Home / Peristiwa

Sabtu, 16 Juli 2022 - 11:04 WIB

Baru Keluar dari Penjara, Tiga Pelaku Penganiayaan Ini Kembali Ditangkap Polisi Wonogiri

Ilustrasi: nyatanya.com

Ilustrasi: nyatanya.com

NYATANYA.COM, Wonogiri – Baru beberapa langkah menghirup udara bebas setelah menjalani hukumanya di Lapas Kelas II B Wonogiri, tiga orang ini sudah dicokok polisi lagi pada Kamis (14/7/2022) dengan kasus yang sama tetapi beda korban.

Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto melalui Kasatreskrim Polres Wonogiri AKP Supardi menjelaskan, ketiga tersangka berinisial R berjenis kelamin laki-laki, N dan S berjenis kelamin perempuan ditangkap di depan pintu gerbang Lapas Wonogiri, Kamis (14/7/2022).

Ketiganya kembali ditahan untuk menjalani proses hukum atas kasus penganiayaan dengan korban berbeda.

“Mereka ditangkap kembali kemarin di pintu gerbang Lapas Wonogiri pada Kamis (14/7/2022), pukul 07.30-11.40 WIB,” ujar Kasatreskrim Polres Wonogiri AKP Supardi, kepada wartawan, Jumat (15/7/2022)

Baca juga   51 Pasien OTG Asal Klaten Dipindahkan Ke Isolasi Terpusat Donohudan

Kasatreskrim Polres Wonogiri AKP Supardi menuturkan ketiga tersangka telah selesai menjalani hukuman atas laporan penganiayaan yang pertama.

Kemudian mereka diduga melakukan tindak pidana penganiayaan secara bersama-sama sebagaimana dimaksud dalam Pasal 170 KUHP atas laporan kedua di Polres Wonogiri.

Setelah keluar dari Lapas Wonogiri, ketiganya mendapatkan surat penangkapan. Saat ini ketiga tersangka kembali ditahan. Kegiatan penangkapan yang dilanjutkan penahanan berlangsung aman dan kondusif.

Baca juga   Mobil Goyang di Halaman Masjid Alun-alun Wonosari, Digerebek Warga Dua Sejoli Sedang Begituan

“Kasusnya sama penganiayaan, namun korbannya berbeda,” ungkap Kasatreskrim Polres Wonogiri AKP Supardi.

Saat ini pihaknya terus melakukan pemeriksaan tambahan (BAP), melengkapi administrasi penyidikan dan melaporkan kepada pimpinan.

Sebagaimana diwartakan, tiga oknum bank plecit R, N dan S melakukan penganiayaan terhadap nasabahnya lantaran terlambat membayar angsuran.

Atas kasus itu, Hakim Pengadilan Negeri Wonogiri memvonis ketiga tersangka dengan lima bulan penjara. Ketiga tersangka telah menjalani masa hukuman dan keluar dari Lapas Kelas IIB Wonogiri pada Kamis (14/7/2022) lalu.

(*/N1)

Share :

Baca Juga

Pemerintah Kabupaten Temanggung telah mendistribusikan 15 ribu liter minyak goreng selama operasi pasar yang digelar di beberapa tempat. (Foto: MC.TMG/fr)

Peristiwa

Pemkab Temanggung Distribusikan 15 Ribu Liter Minyak Goreng Selama Operasi Pasar
Rumah di Perum Buana Asri Village B-4 yang ditempati tertdakwa. (Foto:Istimewa)

Peristiwa

Sidang Tempati Rumah Tanpa Hak, JPU Tuntut Terdakwa 5 Bulan Penjara
Ilustrasi: Ist

Peristiwa

Bapak Bejat Cabuli Anak Sendiri di Sentolo, Dilakukan Bertahun-tahun sejak Masih SMP
Tim Rescue Respon Cepat (TRRC) SKW II BKSDA Pangkalan Bun Kalimantan Tengah bersama OFI telah berhasil melakukan evakuasi Orangutan di Desa Sungai Bedaun Kecamatan Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat, Sabtu (26/2/2022). (Foto: Mitra Diskominfo Kalteng)

Peristiwa

Orangutan yang Nyasar di Perkampungan di Kotawaringin Barat Berhasil Dievakuasi
DIY mendapat penghargaan Anugerah Tangguh Presisi dalam Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-75. (Foto:nyatanya.com/HUmas Pemda DIY)

Peristiwa

Efektif Tangani Covid-19, DIY Raih Anugerah Tangguh Presisi
Komunitas pecinta kucing melihat kondisi kucing yang terlantar di dalam ruko. Foto: Ist/selalu.id

Peristiwa

Ratusan Kucing Terkunci Dalam Ruko, Komunitas Pecinta Hewan: Mengenaskan
SM menunjukkan bukti surat laporan polisi atas dugaan perzinaan JU dan oknum ASN berinisial SR. (Foto: Istimewa)

Peristiwa

Ditawari Rp 15 Juta Berdamai, Isteri Bersikukuh Kasuskan Suami dan Oknum ASN
Pemberangkatan bantuan peduli bencana awan panas dan guguran Gunung Semeru dari Rumah Dinas Bupati Magelang, Jumat (10/12/2021). Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Magelang, Edi Wasono melaporkan, kegiatan ini sebagai upaya respon kemanusiaan Pemerintah Kabupaten Magelang terhadap bencana awan panas dan guguran Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang. (Foto: humas/beritamagelang)

Peristiwa

Pemkab Magelang Kirim Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Semeru