Home / Peristiwa

Sabtu, 5 Agustus 2023 - 16:14 WIB

Bupati Sukoharjo Serahkan Bantuan Kepada 117 Warga Kurang Mampu

Bupati Sukoharjo Etik Suryani serahkan bantuan kepada warga kurang mampu.  (Foto: istimewa)

Bupati Sukoharjo Etik Suryani serahkan bantuan kepada warga kurang mampu. (Foto: istimewa)

NYATANYA.COM, Sukoharjo – Sebanyak 117 warga kurang mampu menerima penyaluran bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sukoharjo dengan total senilai Rp 256.820.000. Penyerahan bantuan dipimpin Bupati Sukoharjo Etik Suryani di Lobi Kantor Bupati, Jumat (4/8/2023).

Bupati Sukoharjo Etik Suryani mengatakan, bantuan yang disalurkan kali ini jumlahnya sangat banyak mengingat ada 117 orang penerima. Nominal bantuan yang disalurkan juga besar Rp 256.820.000. Bantuan diberikan bersumber dari Baznas Sukoharjo.

Penyaluran bantuan dilakukan secara langsung dimana Baznas Sukoharjo menyerahkan kepada warga penerima. Bantuan diberikan dalam berbagai bentuk sesuai dengan pengajuan kebutuhan warga.

“Bantuan yang disalurkan Baznas Sukoharjo kali ini bernilai total Rp 256.820.000 untuk 117 warga kurang mampu. Bantuan sudah diterima oleh masing-masing penerima,” ujarnya.

Baca juga   Merti Dusun Krebet, Budaya yang Tetap Lestari sebagai Bentuk Syukur Kepada Illahi

Warga penerima bantuan menerima dengan nilai bervariasi dari terkecil Rp 1 juta sampai terbesar Rp 10 juta. Bantuan diberikan dalam berbagai bentuk seperti uang tunai dan barang.

“Bantuan yang disalurkan seperti untuk biaya hidup warga kurang mampu, pengobatan warga sakit, gerobak hik dan lainnya,” lanjutnya.

Pemkab Sukoharjo mengapresiasi program yang dijalankan Baznas Sukoharjo. Sebab berbagai bantuan yang disalurkan sangat bermanfaat dan ditunggu warga. Disisi lain, bantuan juga dapat meringankan beban warga.

Bantuan diberikan melalui Baznas Sukoharjo setelah sebelumnya ada pengajuan dari warga kurang mampu. Sebelum bantuan disalurkan, petugas terlebih dahulu melakukan verifikasi dan validasi kelayakan warga. Termasuk mengecek ke alamat pemohon bantuan.

Penyaluran bantuan biaya hidup diharapkan dapat membantu dan meringankan beban warga kurang mampu. Bupati berpesan agar bantuan yang diberikan Baznas Sukoharjo bisa digunakan warga penerima semaksimal mungkin.

Baca juga   LPMK Tamanmartani Gelar Gladhen Panatacara dan Mangagem Busana Jawa

Etik Suryani menjelaskan, berbagai bantuan yang diberikan Baznas Sukoharjo memiliki banyak manfaat. Seperti bantuan biaya hidup akan menambah keberlangsungan hidup warga kurang mampu untuk membeli bahan pokok pangan. Selain itu bantuan lainnya berupa gerobak hik.

“Khusus untuk bantuan gerobak hik dapat menciptakan lapangan kerja dan menjadi sumber penghidupan warga. Sebab dari sana warga bisa dapat uang dari berjualan,” lanjutnya.

Keberlangsungan hidup warga mendapatkan pekerjaan juga mampu menekan angka pengangguran dan kemiskinan. Warga kurang mampu dapat terangkat derajatnya dengan memiliki sumber pendapatan sendiri dari berdagang. Termasuk juga mampu meningkatkan kualitas dagangannya.  (*)

Share :

Baca Juga

GKBRAyA Paku Alam saat memberikan sambutan dalam pelaksanaan vaksinasi massal bertempat di Balai Desa Banyuroto, Nanggulan, Kulon Progo, Yogyakarta pada Senin (7/3/2022). (Foto: Humas Pemda DIY)

Peristiwa

GKBRAyA Paku Alam: Perempuan Berdaya dan Berkarya di Masa Pandemi Covid-19
Kasat Reskrim Polres Sleman AKP Rony Prasadana, S.I.K., M.H membeberkan peristiwa AWK yang merekayasa tindak pencurian dengan kekerasan. (Foto: Dok.Polres Sleman)

Peristiwa

Ngakunya Dibegal, Ternyata Cuma Bersandiwara Gegara Terlilit Utang Pinjol
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan konser kemerdekaan yang diselenggarakan oleh Asosiasi Korea di Jawa Tengah, merupakan spirit untuk mempererat hubungan, antara Indonesia-Korea Selatan yang sudah berlangsung lama. Foto: Humas Jateng

Peristiwa

Konser Kemerdekaan Indonesia-Korsel, Ganjar: Spirit Pererat Hubungan Antarnegara
Komunitas Kali Kuning Blendangan mengadakan kegiatan bersih-bersih Sungai Kali Kuning (kalkun) pada hari Minggu (13/3/2022). (Foto:MC Sleman)

Peristiwa

Aksi Bersih Sungai Kali Kuning Blendangan Berbah Sleman
DPUPR mengalokasikan anggaran dari Dana Alokasi Khusus (DAK) senilai Rp8,9 miliar untuk pelebaran dan peningkatan jalan kabupaten. (Foto:nyatanya.com/Diskominfo Temanggung)

Peristiwa

Disiapkan Anggaran Rp8,9 Miliar, Temanggung Genjot Pembangunan Infrastruktur Jalan
Perwakilan kedua kampus memberikan kenang-kenangan sovenir dalam kunjungan. (Foto: istimewa)

Peristiwa

PBI UKDW Sambut Hangat Rombongan dari UPY
Bupati Sukoharjo Etik Suryani saat penyaluran bantuan Baznas kepada warga. (Foto: Istimewa)

Peristiwa

Baznas Sukoharjo Salurkan Bantuan Kebutuhan Warga
Menteri Kelautan dan Perikanan (KP), Sakti Wahyu Trenggono saat mengunjungi salah satu kampung budidaya yang telah sukses dalam pengelolaan hulu ke hilir, yakni Kampung Lele di Desa Tegalrejo, Kecamatan Sawit, Kabupaten Boyolali, Provinsi Jawa Tengah, Kamis (27/1/2022). (Foto: Humas KKP)

Peristiwa

Menteri KP Optimis Boyolali Jadi Roda Penggerak Ekonomi di Jateng