Home / News

Minggu, 3 Oktober 2021 - 22:01 WIB

Baru 50 Persen, Kendal Kejar Target Vaksinasi 800 Ribu Orang

Bupati Kendal Dico M Ganinduto memantau pelaksanaan vaksinasi di Stadion Utama Kebondalem. (Foto:Diskominfo Kendal)

Bupati Kendal Dico M Ganinduto memantau pelaksanaan vaksinasi di Stadion Utama Kebondalem. (Foto:Diskominfo Kendal)

NYATANYA.COM, Kendal – Pemerintah pusat menargetkan sasaran vaksinasi di Kabupaten Kendal mencapai 800 ribu orang, agar terbentuk herd immunity. Untuk itu, pemerintah kabupaten terus menjalin sinergi dengan beberapa pihak dalam melaksanakan vaksinasi.

Hal itu disampaikan Bupati Kendal Dico M Ganinduto, saat memantau pelaksanaan vaksinasi di Stadion Utama Kebondalem, Sabtu (2/10/2021). Menurutnya, saat ini cakupan vaksinasi yang dilakukan sekitar 50 persen.

Baca juga   Prokes Jadi Perhatian, Pemkot Yogya Terjunkan Tim Pantau Pelaksanaan PTM

“Dari 800 ribu orang, yang divaksin, alhamdulillah hari ini sudah mencapai 50 persen atau 400 ribu lebih masyarakat yang sudah divaksin,” tuturnya.

Menurut bupati, sinergi dengan sejumlah pihak telah dilakukan dalam percepatan pelaksanaan vaksinasi. Termasuk, dengan partai politik. Pihaknya juga terus mendorong kesadaran masyarakat untuk mau divaksin, dengan melibatkan pihak lain.

Baca juga   Positif Covid-19 DIY Tambah 2.282 Kasus, Sembuh 1.241 Kasus

“Ini harus kita kembangkan ke depan untuk mengejar herd immunity, yang kemudian diharapkan di Kabupaten Kendal akan turun menjadi PPKM level 1,” jelas bupati.

Ditambahkan, pelaksanaan vaksinasi kali itu, menargetkan sasaran sebanyak 1.000 orang dari kalangan umum. Vaksin yang digunakan untuk dosis pertama tersebut adalah Sinovac. (*)

Share :

Baca Juga

Menkominfo Johnny Gerard Plate, dan Dewan Pers tengah menjajaki model payung hukum rancangan aturan hak-hak penerbit (publisher right). (Foto: Wahyu/InfoPublik)

News

Menkominfo-Dewan Pers Jajaki Model Payung Hukum Publisher Right
Ganjar Pranowo di acara Harganas 2022, di Desa Watukumpul, Kecamatan Parakan, Kabupaten Temanggung, Rabu (29/6/2022). Foto: Humas Jateng

News

Harganas 2022, Ganjar Tekankan Pencegahan Stunting Dilakukan dengan Serius
Ilustrasi: nyatanya.com

News

Gempa Bumi Pacitan M 4,8 Juga Dirasakan Warga Yogyakarta
Ilustrasi. Foto: BMKG

News

Hari Ini Sejumlah Wilayah di Jateng Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang
Hingga saat ini Satuan Polisi Pamong Praja dibantu sejumlah relawan terus menghimpun bantuan yang terus berdatangan. Bantuan logistik dari masyarakat mulai didistribusikan dengan truk milik Pemkab Lumajang. (Foto: MC Kab. Lumajang)

News

Bantuan bagi Warga Terdampak APG Gunung Semeru Dikirim Malam ini
Emil, salah satu pedagang di Jalan AM Sangaji Yogya yang ikut kecipratan untung dari gelaran Sidang Kedua DEWG G20 di Hotel Tentrem. (Foto: InfoPublik/ Eko Budiono)

News

Pedagang di Jalan AM Sangaji Kecipratan Cuan Sidang Kedua DEWG G20 di Yogyakarta
Proses pembangunan hunian tetap (huntap) untuk relokasi warga terdampak gempabumi di Desa Sirnagalih, kecamatan Cilaku, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat (29/12/2022). Foto: Komunikasi Kebencanaan BNPB/Dume Sinaga

News

Meski Terkendala Cuaca Ekstrem, Pembangunan Huntap di Cianjur Tetap Berjalan
Ilustrasi, dukung air baku pusat persemaian IKN Nusantara, Kementerian PUPR bangun Embung Mentawir. (Dok. Kementerian PUPR)

News

Embung Mentawir, Penopang Pusat Persemaian Modern IKN Nusantara