Home / Panggung

Senin, 8 Januari 2024 - 21:59 WIB

Heroic Karaoke Rilis Lagu ‘Yang Tak Hilang Ditelan Malam’

Heroic Karaoke. (Foto: Istimewa)

Heroic Karaoke. (Foto: Istimewa)

NYATANYA.COM, Yogyakarta – Heroic Karaoke dengan sober merilis lagu berjudul ‘Yang Tak Hilang Ditelan Malam’. Lagu sepanjang lima menit dua detik itu meluncur Rabu (10/1/2024) ke banyak platform digital.

Lagu yang dibuat jauh sebelum pandemi ini juga mengakhiri puasa karya yang sudah berlangsung selama 20 bulan.

“Kali terakhir kami merilis karya April 2022. ‘Doa’ yang rilis 20 bulan lalu mulanya kami maknai sebagai pelanting untuk karya-karya yang rilis dalam waktu berdekatan. Kami: Yohanes ‘Boim’ Sapta Nugraha (gitar, vokal), Bable Sagala (drum), Gigih Prayogo (gitar), Tabitha Danu (vokal), Paulus Neo (kibor), dan Donny Aldint (bass) tak ingin terlalu lama tergolek tanpa daya, sedikit karya,” kata Boim.

Baca juga   Kapolsek Ditangkap Pakai Narkoba, Tiga Anggota Polisi di Surabaya Juga Positif

‘Yang Tak Hilang Ditelan Malam’ ditulis Boim kemudian disempurnakan lima personel lain di luar dan dalam studio. ‘Yang Tak Hilang Ditelan Malam’ perpaduan menyenangkan antara Acid-Rock, Latino, Soul, Blues, dan improvisasi Jazz. Soal lirik, Boim membuka banyak kemungkinan dengan menggunakan lalu memosisikan varian pronomina personanya.

Artwork Yang Tak Hilang Ditelan Malam, Heroic Karaoke. (Foto: Istimewa)

Misalnya dalam larik Berseru nyaring di jalanan memperdengarkan suara/Siapa yang punya perhatian tak dikecewakannya lalu Bila kau rindu padanya/Buku buka buku/Pada mulut penguasa.

Variannya bisa saja berfungsi sebagai klitik orang ketiga tunggal posesor atau kepemilikan. Bisa merujuk ke kepemilikan pemikiran, dari Marx sampai Foucault atau gelombang pemikiran yang lahir di dunia ketiga.

Baca juga   KPK Tetapkan Dua Tersangka Suap Proyek di Papua, Salah Satunya Gubernur Dua Periode

Bisa juga berfungsi sebagai klitik orang ketiga tunggal objek. Ketika bertaut dengan ‘pada mulut penguasa’, membawa ke banyak zaman, dari sosok-sosok tangan besi bersarung sutera macam Suharto atau mereka yang diposisikan menjadi penjahat dalam buku-buku sejarah.

“Bisa apa saja, tidak ada batasan dan tidak ada niat untuk memagari imajinasi pendengar ketika menyesap lirik. Sebabnya sederhana, Heroic Karaoke bukan pengepul hegemoni,” sambung Boim.

Lagu direkam di Watchtower Records. Bable Sagala menata lalu menyelaraskan suara. Art work dipercayakan pada Yoga Mahardika, desainer grafis asal Wonosari. (N1)

Share :

Baca Juga

Ganjar yang duduk didampingi Bayu Skak tampak terpingkal dengan adegan itu. Usai film selesai diputar, Ganjar mengatakan, menjadi artis itu ternyata susah. (Foto: Humas Jateng)

Panggung

Nonton Film Yowis Ben 3, Ganjar: Syuting Seharian, Tapi Nongol “Mung Sediluk”
Elsa Mayora. (Foto: dokumentasi pribadi)

Panggung

Elsa Mayora dan Totalitas Menyanyi Dangdut
Zinidin Zidan dan Tri Suaka. (Foto: Instagram @xdjtrisuaka)

Panggung

Keruh Tri Suaka dan Zinidin Zidan, Sejumlah Job Batal dan Terancam Bayar Royalti Hingga Digugat Rp10 Miliar
Jumpa pers Saemen Festival di Artotel Suites Bianti, Senin (28/10/2024) - Foto: Agoes Jumianto

Panggung

Saemen Festival 2024, Perayaan Musik Berenergi Positif Bareng Opick, Tulus, Pamungkas hingga FSTVLST
Rima Melati. Foto: Ist

Panggung

Aktris Senior Rima Melati Meninggal Dunia
IM3 menghadirkan kampanye terbarunya, yaitu Menjadi Indonesia dengan melibatkan kolaborasi musisi lintas genre, yaitu Kunto Aji, Iwa K, Kill the DJ, dan Tuan Tigabelas. Foto: Ist

Panggung

Sejumlah Musisi Lintas Genre Rilis Lagu ‘Menjadi Indonesia’ Bersama IM3
Puluhan mahasiswa menggeruduk kediaman dinas Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Jumat (4/11/2022). Foto: Humas Jateng

Panggung

Geruduk Rumah Dinas Ganjar, Ini yang Dilakukan Puluhan Mahasiswa Teknik Undip
Atraksi budaya wayang musikal yang diadakan di panggung terbuka Taman Budaya Embung Giwangan. (Foto: Humas Pemkot Jogja)

Panggung

Digelar Meriah, Kenalkan Taman Budaya Embung Giwangan Lewat Atraksi Budaya