Home / Panggung

Selasa, 8 Agustus 2023 - 09:22 WIB

Konser The Best of GIGI Road To 30th Anniversary di Yogyakarta dan Surabaya Batal Digelar

Armand Maulana bersama band GIGI batal hangatkan Yogyakarta pada Sabtu 12 Agustus 2023 di GOR UNY. (Foto: Dok.Neutron Live)

Armand Maulana bersama band GIGI batal hangatkan Yogyakarta pada Sabtu 12 Agustus 2023 di GOR UNY. (Foto: Dok.Neutron Live)

NYATANYA.COM, Yogyakarta – Konser musik The Best of GIGI Road To 30th Anniversary di Yogyakarta yang akan digelar di GOR UNY pada Sabtu (12/8/2023) dan Surabaya pada 7 Oktober 2023 batal digelar..

Kabar mendadak ini disampaikan promotor event Neutron Live dalam surat resmi bernomor 001/TBG/NL/VIII/2023 perihal Surat Informasi Acara yang diterima Nyatanya.com, Senin (7/8/2023).

Begini isi surat yang dikeluarkan promotor yang beralamatkan Jalan Kalibaru Barat No 154 Kemayoran Jakarta Pusat itu:

Kepada seluruh penonton yang telah membeli tiket konser “The Best of Gigi” road to 30th anniversary di Yogyakarta dan Surabaya.

Kami Neutron Live ingin meminta maaf yang sebesar-besarnya, karena dengan berat hati kami harus membatalkan acara konser “The Best of Gigi” road to 30th anniversary di Yogyakarta dan Surabaya.

Baca juga   Waduh! 11 Satpam RS Kariadi Semarang Masuk Bui, Aniaya Terduga Pencuri hingga Tewas

Adapun alasan pembatalan konser ini dikarenakan adanya satu dan dua hal sehingga tidak memungkinkan konser berlangsung dengan maksimal di kota Yogyakarta dan Surabaya.

Bagi yg telah memiliki tiket dapat mengajukan refund ke:

Admin 1: 087785743455
Admin 2: 081818487968
Admin 3: 088989011644

Refund Jogja: bit.ly/3LRJDTb
Refund Surabaya: https://bit.ly/RefundGigiSby

  • Pengajuan refund hingga tgl 28 Agustus 2023
  • Proses Transfer Refund maksimal tanggal 11 September 2023

Atas pengertian dan kerjasamanya kami selaku promotor mengucapkan banyak terima kasih.

NeutronLive

Untuk diketahui, sedianya The Best of GIGI Road To 30th Anniversary merupakan rangkaian tour 5 kota band yang diawakidigawangi Armand Maulana (vokalis), Dewa Budjana (gitar), Thomas Ramdhan (bass) dan Gusti Hendy (drum).

Baca juga   Borobudur Highland Siap Menjadi Kawasan Wisata Terpadu

Gigi mengawali tournya di Hall UMM Dome Malang Jawa Timur pada 6 Mei 2023.

Kemudian berlanjut di Hall Basket Senayan Jakarta pada 17 Juni 2023 sebagai kota kedua konser mereka, dilanjutkan kota ketiga Trans Studio Bandung pada 24 Juni 2023.

Rencananya Band GIGI akan menggelar konser keempat di GOR UNY Yogyakarta pada Sabtu 12 Agustus 2023 mendatang, dan menutup tour 5 kotanya di DBL Arena Surabaya pada 7 Oktober 2023 yang akan datang. (N1)

Share :

Baca Juga

Fafa Yolanda. (Foto:nyatanya.com/dokumentasi)

Panggung

Fafa Yolanda, ke Yogya Kembangkan Talenta Menyanyi
Ganjar Pranowo membuka Festival Kota Lama 2022. Foto: Humas Jateng

Panggung

Buka Festival Kota Lama Semarang, Ganjar: Keren, Konsepnya Beda
Tidak kurang 27 lukisan dan 1 patung dari 17 Perupa yang pernah mengisi acara Pendapa Kang Tejo menggelar pameran bersama dalam Pameran Reunion #2 bertajuk Sandyakala Ning Nagari. Foto: Teguh

Panggung

17 Perupa Alumni Pendapa Kang Tejo Gelar Pameran Reunion #2 Sandyakala Ning Nagari di Kopi Macan Bugisan
Indonesia's Next Top Model Cycle 3. Foto: Dok.NetTV

Panggung

NET TV Kembali Hadirkan Drama Persaingan Talenta Model INTM
Forum Perupa Lumajang audiensi dengan Bupati Lumajang Thoriqul Haq, di Ruang Mahameru Kantor Bupati Lumajang, Jawa Timur, Rabu (16/2/2022). (Foto: MC Kab. Lumajang)

Panggung

Forum Perupa Lumajang Akan Menggelar Pameran Seni Berkelas Nasional
Jessica Mila. (Foto: Instagram @jscmila)

Panggung

Totalitas Jessica Mila Jadi Muslimah di Film Mengejar Surga yang Tayang 26 Mei 2022
Song Art Exhibition di Joning Art Space. Foto: Ist.

Panggung

Tujuh Perupa Gelar “Song Art Exhibition” di Joning Art Space Kasongan
Nurbaya diperankan oleh Arawinda Kirana. (Foto: nyatanya.com/Instagram Indonesia Kaya)

Panggung

Indonesia Kaya Garap Serial Musikal Siti Nurbaya