Home / Militer

Jumat, 5 Agustus 2022 - 10:26 WIB

Danrem Pimpin Sertijab Kasiops Kasrem 072/Pamungkas

NYATANYA.COM, Yogyakarta – Komandan Korem (Danrem) 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono, S.I.P., M.Si memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kasiops Kasrem 072/Pamungkas, dari Kolonel Inf Darmawan Setiady kepada Letkol Inf Muhammad Ibrahim Muchtar Maksum di Aula Sugiyono Makorem 072/Pamungkas, Kamis (4/8/2022).

Dalam sambutannya Danrem 072/Pamungkas menyampaikan, bahwa pergantian pejabat di lingkungan Korem 072/Pamungkas merupakan hal yang biasa terjadi, guna memaksimalkan pembinaan personel dalam rangka tour of duty dan tour of area agar organisasi menjadi lebih dinamis, sekaligus menjadi pendorong semangat dan motivasi personel dalam rangka peningkatan kinerja organisasi.

Selanjutnya Danrem 072/Pamungkas juga mengucapkan terimakasih kepada Kolonel Inf Darmawan Setiady atas dedikasi dan pengabdian selama menjabat Kasiops Kasrem 072/Pamungkas.

Baca juga   Wakil Walikota Yogyakarta Resmikan Talud Juminahan

“Saya ucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kolonel Inf Darmawan Setiady beserta Ibu Darmawan atas pelaksanaan tugasnya selama mengemban amanah jabatan Kasiops Kasrem 072/Pamungkas dan ibu Darmawan yang aktif dalam kegiatan Persit” ujar Danrem 072/Pamungkas.

Danrem 072/Pamungkas juga mengucapkan selamat datang kepada Letkol Inf Muhammad Ibrahim Muchtar Maksum di Korem 072/Pamungkas dan selanjutnya Danrem berharap kepercayaan dan tanggung jawab yang diberikan oleh pimpinan TNI AD dapat diterima dengan rasa syukur serta dapat memberikan pengabdian yang terbaik untuk kepentingan tugas pokok Korem 072/Pamungkas.

Baca juga   Asah Kreativitas, Satgas Pamtas Yonif Mekanis 403/WP Buat Lampion Bersama Anak-Anak Perbatasan RI-PNG

Adapun Kolonel Inf Darmawan Setiady selanjutnya beralih tugas sebagai Dosen Madya Seskoad di Bandung Jawa Barat. Sedangkan Letkol Inf Muhammad Ibrahim Muchtar Maksum sebelum menjabat sebagai Kasiops Kasrem 072/Pamungkas menjabat Waasops Kasdam IV/Diponegoro.

Selesai upacara Sertijab Kasiops Kasrem 072/Pamungkas dilanjutkan acara ramah tamah yang bertempat di Coffee Komandan Makorem 072/Pamungkas.

Turut hadir dalam upacara sertijab Kasrem 072/Pamungkas Kolonel Inf Heri Dwi Subagyo, para Kasi Kasrem 072/Pamungkas, para Dandim jajaran Korem 072/Pamungkas, para Dan/Ka Satdisjan jajaran Korem 072/Pamungkas, Ketua, Wakil dan Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro.

(N1)

Share :

Baca Juga

Foto: Satgas Pamtas Yonif 126/KC

Militer

Ini Keterlibatan Satgas Pamtas Yonif 126/KC Tingkatkan Ketahanan Pangan Masyarakat di Wilayah Perbatasan Papua
Foto: Satgas Yonarmed 1 Kostrad

Militer

Satgas Yonarmed 1 Kostrad Bantu Masyarakat Bangun Bak Penampungan Air di Negeri Tuhaha
Prajurit Yinmek 512/QY bersama warga bersihkan jalan. (Foto: Penerangan Yonmek 512/QY)

Militer

Satgas Yonif 512/QY Gelar Karya Bhakti Bersama Warga Perbatasan Papua
Mayor Asil bersama Gugus Tugas penanganan Covid Tegalrejo beri himbauan pengusaha kuliner. (Foto : nyatanya.com/istimewa)

Militer

Penerapan PPKM Darurat Jawa-Bali, Mayor Asil Imbau Pelaku Usaha Taat Aturan
Anggota Pos Waris Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Mekanis 512/QY melaksanakan anjangsana dengan masyarakat perbatasan di Kampung Banda, Distrik Waris, Kabupaten Keerom Papua. (Foto:dokumentasi Yonif Mekanis 512/QY)

Militer

Satgas Yonif 512/QY Kedepankan Binter dalam Pelaksanaan Tugas di Perbatasan
Simulasi tempur prajurit Pasmar 1 yang sedang melakukan Latihan Pendaratan Khusus. (Foto: Dispenal)

Militer

Marinir TNI AL Hancurkan Instalasi Radar Musuh di Babel
Perayaan Natal bersama TNI, Polri dan PNS TNI-Polri serta Purnawirawan se-Wilayah Kogartap II Bandung berlangsung di Gedung Graha Tirta Siliwangi Bandung, Kamis (12/1/2022). Foto: Puspen TNI

Militer

Perayaan Natal Bersama TNI-Polri se-Wilayah Kogartap II Bandung
Upacara peringatan HUT ke-76 TNI Angkatan Udara (AU) digelar di Akademi Angkatan Udara (AAU), Mereden, Sendangtirto, Berbah, Sleman, Sabtu (9/4/2022) . Foto: Penrem 072/Pmk

Militer

Hadiri Upacara HUT ke-76 TNI AU, Danrem 072/Pamungkas: Jayalah TNI Angkatan Udara