NYATANYA.COM, Yogyakarta – Kodim 0734/Yogyakarta resmi ditunjuk menjadi salah satu Kodim yang yang disiapkan mengikuti lomba Pembinaan Teritorial (Binter) Tingkat Pusat Tahun 2021 mewakili Kodam IV/Diponegoro. Dimana, untuk Kodam Diponegoro hanya menyertakan 2 Kodim dalam mengikuti lomba Binter tingkat pusat tersebut.
Kedatangan rombongan Tim Penilai dari Pusterad Mabesad yang dipinpin Kolonel Inf Yoyok disambut langsung oleh Kepala Staf Kodim Letkol Arh Catur beserta seluruh jajaran di Aula Makodim setempat.
Ketua Tim penilai Kolonel Inf Yoyok beserta rombongan yang datang ke Kodim Yogyakarta, Kamis (9/8/2021) dalam sambutannya mengatakan, dalam kunjungannya ke Kodim Yogya ini untuk melakukan penilaian lomba Binter tingkat pusat.
Sambutan Danpusterad yang dibacakan Ketua Tim Pusterad Kolonel Inf Yoyok mengatakan secara pribadi dan sebagai Danpusterad dirinya mengucapkan selamat kepada Kodim-Kodim yang mewakili Kodam mendapat kehormatan mengikuti lomba Binter tingkat pusat dengan harapan semoga kegiatan ini dapat terlaksana dengan tertib lancar dan aman.
“Saya memberi apresiasi yang tinggi kepada para peserta yang telah menyiapkan satuannya untuk diikutsertakan dalam lomba Binter Tingkat Pusat. Saya menyadari masih banyak keterbatasan dan kendala yang dihadapi oleh masing-masing satuan yang tentunya memiliki permasalahan yang berbeda antara satu dengan yang lain. Namun saya yakin semua itu bukanlah menjadi kendala bagi Komandan satuan untuk tetap berimprovisasi dalam berbenah dan memperbaiki satuannya,” jelas Danpusterad.
Danpusterad berharap dengan adanya kegiatan ini satuan kowil jajaran Kodam memiliki semangat kebanggaan dan sportivitas bertanding dalam mengikuti lomba Binter tahun 2021.
Sedangkan Kolonel Yoyok menyampaikan, bahwa Binter merupakan fungsi utama yang memiliki peran sangat penting sebagai fasilitator antara masyarakat dengan Pemerintah dan Aparat Teritorial yang mengawali Binter harus memiliki kemampuan yang dapat diaplikasikan setiap pelaksanaan tugas.
Dan lebih lanjut disampaikan, penilaian lomba Binter dapat digunakan untuk mengevaluasi sejauh mana pelaksanaan program kerja TNI AD Bidang Binter yang dilaksanakan oleh satuan Komando kewilayahan juga sebagai sarana kompetisi antara satuan Komando kewilayahan tingkat Kodim dalam penyelenggaraan pembinaan Teritorial baik program maupun non program maupun bekerjasama dengan Forkopimda dan komponen bangsa lainnya. (N2)