Home / Panggung

Minggu, 17 Juli 2022 - 12:08 WIB

Mantrijeron Juara Pertama Festival Kethoprak Kota Yogya 2022

Membawakan lakon

Membawakan lakon "Klilip" mengantarkan Kemantren Mantrijeron menjadi juara terbaik pertama dalam festival kethoprak Kota Yogyakarta 2022. Foto: Humas Pemkot Yogya

NYATANYA.COM, Yogyakarta – Membawakan lakon “Klilip” mengantarkan Kemantren Mantrijeron menjadi juara terbaik pertama dalam festival kethoprak Kota Yogyakarta 2022 yang diinisiasi oleh Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta.

Sementara untuk juara terbaik kedua dan ketiga jatuh pada Kemantren Kraton dengan lakon “Ganong Sukawati” dan Kemantren Kotagede dengan lakon “Wadi”.

Dalam ajang tersebut juara terbaik pertama berhak mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp5 juta, sedangkan juara terbaik kedua dan ketiga mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp4,5 juta dan Rp4 juta.

Baca juga   Pemkot Ajak Perusahaan Saling Bersinergi untuk Jaga Keharmonisan Pekerja

Festival Kethoprak yang diikuti oleh 14 Kemantren se Kota Yogyakarta ini digelar di Gedung Societet Taman Budaya Yogyakarta, Jumat (15/7/2022).

Sekda Kota Yogya, Aman Yuriadijaya mengatakan festival tersebut menjadi ajang kompetisi terbuka antar kekuatan potensi dan kualitas saji seni kethoprak di Kota Yogyakarta yang dihimpun untuk mencapai prestasi terbaik.

Baca juga   "Jogja Masih Istimewa" Karya Daffa, Juara II Lomba Film Pendek Setapak Perubahan Polri 2022

“Sehingga kegiatan pemeliharaan, pengembangan, pemanfaatan, dan pembinaan seni kethoprak terus dapat dilakukan,” bebernya.

Pihaknya berharap adanya festival kethoprak, dapat melestarikan dan mengembangkan seni budaya, serta meningkatkan kreativitas pelaku seni di masyarakat.

Salah satu juri, Nanang Arisona menuturkan berbagai kriteria penilaian dalam ajang tersebut seperti mempertimbangkan penyutradaraan kethoprak, keaktoran, tata panggung, rias busana, serta karawitan.

(Han/N1)

Share :

Baca Juga

Pameran ARTVENTURE yang digelar Pensilterbang dalam rangka Bulan Menggambar Nasional. (Foto: Dok/Pensilterbang)

Panggung

Pensilterbang Ramaikan Bulan Menggambar Nasional dengan Pameran ARTVENTURE
Something Wrong dalam sebuah aksi panggungnya. (Instagram/ @somethingwrongykhc)

Panggung

Begini Something Wrong Memberikan Nuansa Baru di Album Reignite yang Dirilis Hari Ini
Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa SE mengapresiasi karya dalam pameran bertajuk "Owah Gingsir". (Foto: Agoes Jumianto)

Panggung

Pameran Seni Rupa “Owah Gingsir” Tandai Pembukaan Leman Art House
Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming saat mengahdiri Conference Press Rock in Solo di Kulonuwun Kopi, Senin (22/11/2021). (Foto: Humas Pemkot Surakarta)

Panggung

Setelah Vakum 5 Tahun, Rock in Solo Kembali Digelar Desember 2021
Pelaku seni pertunjukan antusias ikuti pelatihan. Foto: Ist/beritamagelang

Panggung

Tingkatkan SDM, 50 Pelaku Seni Magelang Ikuti Pelatihan Performing Art
Panggung di tengah sawah dengan pemandangan alam pegunungan yang elok menjadikan Balkonjazz Festival 2022 bakal memberi sensasi tersendiri bagi penikmat musik jazz. (Foto: Agoes Jumianto)

Panggung

Balkonjazz Festival 2022, Digelar Besok di Gasblock Balkondes PGN Karangrejo Borobudur
Komunitas seni Rumah Angklung yang berkolaborasi dengan Milanisti Indonesia mengenalkan angklung di masrkas klub sepak bola AC Milan, Milan, Italia. (Foto: milanisti.or.id)

Panggung

Diplomasi Angklung di Markas AC Milan
Pemkot Yogya bekerjasama dengan FKUB Kota Yogyakarta menggelar pentas Seni Budaya Kerukunan Umat Beragama, Jumat (2/9/2022) malam. Foto: Humas Pemkot Yogya

Panggung

Perkuat Kerukunan Umat Beragama Lewat Seni dan Budaya