Home / News

Senin, 25 Oktober 2021 - 18:58 WIB

Bupati Optimis Vaksinasi di Kabupaten Sleman Capai Target

Vaksinasi massal dosis kedua di halaman Hotel Royal Ambarukmo, Senin (25/10/2021). (Foto: Humas Sleman)

Vaksinasi massal dosis kedua di halaman Hotel Royal Ambarukmo, Senin (25/10/2021). (Foto: Humas Sleman)

NYATANYA.COM, Sleman – Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo melakukan peninjauan program vaksinasi massal dosis kedua di halaman Hotel Royal Ambarukmo, Senin (25/10/2021).

Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo bersama dengan GKR Hemas yang juga hadir dalam kegiatan tersebut berkesempatan menyaksikan secara langsung proses pelaksanan vaksinasi massal dosis kedua ini yang menyasar perempuan dan ibu hamil.

Kustini Sri Purnomo dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwan penyelenggaraan vaksinasi massal dosis kedua ini, merupakan salah satu upaya dalam percepatan program vaksinasi di wilayah Kabupaten Sleman yang diselenggarakan bersama dengan berbagai stakeholder dan 5 organisasi wanita se-DIY (TP PKK, Bhayangkari, Dharma Pertiwi,DWP, dan BKOW).

Baca juga   Shelter Mandiri Warungboto Tangguh Gelar Vaksinasi Massal

Kegiatan ini merupakan salah satu upaya dalam percepatan vaksin dosis kedua di wilayah Sleman. Dalam pelaksanaanya tentu Pemerintah Kabupaten Sleman dalam hal ini Dinas Kesehatan bekerja sama dengan berbagai stakeholder.

“Sementara untuk vaksinasi dosis kedua ini di Sleman sudah hampir 65%,” jelas Kustini Sri Purnomo.

Kustini mengatakan dirinya optimis target vaksin dapat tercapai dan berharap kepada warga yang belum vaksin agar segera mendaftar ke fasilitas kesehatan terdekat atau tempat-tempat yang mengadakan vaksin.

Baca juga   Kualitasnya Terbaik di Dunia, Pengusaha Hutan Belajar Budidaya Vanili di Temanggung

Lebih lanjut, Kustini menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Sleman terus mendukung upaya–upaya yang dilakukan bersama dalam memberikan akses bagi masyarakat terkait vaksinasi Covid 19.

Kustini menilai semangat gotong-royong semua elemen masyarakat dalam percepatan vaksinasi massal ini diharapkan dapat mewujudkan herd immunity.

Sementara itu, penyelenggaraan vaksinasi massal bagi perempuan dan ibu hamil tersebut ditargetkan mencapai 1.000 vaksin dosis kedua. Adapun jenis vaksin dalam kegiatan vaksinasi massal tersebut yaitu Sinovac. (*)

Sumber: InfoPublik.id

Share :

Baca Juga

Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof. Dr. H. Haedar Nashir, M.Si. (Foto: Istimewa)

News

PP Muhammadiyah Sambut Baik Kunjungan Apostolik Paus Fransiskus ke Indonesia
Siti Nadia Tarmizi. Foto: Kemenkes

News

Kemenkes Dorong G20 Bangun Kemitraan Ketahanan Sistem Kesehatan Global
Foto: BPMI Setpres

News

HUT ke-77 RI, Presiden Joko Widodo Beri 127 Tokoh Anugerah Tanda Kehormatan
Ganjar Pranowo. (Foto:nyatanya.com/Humas Jateng)

News

Kudus Akhirnya Keluar dari Zona Merah
Foto ilustrasi pelaksanaan vaksinasi yang digelar di Kabupaten Batang. (Foto:MC Kab Batang)

News

Kembali Level 3, Batang Genjot Vaksinasi 1 Persen per Hari
Foto: Instagram @jokowi

News

Ribuan Warga Surakarta Turut Mangayubagyo Ngunduh Mantu Kaesang & Erina, Presiden Jokowi Ucapkan Ini
Vatikan mendukung Paguyuban Wartawan Katolik Indonesia (PWKI) yang berkampanye untuk terwujudnya perdamaian dunia. Foto: Dok.PWKI

News

Vatikan Dukung PWKI Kampanyekan Perdamaian
Menkominfo Budi Arie Setiadi bertemu dengan Diaspora Indonesia yang berada di Barcelona, Spanyol, Selasa (27/02/2024). Pertemuan tersebut merupakan salah satu kegiatan dalam Lawatan Menkominfo di Spanyol. (Humas Kominfo)

News

Menkominfo Ajak Diaspora Jadi Bagian Transformasi Digital Nasional