Home / News

Minggu, 27 Juni 2021 - 06:14 WIB

Antisipasi Lonjakan Kasus, RSUD Temanggung Tambah Tempat Tidur

RSUD Temanggung. (Foto: nyatanya.com/Diskominfo Jateng)

RSUD Temanggung. (Foto: nyatanya.com/Diskominfo Jateng)

NYATANYA.COM, Temanggung – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Temanggung menambah kapasitas jumlah tempat tidur perawatan pasien Covid-19, dengan memanfaatkan ruang perawatan. Hal itu sebagai langkah antisipasi lonjakan pasien Covid-19.

Direktur RSUD Temanggung, Tetty Kurniawati, Jumat (25/6/2021) mengatakan, saat ini ruang isolasi sudah terisi sebanyak 76 pasien, dari jumlah kapasitas sebanyak 78 orang. Sehingga saat ini di RSUD masih tersisa dua tempat tidur bagi pasien Covid-19.

“Jumlah pasien Covid di RSUD Temanggung meningkat, sama dengan daerah-daerah lain. Ini merupakan lonjakan yang luar biasa. Kalau kami paparkan dari bulan Januari kita merawat 308 pasien, bulan Februari sebanyak 126 pasien, bulan Maret 81 pasien, pada bulan April sebanyak 75 pasien, ini trennya menurun, tetapi di bulan Mei dan Juni mulai meningkat, yakni sebanyak 99 pasien dan 223 pasien,” katanya kepada media.

Baca juga   Cakupan Vaksinasi Covid-19 Indonesia Kelima Tertinggi di Dunia

Tetty menegaskan, jika terjadi lonjakan kembali pihaknya akan mengalihfungsikan ruangan lain di RSUD sebagai tempat isolasi tambahan.

Baca juga   Menaker Tegaskan THR 2022 Harus Dibayar Kontan, Tidak Boleh Dicicil

“Untuk ketersediaan ruang isolasi sejak dua minggu terakhir ini kita terus tingkatkan. Kita tambah-tambah terus sampai hari ini, semalam saja kita sudah menambah 15 tempat tidur. Sementara itu, untuk ketersediaan obat-obatan maupun oksigen saat ini masih mencukupi,” tegasnya.

Secara keseluruhan, total kasus positif Covid-19 di Kabupaten Temanggung 5.370 orang, sebanyak 420 orang masih menjalani isolasi mandiri dan juga dirawat di rumah sakit, 4.717 orang sembuh, dan 233 orang meninggal dunia.(*)

Share :

Baca Juga

Presiden Jokowi mendapat memotong tumpeng ulang tahun dan menyerahkannya kepada Megawati. Foto: Ist

News

Di Hari Ulang Tahunnya, Jokowi Dapat Kejutan dari Megawati
Vaksin Covid-19 merk AstraZeneca yang diterima pemerintah Indonesia dari Italia. (Foto:Amiri Yandi/InfoPublik)

News

Melimpah, Stok Vaksin Covid-19 Indonesia 277.006.270 Dosis
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. (Foto: Istimewa)

News

Hoaks! Mahkamah Internasional Larang Prabowo-Gibran Jadi Presiden
Ganjar Pranowo. (Foto:nyatanya.com/Humas Jateng)

News

‘Testing’ Jateng Lampaui Standar WHO, Ganjar Minta Terus Digenjot
(ilustrasi:nyatanya.com)

News

Waspadai Corona Varian Delta, Dinkes Imbau Warga Kenakan Dobel Masker
Awan panas guguran Gunung Merapi yang terjadi Senin (26/7/2021) pukul 22.30. (Foto:nyatanya.com/BPPTKG)

News

Gunung Merapi Kembali Muntahkan Awan Panas
Pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kalimantan Timur merupakan bagian dari transformasi besar yang dilakukan oleh pemerintah ke depan. Kelak di sana, menjadi lokomotif untuk transformasi menuju negara Indonesia yang berbasis inovasi dan teknologi ekonomi hijau atau green economy. (Foto: Setpres/Istimewa)

News

IKN, Lokomotif Menuju Indonesia Berbasis Inovasi dan Teknologi Ekonomi Hijau
Airlangga Hartarto. (Foto: Istimewa)

News

Survei DSI Juga Unggulkan Airlangga dan Golkar di Pemilu 2024