Home / Panggung

Senin, 28 Maret 2022 - 22:39 WIB

Panggung “100 Mantra Teater Alam untuk Azwar AN”, Ki Mujar Usung Konsep Alam

Ki Mujar yang masuk dalam Divisi Tim Artistik masih sibuk dengan proses pembuatan properti panggung. (Foto:Chaidir/inijogja.net)

Ki Mujar yang masuk dalam Divisi Tim Artistik masih sibuk dengan proses pembuatan properti panggung. (Foto:Chaidir/inijogja.net)

NYATANYA.COM, Yogyakarta – Perhelatan panggung “100 Mantra Teater Alam untuk Azwar AN” yang akan digelar di Taman Budaya Yogyakarta (TBY), Kamis (31/3/2022), mendapat apresiasi banyak seniman lintas seni.

Salah satu seniman dilibatkan yaitu Ki Mujar Sankerta yang dipercaya menata artistik panggung. Ki Mujar juga akan tampil dengan Wayang Milenium karyanya.

Saat ini Ki Mujar yang masuk dalam Divisi Tim Artistik Panitia, kini masih sibuk dengan proses pembuatan properti panggung. Dalam penataan artistik panggung, ia mengusung konsep bentuk seni instalasi bambu 3 dimensi.

Baca juga   Catatan Sastra FKY 2022, Yogyakarta Tanah Diaspora

“Ini merupakan pilihan yang fleksibel dan ramah lingkungan, serta senada dengan nuansa Teater Alam yang natural alami. Dengan berbagai desain geometri baik bulat kerucut atau persegi, kami bisa mengeksplorasi lebih leluasa bambu-bambu yang sudah kami belah menjadi beberapa bagian untuk mempermudah pembentukannya,” ujar Ki Mujar, Senin (28/3/2022) sebagaimana dikutip dari inijogja.net

Baca juga   700 Pengrawit 28 Kelompok Karawitan Tampil Bareng dalam Gaung Gamelan, Minggu 20 Agustus 2023 di Kridosono

Menurutnya, dengan kelenturan bilahan bambu yang masih basah tersebut dirinya dapat menciptakan berbagai bentuk-bentuk tiga dimensi yang imajinatif dalam penggarapannya.

“Ini yang membuat kami semakin menikmati proses berkarya penuh kreativitas tanpa batas. Kerangka-kerangka bambu tersebut memang sengaja tidak kami balut dengan lapisan kertas semen, koran atau yang lainnya agar karakter kerangka bambu lebih eksotik dapat kita nikmati keartistikannya,” ujar Ki Mujar.

(Chaidir)

Share :

Baca Juga

SSPO UMY saat tampil memeriahkan suatu acara di Sportorium UMY, belum lama ini. Foto: Ist

Panggung

SSPO UMY Siap Dendangkan “Derap Berkemajuan” di Pembukaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Solo
ARTJOG MMXXII: Arts in Common - Expanding Awareness. Foto: Agoes Jumianto

Panggung

ARTJOG MMXXII: Arts in Common – Expanding Awareness, Digelar sampai 4 September 2022
Marion Jola. (Foto: Istimewa)

Panggung

Marion Jola Rilis Single Baru “Overthinking”, Lagi-lagi Soal Perasaan Cinta
Para pembicara KPH Kusumoparastho (kiri, Dr. Ir. Kuncoro Aji (tengah) dan moderator KMT Reksoprabowo (kanan). Foto: Ist

Panggung

Memayu Hayuning Bawana Kapurba Waskitaning Manungsa, Budaya Kecerdasan Ekologi Manusia
Hadi Soesanto pameran seni bertajuk Hasoe Tenan: The Original of Hasoe di Galeri RJ Katamsi ISI Yogyakarta. (Foto: Istimewa)

Panggung

Hadi Soesanto Pameran Tunggal Bertajuk ‘Hasoe Tenan: The Original of Hasoe’ di Galeri RJ Katamsi
Dari kiri ke kanan, perwakilan seniman Kelompok YOS, Dra. Y Eni Lestari Rahayu dan Bapak Dunadi berbincang mengenai karya kelompok YOS untuk Kalurahan Margodadi. (Foto: Dok.JSSP 4)

Panggung

Pameran Maket JSSP 4 ‘Jogja Patung Publik Nyawiji’ di Pendhapa Art Space
(Foto: Instagram @media_twc)

Panggung

Film ‘Just Mom’ Sukses Memecah Keharuan Penonton
Heri Dono menyambut dan menemani tour di Studio Kalahan. Foto:Dok.MKF2022

Panggung

MKF 2022 Hasta Makirtya Rupa, Kriyaventura Jadi Agenda Perkaya Wawasan