Home / Peristiwa

Sabtu, 1 Januari 2022 - 11:13 WIB

Malam Pergantian Tahun, Tiga Alun-alun di Batang Ditutup

Di Kabupaten Batang ada tiga Alun-alun yang dilakukan penutupan yakni Alun-alun Kota Batang, Limpung dan Bawang. (Foto: MC Batang)

Di Kabupaten Batang ada tiga Alun-alun yang dilakukan penutupan yakni Alun-alun Kota Batang, Limpung dan Bawang. (Foto: MC Batang)

NYATANYA.COM, Batang – Tiga Alun-alun di Kabupaten Batang ditutup, sesuai dengan Kemendagri Nomor 66 Tahun 2021, yang meniadakan perayaan pada malam pergantian tahun di pusat kota.

Di Kabupaten Batang ada tiga Alun-alun yang dilakukan penutupan yakni Alun-alun Kota Batang, Limpung dan Bawang.

“Jadi kami melakukan penutupan total di tiga alun-alun tersebut. Penutupan dimulai pukul 17.00 – 00.00,” kata Kasatlantas Polres Batang, AKP Dhayita Daneswari, saat ditemui, di Pospam Alun-alun Kabupaten Batang, Jumat (31/12/2021).

Ia menerangkan, ada empat titik yang menjadi konsentrasi petugas untuk dilakukan penutupan, yaitu Jalan Diponegoro, Jalan Brigjen Katamso, Jalan A. Yani dan Jalan Veteran.

Mulai siang hari sudah mulai dilakukan penutupan sebagian, sebelumnya juga sudah kami publikasikan, jadi masyarakat mengetahui terlebih dahulu.

“Dan tepat pukul 17.00 WIB mulai kami tutup total, jadi bagi masyarakat yang mau melintas di alun-alun bisa memperhatikan papan imbauan yang ada, supaya mengetahui arah yang bisa dituju,” jelasnya.

Baca juga   Dijual Mulai Rp30 Ribu, Panen Durian Lokal Batang Meningkat Dua Kali Lipat

Apabila masyarakat dari arah jalur Pantura ingin menuju Jalan Diponegoro dipersilakan melewati Jalan Gajah Mada, jika dari Jalan A. Yani ingin menuju Pantura dapat melalui Jalan Wahid Hasyim, atau Jalan Ahmad Dahlan.

“Begitu pula jika masyarakat dari arah Jalan Brigjen Katamso, karena alun-alun ditutup, bisa berputar arah ke Jalan R.A. Kartini menuju Jalan A Yani lalu ke Jalan Wahid Hasyim,” terangnya.

Ia menerangkan, pada malam pergantian tahun, para pedagang di sekitar alun-alun tidak diperkenankan menggelar dagangannya.

“Untuk minimarket diizinkan buka dengan batasan waktu hingga pukul 21.00 WIB dengan jumlah pengunjung hanya 75%,” imbaunya.

Ia menambahkan, untuk mencegah warga berkerumun dan merayakan malam pergantian tahun, maka petugas merencanakan untuk melakukan pemadaman lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) mulai pukul 22.00 WIB hingga pagi hari.

Baca juga   Budaya Puja Pembacaan Tiga Sutta 24 Jam Non-stop Selama 8 Hari di Candi Borobudur, Spirit Membangun Diri Menjadi Manusia Berguna

Satlantas Polres Batang bersama personel gabungan tetap melakukan pemantauan di seluruh wilayah, untuk mengantisipasi apabila ada warga yang nekat merayakan malam pergantian tahun secara berkerumun.

“Kami sudah menempatkan personel di beberapa titik yang rawan dijadikan tempat untuk merayakan malam pergantian tahun. Di antaranya sekitar alun-alun, Pantai Sigandu dan patroli rutin ke seluruh wilayah,” ungkapnya.

Ia mengharapkan, masyarakat memahami sepenuhnya, maksud dan tujuan dari pemerintah terkait penutupan alun-alun di pusat kota.

“Tujuan utamanya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Jadi bagi masyarakat yang ingin merayakan malam pergantian tahun, baik secara kecil-kecilan atau sembunyi-sembunyi, lebih baik dirayakan di rumah saja bersama keluarga,” ujar dia.

(*/N1)

Sumber: InfoPublik.id

Share :

Baca Juga

Ilustrasi bandara. Foto: Angkasa Pura II

Peristiwa

Coba Kelabuhi Petugas Bea Cukai, Penumpang di Bandara Soetta Dipidanakan
Pelepasan Ekspor Komoditas Kacang Tanah, di Depo Pemeriksaan dan Perlakuan Karantina, Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Rabu (1/12/2021). (Foto: Diskominfo Jateng)

Peristiwa

Jateng Ekspor 60 Ton Kacang Tanah ke Malaysia
Proyek pembangunan Embung Sendangtirto masih dalam pengerjaan meski sudah dibatas akhir kontrak. (Foto: Zainuri )

Peristiwa

Disinyalir Tanpa Perencanaan Matang, Proyek Pembangunan Embung Sendangtirto Senilai Rp8 Miliar Molor
Bupati Sukoharjo, Etik Suryani saat meninjau percepatan vaksinasi. Pihaknya mengejar 143 ribu sasaran untuk memenuhi target pencapaian vaksinasi 70%. (Foto:Diskominfo Sukoharjo)

Peristiwa

Pemkab Sukoharjo Targetkan Vaksinasi Capai 70% dalam Tiga Hari
Satpol-PP Kota Yogyakarta bekerjasama dengan Tim Bea Cukai melakukan operasi gabungan barang kena cukai ilegal dalam bentuk produk tembakau pada Selasa (23/11/2021) di Pasar Kranggan, Pasar Ngasem dan warung-warung kecil di Kotagede Yogyakarta. (Foto: Humas Pemkot Yogya)

Peristiwa

Satpol-PP Kota Yogya Gelar Operasi Gabungan Rokok Ilegal
Wakil Bupati Sukoharjo Drs H Agus Santosa saat ziarah makam. (Foto: Humas Pemkab Sukoharjo)

Peristiwa

Peringati Hari Pramuka, Wabup Ikuti Upacara Virtual dan Ziarah
Ilustrasi: nyatanya.com

Peristiwa

Kurang dari 24 Jam, Pelaku Pecah Kaca Mobil di Prambanan Ditangkap
Wagub Jateng Gus Yasin Maimoen saat mendampingi kunjungan kerja Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin ke Solo Raya. (Foto: Humas Jateng)

Peristiwa

Wagub Gus Yasin, Vaksinasi Solo Raya Bagus!