Home / Militer

Sabtu, 26 Februari 2022 - 13:04 WIB

Korem 032/Wbr Terjunkan Pasukan Bantu Korban Gempa di Pasaman Barat

Korem 032/Wbr melakukan gerak cepat guna membantu penanganan gempa yang melanda wilayah Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat, Jumat (25/2/2022). (Foto: MC Padang/RA)

Korem 032/Wbr melakukan gerak cepat guna membantu penanganan gempa yang melanda wilayah Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat, Jumat (25/2/2022). (Foto: MC Padang/RA)

NYATANYA.COM, Padang – Korem 032/Wbr melakukan gerak cepat guna membantu penanganan gempa yang melanda wilayah Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat, Jumat (25/2/2022).

Pihak Korem 032/Wbr langsung menerjunkan pasukan siaga ke daerah-daerah yang terdampak gempa 6,2 magnitude yang terjadi Jumat pagi di wilayah tersebut.

Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Purmanto menerjunkan Satuan Yonif 131/Braja Sakti dan Yonif 133/Yudha Sakti yang tergabung dalam pasukan reaksi cepat Penanggulangan Bencana (PRCPB), guna proses evakuasi terhadap masyarakat yang terkena dampak bencana di wilayah Pasaman Barat.

Baca juga   BNPB Kirim TRC ke Lokasi Terdampak Gempa M6,1 di Sumbar

Pemberangkatan 1 Kompi pasukan reaksi cepat penanggulangan bencana Yonif 131/Brs dipimpin oleh Kapten Inf Heri Wahyu.

Dalam kesempatan tersebut, Kapten Inf Wahyu menjelaskan kurang lebih 100 orang personil siap terjun ke lokasi bencana, ditunjang tim kesehatan Denkesyah Padang, empat unit truk dan satu unit ambulan.

Baca juga   Cegah Covid-19, Satgas Pamtas Yonif Mekanis 403/WP Berikan Penyuluhan kepada Siswa di Wilayah Perbatasan RI-PNG

“Kita menerjunkan 100 orang personil yang siap membantu di lokasi bencana, sedangkan Peleton Angkutan Yonif 133/YS, telah bergerak menuju lokasi bencana pukul 10.35 mengantar Bantuan Logistik Dinas Sosial Provinsi Sumbar ke Pasaman Barat,” ucapnya.

(N1)

Sumber: InfoPublik.id

Share :

Baca Juga

Menhan Prabowo Subianto menyerahkan dua Kapal Perang jenis Angkut Tank AT-8 dan AT-9 kepada TNI AL. (Foto: Biro Humas Setjen Kemhan)

Militer

Menhan Serahkan Dua Kapal Perang Angkut Tank untuk TNI AL
Prajurit Yonif 403 laksanakan penyembelihan hewan kurban [Foto: nyatanya.com\istimewa]

Militer

Khotib Idul Aldha, Patop Satgas Pamtas Yonif 403/WP Sampaikan Siraman Rohani
Upacara peringatan HUT ke-76 TNI Angkatan Udara (AU) digelar di Akademi Angkatan Udara (AAU), Mereden, Sendangtirto, Berbah, Sleman, Sabtu (9/4/2022) . Foto: Penrem 072/Pmk

Militer

Hadiri Upacara HUT ke-76 TNI AU, Danrem 072/Pamungkas: Jayalah TNI Angkatan Udara
Acara adat bakar batu dalam rangka memperingati HUT ke-73 Kodam Jaya di Distrik Tiom, Kabupaten Lanny Jaya, Sabtu (24/12/2022). Foto: Satgas Yonif Mekanis 203/AK

Militer

Meriahkan HUT ke-73 Kodam Jaya dan Sambut Natal, Satgas Yonif Mekanis 203/AK Adakan Acara Bakar Batu
Prajurit dan PNS Korem 072/Pamungkas beserta Satdisjan mengikuti Grand Launching Super ETWPAD. Foto: Penrem 072PMK

Militer

Prajurit dan PNS Korem 072/Pamungkas Ikuti Launching Aplikasi ETWPAD
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono meresmikan Monumen KRI Nanggala-402 yang berada di Markas Koarmada II, Surabaya pada Sabtu (15/1/2022). (Foto: MC Diskominfo Prov Jatim)

Militer

Suasana Haru Warnai Peresmian Monumen KRI Nagggala-402
Prajurit Yonif 512/QI sosialisaikan Prokes kepada warga perbatasan. (Foto : dokumentasi Yon 512/QY)

Militer

Satgas Yonif 512/QY Bersama Kepala Distrik Gelar Sosialisasi Pencegahan Covid-19 di Perbatasan Papua
Anak-anak di perbatasan senang menerima paket buku dari Satgas Pamtas Yonif 403/WP. (Foto:nyatanya.com/Pen Satgas Yonif 403/WP)

Militer

Tingkatkan Semangat Belajar Anak, Satgas Pamtas Yonif 403/WP Bagikan Buku Pelajaran di Wilayah Perbatasan