Home / Peristiwa

Selasa, 4 Juli 2023 - 19:10 WIB

HUT Bhayangkara ke-77, Kodim dan Kopassus Datangi Polres Sukoharjo

Polres Sukoharjo mendapat kejutan dari sejumlah kesatuan TNI dalam memperingati Hari Bhayangkara ke 77. (Foto: Dokumen Polres Sukoharjo)

Polres Sukoharjo mendapat kejutan dari sejumlah kesatuan TNI dalam memperingati Hari Bhayangkara ke 77. (Foto: Dokumen Polres Sukoharjo)

NYATANYA.COM, Sukoharjo – Polres Sukoharjo mendapat kejutan dari sejumlah kesatuan TNI dalam memperingati Hari Bhayangkara ke 77, Senin (3/7). Kejutan diberikan berupa pemberian kue tart hingga nasi tumpeng berukuran besar.

Sejak pagi tadi, diawali dengan kehadiran Dandim 0276/ Sukoharjo yang diwakili Kasdim 0726 Mayor Inf. Mochlisin didampingi para Danramil dan anggotanya menyampaikan ucapan selamat hari bhayangkara ke 77 kepada Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit, S.I.K., M.H. dan PJU Polres, Kapolsek hingga anggota Polres Sukoharjo.

Siangnya, Polres Sukoharjo juga mendapat ucapan selamat Hari Bhayangkara ke 77 dari kesatuan TNI yakni Grup 2 Kopassus Kandang Menjangan Kartasura dipimpin Wadangrup Grup 2 Kopassus/Sandi Yudha Letkol Inf Budi Rahman, di Polres Sukoharjo Jalan Wandyo Pranoto Kelurahan Mandan Kec/Kab. Sukoharjo.

Baca juga   PPKM Darurat Dinilai Berhasil Tekan Mobilitas Warga

Dalam momen ini, prajurit TNI dan anggota Polres Sukoharjo menggelar yel – yel Sinergitas TNI Polri hingga menyanyikan lagu Seduluran Saklawase, lagu ciptaan Aipda Suyono anggota Paminal Sie Propam Polres Sukoharjo. Mendapat kejutan istimewa dari TNI, yakni Kodim 0726/Sukoharjo dan Grup 02 Kopassus, Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit mengucapkan apresiasi setinggi – tingginya.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Bapak Dandim 0726 Sukoharjo beserta jajarannya, pagi ini tidak disangka Polres Sukoharjo mendapatkan kejutan kue tart dan ucapan selamat Hari Bhayangkara ke 77,” ujar Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit dalam keterangannya.

Baca juga   JK Lantik Pengurus PMI DIY 2021-2026

Lebih lanjut dia menambahkan, kejutan sederhana di Hari Bhayangkara ini merupakan bukti sinergi yang baik antara Kodim 0726 dengan Polres Sukoharjo. Pihaknya berharap, kedepan sinergisitas dan soliditas semakin erat terjalin dengan baik dalam menjaga situasi keamanan, ketertiban masyarakat, khususnya di wilayah Kabupaten Sukoharjo.

“Harapannya sinergisitas dan soliditas kita tetap terjalin dengan baik dalam menjaga situasi keamanan, ketertiban masyarakat, khususnya di wilayah Kabupaten Sukoharjo,” lanjutnya.

Pada kesempatan sama, Kapolres Sukoharjo juga menyampaikan terimakasih kepada kesatuan TNI lainnya yang telah memberikan kejutan pada Hari Bhayangkara ke-77 ini. (*) 

Share :

Baca Juga

Foto: Ist/TBNews

Peristiwa

Ibu Rumah Tangga Pemilik Arisan Bodong di Cianjur Diciduk Polisi
TKP seluncuran ambrol di Kenpark, Kenjeran Baru, Surabaya. (Foto: Ist/selalu.id)

Peristiwa

Wali Kota Eri Cahyadi Minta Pengelola Kenpark Bertanggung Jawab sampai Korban Pulih Normal
Ganjar Pranowo memberikan sambutan pada Dies Natalis ke-56 dan wisuda mahasiswa Universitas Pancasila Jakarta, Selasa (1/11/2022). Foto: Humas Jateng

Peristiwa

Hadiri Wisuda Mahasiswa Universitas Pancasila, Ini Pesan Ganjar yang Bikin Haru
Kapolda Riau, Irjen Agung Setia Imam Effendi, didampingi Direktur Krimsus Kombes Ferry, Dansat Brimob Kombes Dedi dan Kabid Humas Kombes Narto turun ke lokasi perambahan kawasan hutan Cagar Biosfer Giam Siak Kecil Bengkalis. (Foto: Mediacenter Riau)

Peristiwa

Kapolda Riau: Perambahan Hutan di Cagar Biosfer Harus Dihentikan
Ganjar Pranowo meninjau call center Covid-19 bentukannya. (Foto: nyatanya.com/Humas Jateng)

Peristiwa

Ini Nomer Call Center Covid-19 Jawa Tengah, 024 76442888 dan 08112622000
Bupati Mojokerto saat menghadiri acara Harlah Lasbumi di Mojokerto. (Foto: dokumen)

Peristiwa

Harlah Lasbumi NU, Bupati Mojokerto Ajak Warga Lestarikan Seni Budaya
Asmoro Nurhadi Panindias, S.Sn., M.Sn yang juga dosen dan Kaprodi DKV FSRD ISI Surakarta menyampaikan materi seputar prospek dan potensi kuliah di Prodi DKV serta jenjang karier kedepannya. (Foto: Dok. ISI Surakarta)

Peristiwa

Kunjungi ISI Surakarta, Ratusan Siswa SMK Sumbangsih Jakarta Peroleh Materi Industri Kreatif
Alokasi Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) dari pemerintah pusat kepada Kabupaten Temanggung pada tahun 2022 meningkat menjadi Rp38,32 miliar. (MFoto: MC Kab Temanggung)

Peristiwa

DBHCHT Kabupaten Temanggung Tahun 2022 Naik Menjadi Rp38,32 Miliar