NYATANYA.COM, Yogyakarta – Pemda DIY kembali melaporkan kasus positif yang dinyatakan sembuh, Minggu (18/7/2021) bertambah 780 orang. Sehingga total positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh berjumlah 62.428 orang.
780 kasus positif yang dinyatakan sembuh, berdasar domisili dari Kota Yogyakarta 122 kasus, Kabupaten Bantul 196 kasus, Kabupaten Kulon Progo 99 kasus, Kabupaten Gunungkidul 145 kasus, dan dari Kabupaten Sleman 218 kasus.
Sementara itu terjadi penambahan jumlah kasus baru positif Covid-19 sebanyak 2.119 kasus. Dengan perincian berdasarkan domisili, Kota Yogyakarta 289 kasus, Kabupaten Bantul 908 kasus, Kabupaten Kulon Progo 172 kasus, Kabupaten Gunungkidul 301 kasus, Kabupaten Sleman 449 kasus.
“Total akumulasi jumlah pasien positif terkonfirmasi Covid-19 sampai hari ini adalah 92.084 orang,” jelas juru bicara Pemda DIY untuk penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih, Minggu (18/7/2021).
Rincian riwayat sementara kasus terkonfirmasi Covid-19 berasal dari periksa mandiri 206 Kasus. tracing kontak kasus positif 1.894 kasus, skrining karyawan kesehatan 4 kasus, dan belum ada info 15 kasus.
Pada hari ini dilaporkan pula penambahan 48 pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia Mereka berasal dari Kota Yogyakarta 5 kasus, Kabupaten Bantul 19 kasus, Kabupaten Kulon Progo 0 kasus, Kabupaten Gunungkidul 10 kasus, Kabupaten Sleman 14 kasus. Total 2.382 pasien positif Covid-19 meninggal dunia.
Hasil laporan Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota dan RS Rujukan Covid di DIY, update Hari Minggu, 18 Juli 2021, pkl. 16.00 WIB, total Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan Orang Dalam Pemantauan (ODP) atau total pasien yang tersuspek 59.827 orang. (N1)