Home / Panggung

Sabtu, 4 Juni 2022 - 15:24 WIB

Kunjungi Pameran Lukisan, Ganjar: Wajah Seniman “Mrenges” Lagi

Ganjar Pranowo mengunjungi pameran lukisan Pesona Budaya Nusantara di Gedung Taman Budaya Jawa Tengah Surakarta, Jumat (3/6/2022). Foto: Humas Jateng

Ganjar Pranowo mengunjungi pameran lukisan Pesona Budaya Nusantara di Gedung Taman Budaya Jawa Tengah Surakarta, Jumat (3/6/2022). Foto: Humas Jateng

NYATANYA.COM, Surakarta – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengunjungi pameran lukisan Pesona Budaya Nusantara di Gedung Taman Budaya Jawa Tengah di Surakarta, Jumat (3/6/2022).

Ganjar dibuat kagum, dengan 150 lukisan karya seniman-seniman top dari berbagai daerah di Indonesia itu. Dengan teliti Ganjar menikmati satu demi satu lukisan yang dipamerkan.

Ada sejumlah lukisan yang cukup menarik perhatian Ganjar, salah satunya adalah lukisan wajahnya sendiri yang cukup unik.

Ganjar Pranowo mengunjungi pameran lukisan Pesona Budaya Nusantara di Gedung Taman Budaya Jawa Tengah Surakarta, Jumat (3/6/2022). Foto: Humas Jateng

Di lukisan itu, Ganjar dilukis seperti seorang rocker. Ia berdiri dengan tangan mengacung ke atas dengan rambut gondrong dan ikat kepala. Namun bukannya mengatakan bahwa lukisan itu rocker, Ganjar justru mengatakan dirinya mirip dukun.

“Ini rocker apa dukun. Ini dukun ini. Masak rocker pakai batu akik,” selorohnya, disambut tawa para seniman.

Baca juga   Indonesia Tambah Satu Emas dari Cabor Boccia ASEAN Paragames XI 2022

Selain wajah Ganjar, ada juga wajah tokoh penting lain. Seperti Soekarno, Joko Widodo, Megawati Soekarno Putri, Gus Dur, dan sebagainya.

“Saya ketemu para pelukis yang datang dari berbagai daerah. Ada dari seluruh pulau Jawa, ada juga dari Bali, Bengkulu, Batam, Jogja, Kalimantan, Lampung dan banyak lagi. Semua memamerkan lukisan-lukisannya dan tentu saja karyanya indah sekali, dengan beragam ekspresi yang dikembangkan,” kata Ganjar.

Di Bulan Bung Karno ini, lanjut Ganjar, pihaknya mencoba memberikan ruang bagi para seniman untuk berekspresi. Ada seni lukis, musik, kesenian tradisional, dan lainnya.

Ganjar Pranowo di depan seniman peserta pameran lukisan Pesona Budaya Nusantara di Gedung Taman Budaya Jawa Tengah Surakarta, Jumat (3/6/2022). Foto: Humas Jateng

“Kemarin juga ada wayangan. Kita mencoba beri ruang pada mereka seniman, mengekspresikan diri. Dan nampaknya kalau kita melihat wajah para seniman, wajahnya mrenges lagi karena bisa pameran. Dan tentu saja, ini membahagiakan karena di atas semua yang diperjuangkan manusia, kebahagiaan nomor satu,” ucapnya.

Baca juga   Pemkab Sragen Salurkan 2.710 Paket Sembako

Ganjar mengatakan akan terus memberikan ruang bagi seniman berekspresi. Apalagi saat ini, kondisi pandemi sudah mulai membaik.

“Dan dengan hati-hati, sekali lagi dengan hati-hati kita merayakan sedikit kebebasan, setelah dua tahun kita dihajar pandemi. Mudah-mudahan ke depan kegiatan semacam ini bisa terus berlanjut,” pungkasnya.

Sementara itu, salah satu seniman, Nono Sriyono mengapresiasi Ganjar yang telah memberikan ruang kepada para seniman. Apalagi, Ganjar datang sendiri memberikan semangat.

“Penghargaan luar biasa karena Provinsi Jateng memfasilitasi kita, memberi ruang, dan Pak Ganjar kersa rawuh. Ini luar biasa, karena setelah dua tahun kita terpuruk, alhamdulillah sekarang bisa kembali berekspresi,” ucapnya.

(Ul/N1)

Share :

Baca Juga

Salah satu event Koesplusan yang ramai dihadiri penikmat musik Koes Plus/ Koes Bersaudara. Pentas musik Koesplusan memang memiliki tempat tersendiri bagi penggemarnya di Yogyakarta. Foto: Agoes Jumianto

Panggung

Lima Tempat Ini Gelar Koesplusan di Malam Tahun Baru, Salah Satunya Stasiun Tugu
Ndarboy rilis single baru Cidro Asmoro. Foto: Ist/Mabes Balker Music

Panggung

Ndarboy Rilis Single Baru ‘Cidro Asmoro’, Soundtrack Film Seris Cidro Asmoro Garapan Vision+
Artwork Semoga. Foto: Agib Tanjung

Panggung

Atmojo, Sisi Baru Kakung Triadmojo Rilis Lagu Baru “Semoga”
Penampilan gamelan kaca dari Karanganyar, Jawa Tengah di hari terakhir #YGF27, Minggu (21/8/2022). Foto: Dok.Gayam16

Panggung

Gamelan Kaca Menutup Gelaran Yogyakarta Gamelan Festival 2022
Dari kiri : Anusapati (Steering Committee JSSP 5) Sukinah(narasumber) Fitri DK (Narasumber) Latief S. Nugraha (moderator) Basriza Al Bara (Ketua Pelaksana JSSP 5), usai Bincang Seni pertama. (Foto: Dok.JSSP 5)

Panggung

Bincang Seni Asosiasi Pematung Indonesia di JSSP 5, Upaya Edukasi Pematung untuk Yogyakarta yang Lebih Indah
Atraksi budaya wayang musikal yang diadakan di panggung terbuka Taman Budaya Embung Giwangan. (Foto: Humas Pemkot Jogja)

Panggung

Digelar Meriah, Kenalkan Taman Budaya Embung Giwangan Lewat Atraksi Budaya
Salah satu penampilan Ogoh-ogoh pada Gelar Budaya Wanurejo ke 15. Foto: Ist/beritamagelang

Panggung

Gelar Budaya Wanurejo Kembali Digelar, Setelah Vakum Selama Pandemi Covid-19
Penonton berbaur dengan warga di Panggung Cethul Ngayogjazz 2022. Foto: Agoes Jumianto

Panggung

Ngayogjazz 2022 Sukses Obati Rindu Pecinta Musik Jazz, Cibuk Kidul Tambah Maju