Home / News

Kamis, 10 Agustus 2023 - 15:55 WIB

Pelaku Penganiayaan Sesama Sopir Ditangkap Polisi

Pelaku penganiayaan berhasil ditangkap dan diamankan polisi Polres Temanggung.

Pelaku penganiayaan berhasil ditangkap dan diamankan polisi Polres Temanggung.

NYATANYA.COM, Temanggung – Anggota Reskrim  Kepolisian Resort  (Polres) Temanggung berhasil menangkap dan menahan Yulius (42) warga Bengkal Desa Bengkel Kecamatan Kranggan Kabupaten Temanggung karena terlibat dalam pengeroyokan sesama sopir, Dian Andri (37) warga Desa Kalijoso Kecamatan Secang Kabupaten Magelang.

Dalam aksinya tersebut pelaku mengajak tiga temannya itu kini mendekam di sel tahanan Polres Temanggung dan dijerat dengan pasal 170 KUPidana dengan ancaman lima tahun penjara. Kapolres Temanggung AKBP Ary Sudrajat Kamis (10/8/2023) kepada awak media menyampaikan bahwa penganiayaan yang dilakukan pelaku Yulius terjadi di kios stiker Dusun Bengkal Dedsa Bengkal Kecamatan Kranggan Kabupaten Temanggung.

Baca juga   Ini Aturan Terbaru Perjalanan Menggunakan KA Jelang Lebaran 2022

Dikatakan berdasar pemeriksaan, saat tersangka di kios tambal ban untuk menambal ban truknya, didatangi korban dan terjadi percekcokkan antara korban dan tersangka.

“Pada saat itu korban meludahi dan memukul tersangka lalu korban pergi,” kata dia.

Dari peristiwa itu, lanjutnya, tersangka bersama rekan-rekan sesama pengemudi truk menemui tersangka yang sedang membayar jasa pemasangan sticker di toko sticker. Tersangka langsung memegang baju korban dari belakang dan beberapa teman lainnya langsung menganiaya dengan pukulan bertubi-tubi  terhadap korban hingga korban terjatuh yang kemudian di injak-injak oleh para pelaku.

Baca juga   Meresahkan, Dua Maling Sapi Berhasil Disergap Polres Temanggung

Usai penganiayaan itu, kata dia, korban dibawa ke luar kios dan dinaikkan ke mobil untuk menuju ke kantor polisi untuk menyerahkan diri. Dalam perjalanan itu para pelaku masih memukuli korban. (*)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi, pkerja melakukan bongkar muat Vaksin Covid-19 Moderna setibanya di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Sabtu (30/10/2021). Indonesia menerima vaksin Moderna sebanyak 819.600 dosis vaksin jadi dan siap pakai. (Foto: Infopublik/Amiriyandi)

News

Indonesia Tambah Pasokan 2 Juta Dosis Vaksin Pfizer
Danang Maharsa menyerahkan bantuan sosial berupa kursi roda kepada Suranti, warga Kujonsari, Tundan, Purwomartani, Kalasan, Sleman, yang mengalami Stroke. (Foto: Humas Sleman)

News

Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa Serahkan Kursi Roda untuk Suranti
Bupati Klaten dalam sebuah kesempatan meninjau pelaksanaan vaksinasi. Dalam waktu dekat pihaknya akan menyasar anak usia 12 - 18 tahun untuk divaksin. (Foto: Humas Klaten)

News

Jaga Imunitas, Klaten Targetkan 20.000 Vaksinasi Tiap Hari
Ilustrasi. (Pixabay)

News

Polairud Polda NTT Gagalkan Pelakui Usaha Bom Ikan di Perairan NTT
Logo Pemda DIY. (nyatanya.com)

News

Bantu Tangani Pasien Isoman, Pemda DIY Rekrut Nakes dari Fakultas Kedokteran
Presiden Joko Widodo ketika memberikan sambutan kepada Milad Muhammadiyah ke-109 yang ditayangkan secara virtual pada Kamis (18/11/2021). (Foto: Tangkapan Layar BPMI Sekretariat Presiden)

News

Presiden Berharap Muhammadiyah Terus Perkokoh Umat Muslim
Ganjar Pranowo.(Foto: Humas Jateng)

News

Jateng Belum Jadikan Sertifikat Vaksin sebagai Syarat Bepergian
(Foto: Istimewa)

News

Hari Raya Nyepi, Bandara I Gusti Ngurah Rai Berhenti Beroperasi