Home / News

Sabtu, 26 Juni 2021 - 07:28 WIB

Catat! Minggu Depan Hajatan Tak Diizinkan

Bupati Klaten, Sri Mulyani. (Foto: nyatanya.com/Diskominfo Klaten)

Bupati Klaten, Sri Mulyani. (Foto: nyatanya.com/Diskominfo Klaten)

NYATANYA.COM, Klaten – Mulai pekan depan, Pemkab Klaten tidak akan mengeluarkan izin untuk kegiatan hajatan. Pemkab dan Satgas Percepatan Pengendalian Covid-19 Kabupaten Klaten akan membubarkan hajatan apabila masih ada yang nekat mengundang tamu.

“Yang diizinkan adalah hanya ijab kabul dengan 10 orang saja,” tegas Bupati Klaten sekaligus Ketua Satgas Percepatan Pengendalian Covid-19 Kabupaten Klaten, Sri Mulyani.

Mulyani menjelaskan selama ini sudah dibuat aturan dan diedukasi untuk tidak menggelar hajatan dengan banyak undangan. Namun nyatanya tetap ada yang melanggar sehingga muncul penyebaran virus Corona. Jadi kebijakan tegas itu akan diberlakukan mulai pekan depan. Tidak ada toleransi lagi.

Baca juga   Ribuan Rokok Bodong Ditemukan di Kecamatan Gajah

“Sabtu-Minggu ini ada toleransi, tapi minggu depan sudah tidak ada toleransi lagi. Ada payung hukumnya, sehingga apabila masyarakat kita menggelar hajatan dengan banyak undangan tolong dibubarkan saja, dibubarkan saja,” jelas Sri Mulyan pada rakor penanganan Covid-19 di pendapa Pemkab Klaten, Jumat (25/6/2021).

“Di Prambanan sudah diberi edukasi sosialisasi tidak menggelar hajatan, iya-iya, tapi tetap menggelar sehingga berdampak buruk. Ini contoh masyarakat menyembunyikan, mengabaikan instruksi pemerintah sehingga harus ada ketegasan, harus ada ketegasan,” sambung Mulyani.

Baca juga   Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Ratusan ASN Pemkot Yogya Dites Urine, Ini Hasilnya

Ditambahkan Mulyani, satgas masih memberikan toleransi hajatan boleh dilakukan terbatas Sabtu-Minggu ini. Selain itu para event organizer (EO) sudah menyetujui dilakukan rapid antigen. EO sudah menyetujui seluruh undangan akan dirapid antigen, hanya Sabtu dan Minggu ini masih ditoleransi, karena sudah disiapkan jauh hari. (*)

Share :

Baca Juga

Desain Istana Negara di ibu kota negara yang baru: Nusantara. (Instagram/Nyoman_Nuarta)

News

Segera Terbit, Payung Hukum untuk Otorita IKN Bekerja
Penampakan Gunung Merapi saat muntahkan awan panas pada Minggu (12/12/2021) pukul 10.18 WIB. (Foto: BPPTKG)

News

Gunung Merapi Kembali Muntahkan Awan Panas
Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin meresmikan Pusat Riset Teknologi dan Proses Pangan (PRTPP) di Playen, Gunung Kidul pada Jumat (22/4/2022). Foto: Dok.BRIN

News

Wapres Ma’ruf Amin Resmikan Fasilitas Riset Pangan BRIN di Playen Gunungkidul
Vaksin Sinovac bantuan pemerintah Tiongkok diangkut maskapai Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 891, dan tiba Bandara Soekarno Hatta Banten, Selasa (26/10/2021) sekitra pukul 12.00 WIB. (Foto: Ryiadhy BN/ InfoPublik)

News

Hibah dari Pemerintah Tiongkok, Vaksin Tahap ke-100 Tiba di Indonesia
Empat Pimpinan Definitif DPRD Kabupaten Sleman periode 2024-2029 bersama jajaran Forkopimda Sleman usai dilantik dan diambil sumpah dan janji. (Foto: Ning Sih)

News

Empat Pimpinan Definitif DPRD Sleman Periode 2024-2029 Dilantik
Kementerian Kelautan dan Perikanan akan membuat dua kapal pengawas perikanan berukuran 50 meter dengan teknologi “anti illegal fishing” yang diproyeksikan memperkuat armada pemberantasan pencurian ikan di laut Indonesia. (Sumber: InfoPublik.id)

News

Perkuat Armada Pemberantasan Pencurian Ikan, KKP Buat Kapal Pengawas Anti Illegal Fishing
Ilustrasi. Foto: BMKG

News

Hari Ini Sejumlah Wilayah di Jateng Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang
Kenaikan harga bawang merah di pasaran turut dinikmati para petani di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. Mereka meraup keuntungan, karena tingginya harga jual di pasaran saat ini. Foto: MC.TMG

News

Harga Bawang Merah Basah di Tingkat Petani Temanggung Alami Kenaikan