Home / Militer

Sabtu, 19 Juni 2021 - 14:41 WIB

Danrem 072/Pmk Resmikan Tribun Lapangan Tembak di Kulonprogo

Danrem 072/Pmk Ibnu Bintang Setiawan menandatangani prasasti. (Foto:nyatanya.com/Penrem 072/Pmk)

Danrem 072/Pmk Ibnu Bintang Setiawan menandatangani prasasti. (Foto:nyatanya.com/Penrem 072/Pmk)

NYATANYA.COM, Kulonprogo – Komandan Korem 072/Pmk Ibnu Bintang Setiawan,, S.I.P,. M.M., meresmikan pembangunan Tribun Lapangan Tembak Senapan Korem 072/Pmk, di Lapangan Tembak Makorem 072/Pmk, Sentolo, Kulonprogo,Sabtu (19/6/2021).

Dalam sambutannya, Danrem 072/Pmk Ibnu Bintang Setiawan,, S.I.P,. M.M., mengatakan, Lapangan Tembak Senapan Korem 072/Pmk yang dibangun atas kerjasama Korem 072/Pmk dengan Perbakin Provinsi DIY ini merupakan tempat berlatihnya menembak senapan panjang untuk satuan Makorem 072/Pmk, Kodim dan Satdisjan jajaran Korem 072/Pmk. Sehingga perlu dipelihara dan jaga bersama, baik fasilitas Lapangan tembak maupun batas tanah TNI AD yang berbatasan dengan masyarakat di sekitarnya.

Baca juga   Komsos Bagian dari Tugas Anggota Satgas TMMD Reguler Kodim 0726 Sukoharjo

“Dengan adanya kerjasama Korem 072/Pmk dengan pihak Perbakin Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dan
Bakpia 25, Tribun seluas 108 m2 dengan ukuran panjang 36 meter dan lebar 3 meter akhirnya selesai dibangun,” terang Ibnu Bintang Setiawan.

Danrem 072/Pmk Ibnu Bintang Setiawan saat membidik sasaran tembak di Lapbak Sentolo. (Foto:nyatanya.com/Penrem 072/Pmk)

Danrem 072/Pamungkas menyampaikan apresiasi, sekaligus mengucapkan terimakasih kepada Ketua Umum Perbakin Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta Bapak Rochmat W Prabowo dengan Bapak Angling dari Bakpia 25 yang telah memberikan dukungan moral dan mendorong kelancaran peresmian Tribun Lapangan Tembak Senapan Korem 072/Pmk di Sentolo Kulonprogo.

Baca juga   Sambangi Warga, Dansatgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Bagikan Sembako

Dengan dilaksanakannya peresmian Tribun Lapangan Tembak Senapan Korem 072/Pmk ini diharapkan mampu membawa semangat dan motivasi dalam melaksanakan latihan menembak memberikan rasa aman dan nyaman kepada prajurit TNI AD khususnya Korem 072/Pmk dan Perbakin Provinsi DIY.

Hadir dalam acara tersebut Kasiren 072/Pmk, Para Kasi Kasrem 072/Pmk, para Dandim dan Dansatdisjan Korem 072/Pmk, Ketua Umum Perbakin Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta Bapak Rochmat W Prabowo dan Bapak Angling dari Bakpia 25. (N2)

Share :

Baca Juga

Kegiatan karya bhakti dapat membangun dan memupuk semangat gotong-royong. (Foto:nyatanya.com/Pen Satgas Yonif 403/WP)

Militer

Songsong Hari Jadi Batalyon, Satgas Pamtas Yonif 403/WP Sulap Padang Rumput Jadi Sarana Olahraga Masyarakat Perbatasan
Serka Widodo selalu berada di tengah warga binaan. (Foto: Pendim0732/Sleman)

Militer

Peran Aktif Babinsa bagi Kesejahteraan Desa Binaan
Kegiatan TMMD 111 di Kemantren Wirobrajan. (Foto:nyatanya.com/istimewa)

Militer

Kegiatan TMMD 111, Bukti Nyata Pengabdian TNI Kepada Rakyat
Salah satu olahraga yang diminati masyarakat disetiap sore hari yaitu bermain bola voli di lapangan Voli Kampung Workwana, Distrik Arso, Kabupaten Keerom. (Foto: Pen Satgas Yonif Mekanis 403/WP)

Militer

Jaga Imun, Satgas Pamtas TNI Yonmek 403/WP Ajak Warga Main Voli di Wilayah Perbatasan
Foto: Penrem 072/PMK

Militer

Danrem 072/Pamungkas Gowes ke Magelang untuk Panen Jagung
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto meninjau proyek pembangunan Perumahan Pahlawan Nanggala-402, di Desa Kedung Kendo, Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (11/11/2021). (Foto: Puspen TNI)

Militer

Panglima TNI Serahkan Perumahan Pahlawan bagi Ahli Waris Prajurit Nanggala-402
Wadanramil 05/Pakualaman Kapten Inf Surono bersama anggota dan warga masyarakat melaksanakan kerja bakti pembersihan pekarangan rumah kosong di wilayah RT 07 RW 02 Kelurahan Gunungketur Kemantren Pakualaman, Minggu (12/6/2022). Foto: Ist

Militer

Wadanramil 05/Pakualaman Pimpin Kerja Bakti Bersih Lingkungan Bersama Warga
Foto: Humas Bakamla

Militer

Bakamla RI Raih Penghargaan Predikat ‘Baik’ Sistem Merit dari KASN