Home / News

Minggu, 5 Desember 2021 - 08:09 WIB

Pasca Erupsi Semeru, PLN Pastikan Listrik 7.508 Pelanggan di Lumajang Aman

PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jatim memastikan pasokan listrik 7.508 pelanggan di wilayah Kabupaten Lumajang aman. (Foto: MC Diskominfo Prov Jatim)

PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jatim memastikan pasokan listrik 7.508 pelanggan di wilayah Kabupaten Lumajang aman. (Foto: MC Diskominfo Prov Jatim)

NYATANYA.COM, Lumajang – Hingga Sabtu (4/12/2021) malam pasca erupsi Gunung Semeru, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jatim memastikan pasokan listrik 7.508 pelanggan di wilayah Kabupaten Lumajang aman.

General Manager PLN UID Jawa Timur, Adi Priyanto dihubungi di Surabaya menyampaikan, akibat erupsi ini setidaknya ada 112 gardu dan 30.523 pelanggan yang terdampak.

“Hingga malam ini petugas kami berhasil memulihkan dan menyalakan kembali 30 gardu terdampak. Alhasil sudah ada 7.508 pelanggan terdampak telah mendapatkan suplai listrik,” katanya.

Baca juga   Kenaikan Harga BBM hingga 32%, Dr. R. Stevanus: Semakin Menyusahkan Masyarakat DIY

Kini masih 82 gardu distribusi dan 23.015 pelanggan yang terdampak padam. Adi menjelaskan, beberapa daerah yang belum dapat dijangkau oleh petugas PLN karena adanya akses jalan utama (Jembatan Perak Piketnol) yang roboh akibat erupsi.

“Saat ini akses menuju lokasi masih tertutup, akibat patahnya jembatan Perak di Pronojiwo. Personil PLN akan segera mengamankan pasokan listrik di lokasi terdampak saat akses kembali dibuka, tentunya dengan mengutamakan keselamatan dan keamanan seluruh personil dan berkoordinasi dengan BPBD dan TNI Polri,” tutur Adi.

Baca juga   Sebanyak 22 Jemaah Haji Positif Covid-19, Didominasi Debarkasi Surabaya

Dia pun mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi turunnya abu panas lanjutan, di tengah intensitas hujan dan cuaca ekstrem yang menyertai.

“Bagi masyarakat jangan berada di dekat jaringan listrik, gardu, panel PJU ataupun pohon yang berpotensi roboh ketika terjadi cuaca ekstrem,” imbuhnya.

Bagi masyarakat yang melihat terdapat potensi bahaya ketenagalistrikan atau membutuhkan layanan PLN dapat mengubungi melalui aplikasi PLN Mobile atau contact center PLN 123.

(*/N1)

Sumber: InfoPublik.id

Share :

Baca Juga

Pelapor (korban) Basilius Agung Daru Wibowo mendatangi Polres Sleman untuk bertemu Kapolres. (Foto: Agoes Jumianto)

News

Temui Kapolres Sleman, Korban Penganiayaan Berharap Laporan Kasusnya Ditindaklanjuti
Danrem 083/Baladhika Jaya, Kolonel Inf. Irwan Subekti yang juga sekaligus sebagai Komandan Pos Komando (Posko) Tanggap Darurat Bencana Dampak Awan Panas Guguran Gunung Semeru. (Foto: Amiriyandi/InfoPublik)

News

22 Orang Masih Hilang, Posko Targetkan Seminggu Operasi Pencarian Korban Erupsi Semeru
Eko Suwanto (Foto: Istimewa)

News

Angka Kesembuhan Pasien Covid-19 di DIY Mencapai 92,66 Persen
Foto: ANTARA

News

Antisipasi Korban, KPU Sederhanakan Surat Suara Pemilu 2024
Ilustrasi: nyatanya.com

News

Per 18 Juni 2022, Sembuh Covid-19 Bertambah 523 Orang
Ganjar Pranowo meminta pelaksaan pembelajaran tatap muka (PTM), baik uji coba maupun terbatas, untuk melakukan laporan harian. (Foto: Humas Jateng)

News

Ganjar Minta Pelaksanaan PTM Lakukan Laporan Harian
Hinca Pandjaitan. Foto: dpr.go.id

News

Legislator Pertanyakan Informasi Dugaan Temuan Uang Hasil Judi Online Kepada PPATK
Menkes Budi Gunadi Sadikin, dalam raker dengan Komisi IX DPR RI bersama BPJS Kesehatan dan DJSN di Jakarta, Selasa (25/1/2022). (Foto: Tangkapan Layar Kanal YouTube DPR RI)

News

Kemenkes Akan Revisi Permenkes Urun Biaya dan Selisih JKN, Begini Hitungannya