NYATANYA.COM, Bantul – Penemuan mayat yang mengapung di perairan Pantai Samas, Kalurahan Srigading, Kapanwon Sanden, Kabupaten Bantul, Yogyakarta, Kamis (9/6/2022) sekira pukul 12.45 WIB gegerkan warga.
Informasi penemuan mayat ini diunggah oleh SAR Glagah melalui akun Instagram @sarglagah. Dari informasi tersebut, dijelaskan penemuan mayat pertama kali diketahui oleh saksi Tukiman, 80 tahun, warga Gaten, Kalurahan Titomulyo, Kapanewon Kretek, Bantul.
Saat itu saksi Tukiman sedang mencari kayu bakar. Dia melihat benda yang menyerupai mayat terapung di tengah laut. Saksi kemudian memberitahu saksi lainnya, Adi Prasetyo (42), warga Srigading, Sanden, Bantul. Tak lama berselang keduanya memberitahu Samsudin, 32 tahun, anggota SRI WIL 4 Srigading.
Setelah mendapat informasi tersebut, sekira pukul 13.00 WIB, anggota Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah 4 Samas dan Gabungan langsung menuju lokasi kejadian. Saat ditemukan, kondisi korban tidak memakai pakaian.
Mayat berhasil dievakuasi dari tengah laut kemudian dipindahkan ke lokasi yang lebih aman. Tak lama berselang Tim inafis dari Polres Bantul datang ke lokasi untuk melakukan proses identifikasi.
Akhirnya terungkap identitas mayat tersebut. SAR Glagah memastikan setelah proses identifikasi selesai, terungkap mayat berjenis kelamin perempuan ini bernama Sumilah, berumur 81 tahun, warga Ceme RT 002, Kalurahan Srigading, Kapanewon Sanden, Bantul.
(*/N1)