Home / Peristiwa

Rabu, 4 Agustus 2021 - 15:06 WIB

Nanas Benggolo, Jadi Andalan Komoditas Desa Kembanglimus

Nanas Benggolo sudah menjadi komoditas andalan Desa Kembanglimus Kabupaten Magelang. (Foto: Humas/beritamagelang)

Nanas Benggolo sudah menjadi komoditas andalan Desa Kembanglimus Kabupaten Magelang. (Foto: Humas/beritamagelang)

NYATANYA.COM, Magelang – Candi Borobudur di Kabupaten Magelang tidak hanya sebagai wisata warisan dunia saja namun juga memiliki potensi alam indah nan subur yang bisa mensejahterakan masyarakatnya.

Salah satu yang kini jadi andalan adalah Nanas Benggolo. Buah nanas yang memiliki ukuran tak lazim sebesar bola alias jumbo. Rasanya manis dan lembut sehingga banyak diminati konsumen.

Nanas Benggolo adalah varietas lokal yang dikembangkan masyarakat di Dusun Bumen Desa Kembanglimus Kabupaten Magelang.

“Nanas lokal sini. Dahulu banyak tumbuh liar terus dibudidayakan,” kata salah satu petani nanas Benggolo, Wardi yang ditemui pekan ini.

Menurut Wardi, dahulu buah nanas ini hanya tumbuh seadanya di pekarangan warga. Kemudian pada 2016 tanaman tropis ini mulai intens dikembangkan oleh Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Sumber Makmur Desa Kembanglimus.

Diungkapkan Wardi, bentuk buah nanas Benggolo tidak berbeda dengan buah nanas pada umumnya, yakni memiliki bintik mata duri pada kulit serta kepala mahkota. Dari segi ukuran, jika nanas biasa berat maksimal hanya kisaran 1kg, maka nanas Benggolo dapat mencapai 4-7kg/ buahnya.

Baca juga   Empat Kecamatan Terdampak Erupsi Gunung Semeru, Aliran APG Sampai Jembatan Gladak Perak

Di samping unggul dalam berat, nanas Benggolo juga memiliki aroma wangi dengan rasa lebih manis.

“Ukurannya dibanding dengan nanas yang lain jauh. Berat per buah minimal 4 kg dan paling besar bisa mencapai bobot 7 kg. Itu dipanen dari per pohon,” ungkapnya.

Saat musim kemarau buah nanas Benggolo akan lebih terasa manis dan kandungan air lebih sedikit.

Untuk saat ini demplot nanas Benggolo tersebar di sejumlah lokasi di Desa Kembanglimus. Semua pohon nanas Benggolo mendapat perlakuan khusus dalam segi perawatan seperti pemupukan rutin, mengatur jarak tanam, serta yang paling penting adalah pemilihan bibit yang tepat.

Baca juga   Warga Lereng Merbabu Antusias Ikuti Vaksinasi Covid-19

Dengan harga jual Rp 12,500/kg permintaan pasar terhadap nanas Benggolo sangat tinggi hingga hasil panen saat ini tidak mencukupi.

Ditemui terpisah, Kepala Desa Kembanglimus Soetji Arimbi mengungkapkan, untuk saat ini pihaknya tengah fokus pengembangan Budi daya anakan nanas Benggolo untuk meningkatkan ekonomi masyarakat tingkat dusun. Terdapat 672 Kepala Keluarga (KK) yang nantinya terlibat dalam Budi daya utama nanas Benggolo.

“Selain memanfaatkan tanah kas desa, Gapoktan Sumber Makmur bersama perangkat desa jalankan program per KK menanam minimal 2 pohon nanas,” ucap Soetji.

Selain nanas Benggolo, pemerintah Desa Kembanglimus juga mengembangkan jeruk tanpa biji dari kerja sama Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Magelang dan Universitas Tidar Negeri Magelang.

Kedua buah itu menjadi komoditas andalan untuk mendukung Kawasan Strategis Pariwisata Nasional dan meningkatkan ekonomi masyarakat Kembanglimus. (*)

Share :

Baca Juga

Salah satu program kreatif yang dilakukan oleh tim mahasiswa Kampus Mengajar Angkatan 2 tahun 2021 ISI Surakarta di SMP Negeri 15 Surakarta, diantaranya dengan membidani lahirnya majalah sekolah yang bernama RETORIKA (Rekaman Tulisan Opini Kreatif Libelska). (Foto: Dok.ISI Surakarta)

Peristiwa

Tim Mahasiswa Kampus Mengajar ISI Surakarta di SMPN 15 Inisiasi Majalah Sekolah
Guna menarik atensi masyarakat, telah disiapkan hadiah undian berupa satu unit motor matic bagi warga penerima vaksin Covid-19 yang beruntung. (Foto: Diskominfo Klaten)

Peristiwa

Asyikkk, Ikut Vaksin Covid-19 di Klaten Bisa Dapat Motor Baru Lur
Terdakwa Mas Bechi saat di Pengadilan Negeri Surabaya. Foto: Ist/selalu.id

Peristiwa

Terdakwa Kasus Pencabulan di Ponpes Shiddiqiyyah Mas Bechi Dituntut 16 Tahun Penjara
Dua motor yang terlibat kecelakaan di Jalan Wonosari, Potorono, Bantuntapan Bantul, Rabu (6/4/2022). Foto: Istimewa

Peristiwa

Dua Motor Adu Banteng di Banguntapan, 1 Orang Meninggal dan Motor Sampai Terbakar
BPBD Kabupaten Cilacap bersama tim gabungan melakukan upaya evakuasi warga terdampak longsor menggunakan tandu darurat dari dua helai kain sarung yang dikaitkan dengan batang kayu, Jumat (1/4/2022). Foto: BPBD Kabupaten Cilacap

Peristiwa

Tanah Longsor Cilacap, Tim Gabungan Berhasil Evakuasi Warga yang Terkena Stroke
Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Tengah Atikoh Ganjar Pranowo saat Rakerda PKK Jateng Tahun 2021, Rabu (8/12/2021). (Foto: Diskominfo Jateng)

Peristiwa

Rakerda PKK Jateng, Atikoh Soroti Empat Isu Prioritas
Vaksinasi hewan ternak digelar di Desa Karangturi, Gantiwarno, Senin (7/3/2022). Dalam pelaksanaannya, sebanyak 300 ekor domba/kambing milik peternak divaksin antraks. (Foto: Diskominfo Klaten)

Peristiwa

Antisipasi Antraks, Hewan Ternak di Perbatasan Klaten Divaksin
Bupati Klaten instruksikan para ASN untuk mengkonsumsi beras rojolele Srinar dan Srinuk. (Foto: nyatanya.com/Diskominfo Klaten)

Peristiwa

Rojolele, Beras Wajib bagi ASN Klaten