Pahlawan, Forkopimka Pakualaman Ziarah ke TMP Kusumanegara
Sosialisasi Pemotongan dan Pengawasan Hewan Kurban Dinas Pertanian dan Pangan Kota Yogyakarta. (Foto:nyatanya.com/Humas Pemkot Yogya)

Peristiwa

Cegah Klaster Baru, Penyembelihan Hewan Kurban Harus Taat Prokes
Bidan Desa Nurin Pratiwi Amd. Kebidanan didampingi petugas Babinsa Sabrang Kopda Edy Febrianto dan Banbinkantibmas, memantau pasien Covid-19 yang melakukan isoman. (Foto:nyatanya.com/Humas Klaten)

Peristiwa

Pasien Covid-19 Isoman di Desa Sabrang Rutin Dipantau Bidan Desa
(InfoPublik/ MC Diskominfo Prov Jatim)

Peristiwa

Telkom Group Garap Kabel Laut Asia Tenggara-Eropa Sepanjang 19.200 Km
Ketua TP PKK Kota Magelang Niken Ichtiaty Nur Aziz memberikan langsung tali asih di Pendopo Pengabdian kompleks Rumah Jabatan Wali Kota Magelang, Rabu (22/12/2021). (Foto: MC Kota Magelang)

Peristiwa

Jelang Natal, 105 Jemaat Gereja Lansia di Magelang Terima Tali Asih
Prosesi Hastungkara dan Birat Sengkala tandai Hari Jadi Wonosobo ke-196 tahun. (Foto:nyatanya.com/Diskominfo Wonosobo)

Peristiwa

Prosesi Hastungkara dan Birat Sengkala di Hari Jadi Wonosobo ke-196 Tahun
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/YU

Peristiwa

Misa Natal di Katedral Jakarta
Kondisi rumah warga yang terdampak banjir di Desa Tasikrejo, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah pada Minggu (6/2/2022) malam. (Foto: BPBD Kabupaten Pemalang)

Peristiwa

319 Rumah Terdampak Banjir di Pemalang, Tim Gabungan Evakuasi Warga Terdampak