Home / News

Jumat, 25 Maret 2022 - 14:40 WIB

Ada di Sleman, Masjid Ini Diklaim sebagai Masjid di Dalam Mall Terbesar di DIY-Jateng

Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo meresmikan Masjid Al Husna yang berada di lantai 1 Hartono Mall, Depok, Sleman, Kamis (24/3/2022). Foto: Humas Sleman

Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo meresmikan Masjid Al Husna yang berada di lantai 1 Hartono Mall, Depok, Sleman, Kamis (24/3/2022). Foto: Humas Sleman

NYATANYA.COM, Sleman – Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo meresmikan Masjid Al Husna yang berada di lantai 1 Hartono Mall, Depok, Sleman, Kamis (24/3/2022). Masjid milik Hartono Mall ini diklaim sebagai masjid di dalam mall yang terbesar se-DIY dan Jateng.

Menurut Kustini, pembangunan masjid di dalam Hartono Mall ini akan mempermudah pengunjung dan karyawan untuk melaksanakan ibadah sholat. Hal ini dinilai baik oleh Kustini, sebab bisa melaksanakan aktivitas duniawi dengan tanpa melupakan urusan akhirat.

Baca juga   Pemerintah Siapkan Skema Penyelenggaraan Ibadah Haji 2022

“Kadang kalau belanja lupa waktu sholat. Jadi dengan adanya msjid ini harapannya bisa seimbang antara dunia dan akhirat,” kata Kustini.

Sementara General Manager Hartono Mall, Dian Widiyanti, menerangkan bahwa masjid milik Hartono Mall tersebut mempunyai luas 1.400m2. Masjid tersebut mampu menampung sebanyak 1100 jamaah.

Oleh sebab itu, menurutnya, masjid Al Husna yang ada di Hartono Mall adalamh masjid terbesar yang ada di dalam mall se-DIY dan Jateng. “Bahkan mungkin juga terbesar se-Indonesia,” sebutnya.

Baca juga   Hoaks! Mahkamah Internasional Larang Prabowo-Gibran Jadi Presiden

Lebih lanjut Dian mengatakan peresmian masjid ini dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan. Nantinya, kata Dian, masjid tersebut bisa digunakan untuk tarawih berjamaah dan juga sholat jumat.

Peresmian dilakukan oleh Bupati Sleman denga pemotongan pita dan penandatanganan prasasti. Dalam acara peresmian tersebut juga dilakukan pemberian santunan kepada anak yatim.

(N1)

Share :

Baca Juga

"Perkara Garuda hari ini kita naikan ke penyidikan umum dan tahap pertama kita dalami pesawat ATR 72-600," kata Jaksa Agung, Burhanuddin, dalam konferensi pers di Kejagung, Rabu (19/1/2022). (Foto: dok. Puspenkum)

News

Kejagung Naikkan Dugaan Korupsi Garuda ke Penyidikan
Kasihumas Polresta Yogyakarta AKP Sujarwo didampingi Kanit 3 Sat reskrim Ipda Armando saat gelar Konferensi Pers di Mapolresta Yogyakarta pada hari Selasa (24/9/24). - Foto: Humas Polresta Yogyakarta

News

Dua Pelajar Diamankan Polisi, Konangan Curi Motor di Gunungketur Pakualaman
Penampakan Gunung Merapi pagi tadi pukul 06:46 WIB. (Foto: nyatanya.com/BPPTKG)

News

BPPTKG Ubah Rekomendasi Daerah Bahaya Erupsi Gunung Merapi

News

Warga Bangunjiwo Dibantu Tingkatkan Kewaspadaan Kejahatan di Platform Digital

News

75 Parpol Berhak Mendaftar sebagai Peserta Pemilu 2024
Diskusi FMB9 "Sinergi Sukseskan Agenda Presidensi G20" di Jakarta pada Rabu (2/3/2022). (Foto: Ryiadhy BN/InfoPublik)

News

Mengapa Pertemuan G20 Digelar di 25 Kota yang Berbeda? Bukan Pemborosan, Ternyata Ini Alasannya
Bupati Kulonprogo Drs H Sutedjo didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretaris daerah Drs Jazil Ambar Was'an beserta jajaran melakukan peninjaunan vaksinasi Covid-19. (Foto: Humas Kulonprogo)

News

Lampaui Target 50 Persen, Kulonprogo Terus Gencarkan Vaksinasi Covid-19
Foto: Tangkapan Layar Kanal Youtube Setpres/Istimewa

News

Presiden: Penyatuan Tanah dan Air Bentuk Persatuan Bangun IKN Nusantara