Home / Peristiwa

Selasa, 24 Mei 2022 - 10:41 WIB

BPBD Jateng Kerahkan Tim untuk Posko dan Dapur Umum di Daerah Terdampak Banjir Rob Pantura

Foto: Diskominfo Jateng

Foto: Diskominfo Jateng

NYATANYA.COM, Semarang – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Tengah mengerahkan tim ke daerah terdampak banjir rob yang terjadi di wilayahnya, Senin (23/5/2022) malam.

Berkoordinasi dengan BPBD kota/kabupaten terdampak, tim itu siaga di posko hingga dapur umum.

Kepala Bagian Tata Usaha BPBD Jateng Safrudin menjelaskan, pihaknya telah menerjunkan tim ke daerah terdampak banjir. Sementara ini, tim disebar ke wilayah Kota Semarang dan Sayung (Kabupaten Demak).

“Tiga tim dari BPBD provinsi. Turun lagi, tim DU (dapur umum) dan tim genset,” kata Safrudin, Senin malam.

Foto: Diskominfo Jateng

Menurutnya, tim telah bekerja baik di posko untuk evakuasi maupun dapur umum. Tim bekerja selama masih banjir.

Apalagi, mengacu informasi Stasiun Meteorologi Maritim Tanjung Emas Semarang, diperkirakan pasang surut rob terjadi dua hari, yaitu 23-24 Mei 2022.

Ditambahkan, BPBD Jateng mencatat, sejumlah wilayah yang terdampak banjir rob berada di daerah pesisir utara Jateng, seperti Kota Tegal, Pemalang, Pekalongan, Batang, Semarang, Demak, dan Pati.

Baca juga   Sudah Menyebar di 22 Provinsi, Pemerintah Tetapkan Status Keadaan Tertentu Darurat PMK

Oleh karena itu, BPBD Jateng telah berkoordinasi dengan BPBD daerah lain serta pemerintah kabupaten/kota setempat.

Safrudin menuturkan, banjir rob yang termasuk parah terjadi di Kota Semarang. Wilayah yang terdampak di Semarang adalah Tambaklorok, Bandarharjo, Trimulyo, dan area Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Dengan ketinggian rob pada pukul 15-00-17.00 WIB mencapai 1,1 meter.

Mengingat banjir rob masih tinggi, BPBD Jateng mengimbau agar aktivitas pekerjaan di area Pelabuhan Tanjung Emas Semarang dihentikan sementara.

Foto: Diskominfo Jateng

“Karena ada pengelolanya (perusahaan), kalau fenomenanya seperti ini lebih baik diliburkan. Di kawasan industri pelabuhan, kalau tanggul yang jebol belum ditangani darurat, air kemungkinan masih akan masuk lagi,” imbaunya.

Baca juga   Setelah Off 2 Tahun, Ramadan Great Sale 2022 Kembali Digelar Pemkab Sleman

Sedangkan untuk penanggulangan tanggul jebol, lanjut Safrudin, BPBD Jateng sudah koordinasi dengan PT Pelindo. Namun penanganan lebih lanjut belum memungkinkan dilakukan sekarang, karena arus air masih kencang.

“Mungkin nunggu surut baru dilakukan penanganan darurat. Belum bisa langung diatasi permanen. Kita belum tahu panjang tanggul yang jebol, lebarnya berapa,” sambung Safrudin.

Untuk warga yang permukimannya terendam banjir rob, diimbau agar mengungsi di tempat yang telah disediakan di masing-masing daerah. Jangan lupa amankan surat penting, seperti KTP, surat nikah, sertifikat, ijazah, dan lainnya.

“Kita harapkan mereka punya tas siaga,” harap dia.

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo sebelumnya telah meminta BPBD Jawa Tengah untuk mempersiapkan posko dan dapur umum guna penanganan dampak banjir rob. Ganjar juga telah melakukan pemantauan titik banjir di sejumlah wilayah.

(Ak/Ul/N1)

Share :

Baca Juga

Tanah longsor yang sempat menutup total jalan Utama Wonosobo-Kalibeber, di Dusun Ketinggring RT 3 RW 7, Kelurahan Kalianget pada Jumat (13/11/2021) malam. (Foto: BPBD Wonosobo)

Peristiwa

Libatkan Ratusan Personel, Evakuasi Longsor di Wonosobo Selesai dalam Hitungan Jam
Tiga warga binaan kasus terorisme menyatakan ikrar setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Jumat (18/2/2022). (Foto: MC Diskominfo Prov Jatim)

Peristiwa

Tiga Warga Binaan Kasus Terorisme Lapas Surabaya Ikrar Setia kepada NKRI
Sasaran vaksinasi ibu hamil di Klaten sebanyak 4.200-an orang yang usia kandungannya diatas 12 minggu sampai sekitar 33 minggu. (Foto:Humas Klaten)

Peristiwa

Ibu Hamil di Klaten Mulai Divaksin Covid-19
Kanwil DJP saat gelar jumpa pers perkara penyitaan aset dua wajib pajak, lantaran diduga telah melakukan tindak pidana perpajakan dengan kerugian keuangan negara mencapai Rp50 miliar. (Foto: Ist)

Peristiwa

Rugikan Keuangan Negara Rp50 Miliar, Kanwil Pajak DIY Sita Aset Dua Wajib Pajak
Bantuan APD dari BPBD Kabupaten Magelang disalurkan melalui perwakilan jajaran Polsek. (Foto: Humas/beritamagelang)

Peristiwa

Polres Magelang Salurkan Ribuan APD dan Paket Beras
ANTARA FOTO/Didik Suhartono/YU

Peristiwa

Foto: Upacara Melasti di Surabaya
Petugas Damkar memadamkan api yang membakar gudang mebel Elite di Jalan Lowanu Umbulharjo Kota Yogyakarta. (Foto: Supardi)

Peristiwa

Gudang Mebel ‘Elite’ di Lowanu Terbakar, 8 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Memadamkan
Proses penyortiran salak Nglumut di Packing House Gapoktan Ngudiluhur Desa Kaliurang Kecamatan Srumbung Kabupaten Magelang. (Foto: Humas/beritamagelang)

Peristiwa

Setelah Thailand dan Kamboja, Salak Nglumut Srumbung Siap Ekspor ke China