Home / Militer

Rabu, 7 September 2022 - 11:04 WIB

Kapusjianstralitbang TNI Buka Lokakarya Track II Network of Asean Defence and Security Institutions

Foto: Dok.Puspen TNI

Foto: Dok.Puspen TNI

NYATANYA.COM, Jakarta – (Puspen TNI). Kepala Pusat Pengkajian Strategi Penelitian dan Pengembangan TNI (Kapusjianstralitbang TNI) Mayjen TNI A.Z.R. Dondokambey, S.E., M.Han., membuka lokakarya Track II Network of Asean Defence and Security Institutions (NADI) yang diselenggarakan oleh Universitas Pertahanan (Unhan) RI secara virtual, di Auditorium Pusjianstralitbang TNI Jakarta, Selasa (6/9/2022).

Lokakarya Virtual Track II NADI yang diikuti oleh 13 delegasi dari 10 negara ASEAN ini mengambil tema “Ancaman Siber dan Dampaknya terhadap Keamanan Nasional dan Regional di Kawasan Asia Tenggara”, yang dilaksanakan selama dua hari tanggal 6 sampai dengan 7 September 2022.

Baca juga   Pangdam IV Diponegoro Pimpin Serah Terima Komandan Batalyon Armed 03/105 TARIK/NP

Dalam sambutannya, Kapusjianstralitbang TNI mengatakan bahwa saat ini dunia memasuki era di mana hampir seluruh kegiatan terdigitalisasi atau dapat dikatakan “digital by default”.

“Teknologi informasi yang tadinya kita pikir tidak kritis dan vital, sekarang ini justru menjadi infrastruktur yang menopang kehidupan kita sehari-hari. Kondisi ini terjadi manakala pandemi Covid-19 memaksa kegiatan manusia semakin bergantung pada jaringan internet dan platform digital,” tegas Mayjen TNI A.Z.R. Dondokambey, S.E., M.Han.

Lebih lanjut dikatakan, teknologi informasi dan digitalisasi telah menjadi new normal yang mengubah kebiasaan manusia. Seiring dengan perkembangan tersebut, kondisi kerentanan akan ancaman keamanan saat ini meningkat di ruang siber (Cyber-space).

Baca juga   Ini yang Diungkap Gubernur DKI Anies Baswedan Saat Hadiri Meet and greet Jakarta E-Prix 2022

Dalam kesempatan tersebut, Kapusjianstralitbang TNI mengajak para peserta delegasi untuk mengantisipasi perkembangan ancaman siber di kawasan ASEAN.

“Peningkatan kapasitas ASEAN dalam mengatasi ancaman siber melalui kerjasama cybersecurity yang lebih dekat, koordinasi yang lebih kuat dari sekedar inisiatif pengembangan kapasitas cybersecurity regional dan memperkuat diskusi dengan fokus khusus pada cybersecurity,” tutup Kapusjianstralitbang TNI.

(*/N1)

Share :

Baca Juga

Serda Srigoto tampak semangat merangkai besi. (Foto: Pendim 0732/Sleman)

Militer

Anggota Satgas TMMD Pandai Merangkai Besi
Dandim 0734/Kota Yka Hadiri Gelar Pangan Murah Ramadhan 1443 dan Launching Asmakara . (Foto: Pendim 0734)

Militer

Dandim 0734/Kota Yka Hadiri Gelar Pangan Murah Ramadhan 1443 dan Launching Asmakara
Rapat Anggota Tahunan (RAT Primkop) ke-54 Tutup Buku Tahun 2022 Primer Koperasi Kartika B-01 Pamungkas bertempat di Aula Soegiono Makorem 072/Pamungkas, Rabu (25/1/2023). Foto: Penrem072PMK

Militer

Primkop Kartika B-01 Pamungkas Gelar Rapat Anggota Tahunan
Foto: Humas Bakamla RI

Militer

Kepala Bakamla RI Paparkan Renpatnas 2022 dan Integrasi Sistim Informasi di Forum KKPH
Prajurit Yonif 512 tururt amankan jalannya penyaluran dana desa. (Foto: nyatanya.com/dokumentasi Yonif 512/QY)

Militer

Satgas Yonif 512/QY Amankan Penyaluran Dana Desa di Papua Agar Patuhi Prokes
Direktorat Latihan Bakamla RI menggelar pelatihan yang bertajuk “Profesionalisme Special Response Team (SRT)”. Foto: Humas Bakamla RI

Militer

Bakamla RI Asah Kemampuan Personel Lewat Gelar Latihan ‘Special Response Team’
TNI memberikan pendampingan serta bimbingan bagi warga setempat dalam pembuatan batako. Nantinya, batako ini akan digunakan sebagai bahan bangunan hunian sementara (huntara) di Desa Sumbermujur Kecamatan Candipuro Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (5/1/2022). (Foto: MC Kab. Lumajang/Pendim 0821)

Militer

TNI Lumajang Beri Pendampingan Warga Membuat Batako untuk Huntara
Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., C.S.F.A silaturahmi dengan Keluarga Besar IKAL PPRA 52. Foto: Puspen TNI

Militer

Silaturahmi dengan Keluarga Besar IKAL PPRA 52, Ini Pesan Panglima TNI