Home / News

Rabu, 7 September 2022 - 11:23 WIB

Peserta Aktif BPJS Ketenagakerjaan Siap Terima Subsidi Upah Akibat Kenaikan BBM

BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) kembali dipercaya sebagai partner untuk menyediakan data pekerja sebagai dasar penentuan calon penerima BSU. Foto: Kemenaker

BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) kembali dipercaya sebagai partner untuk menyediakan data pekerja sebagai dasar penentuan calon penerima BSU. Foto: Kemenaker

NYATANYA.COM, Jakarta – Kementerian Ketenagakerjaan akan memberikan Bantuan Subsidi Upah (BSU) tahun 2022 kepada pekerja atau buruh.

BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) kembali dipercaya sebagai partner untuk menyediakan data pekerja sebagai dasar penentuan calon penerima BSU.

“Baru saja kita melaksanakan launching penyerahan data dari BPJS Ketenagakerjaan sekaligus tadi ada penandatangan perjanjian kerja bersama bantuan pemerintah berupa subsidi gaji/upah bagi para pekerja atau buruh 2022 bersama Bank Himbara, Bank Syariah Indonesia dan PT Pos Indonesia,” jelas Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah seusai melakukan launching penyerahan data calon penerima BSU bersama Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, Anggoro Eko Cahyo, di ruang Tridharma Kemnaker, Selasa (6/9/2022).

Syarat dan kriteria penerima BSU tahun 2022 diatur dalam Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 10 Tahun 2022 yang berisi pedoman pemberian bantuan pemerintah berupa subsidi gaji/ upah bagi pekerja atau buruh.

“Di situ disebutkan syaratnya, warga negara Indonesia dibuktikan dengan kepemilikan NIK, kemudian peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan – BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan bulan Juli tahun 2022, mempunyai gaji atau upah paling banyak Rp3,5 juta atau senilai Upah Minimum Provinsi/Kabupaten/Kota. Pemberian ini berlaku secara nasional dikecualikan bagi PNS, TNI dan Polri,” tambahnya.

Baca juga   Presiden IsDB Dukung Kesuksesan Gelaran Presidensi G20 Indonesia 2022

Menaker Ida berharap pemberian BSU ini dapat tepat sasaran dan dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat secara luas khususnya pekerja atau buruh guna mempertahankan daya beli dan memenuhi kebutuhan hidup akibat dari kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM).

Sementara Anggoro Eko Cahyo mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada BPJAMSOSTEK dalam hal menyediakan data pekerja Indonesia.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah atas kepercayaan yang diberikan. BPJAMSOSTEK siap mendukung penuh kebijakan ini, dan kami telah mempersiapkan data secara komprehensif sesuai dengan kriteria teknis atau regulasi BSU,” ucap Anggoro.

Diketahui jumlah data pekerja calon penerima BSU yang diserahkan pada tahap pertama ini sejumlah 5.099.915, data tersebut.

Baca juga   Harga BBM Resmi Naik, Pemerintah Alokasikan Bansos Rp24,17 Triliun

Kemudian oleh Kemnaker akan dilakukan check and skrining ulang serta pemadanan data terhadap bantuan pemerintah yang lain seperti bantuan Kartu Prakerja, Program Keluarga Harapan, dll.

“Bantuan Subsidi Upah ini merupakan salah satu nilai tambah bagi pekerja yang terdaftar sebagai peserta aktif BPJAMSOSTEK hingga bulan Juli 2022, tentu saja selain 5 program yang kami selenggarakan, yaitu Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKM), Jaminan Hari Tua (JHT), Jaminan Pensiun (JP) dan Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP),” tambah Anggoro.

Anggoro pun mengapresiasi pemberi kerja atau badan usaha yang sudah mendaftarkan tenaga kerjanya sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Dirinya juga mengajak kepada pekerja yang belum terdaftar menjadi peserta BPJAMSOSTEK untuk segera memastikan terlindungi jaminan sosial ketenagakerjaan.

“Untuk itu kami menghimbau kepada perusahaan/ pemberi kerja untuk selalu memastikan semua pekerjanya telah terdaftar, melaporkan gaji/ upah dengan benar dan yang terakhir tidak menunggak pembayaran iuran program BPJAMSOSTEK,” pungkas Anggoro.

(*/N1)

Sumber: InfoPublik.id

Share :

Baca Juga

Pelaku penembakan di Tol Waru Sidoarjo ditangkap. (Foto: Polda Jatim)

News

Tiga Pelaku Penembakan di Tol Sidoarjo Ditangkap, Salah Satunya Masih di Bawah Umur
Kasihumas Polresta Yogyakarta AKP Sujarwo didampingi Kanit 3 Sat reskrim Ipda Armando saat gelar Konferensi Pers di Mapolresta Yogyakarta pada hari Selasa (24/9/24). - Foto: Humas Polresta Yogyakarta

News

Dua Pelajar Diamankan Polisi, Konangan Curi Motor di Gunungketur Pakualaman
Sebanyak 8 ton batang rokok ilegal dimusnahkan di depan Kantor Bea Cukai Kudus, Rabu (17/11/2021). Sesuai dengan komitmen Pemerintah Kabupaten Kudus, mereka akan terus memberantas rokok ilegal. (Foto: Diskominfo Kudus)

News

Bea Cukai Kudus Musnahkan 8 Ton Rokok Ilegal Senilai Rp4,8 miliar
Keberadaan kereta api khusus bandara ini bisa mendongkrak pariwisata di DIY. Dengan kemudahan aksesbilitas bagi wisatawan diharapkan kunjungan wisata di DIY mengalami peningkatan. (Foto: Humas Pemda DIY)

News

KAI Bandara Ciptakan Inovasi Refund Cepat dan Mudah
Wakil Presiden Maruf Amin ketika memberikan pernyataan pada KTT COP ke-27. Foto: BPMI Setwapres

News

Indonesia Tawarkan Tiga Poin Solusi Perubahan Iklim di KTT COP ke-27
Ganjar Pranowo saat menerima kunjungan Plt Dirjen Bimas Buddha Kementerian Agama RI, Nyoman Suryadharma, di Puri Gedeh, Jumat (10/6/2022). Foto: Humas Jateng

News

Kawal Aturan Ibadah dan Ritual, Ganjar: Tak Pasang Tarif bagi Umat Budhha di Candi Borobudur
Petugas sedang menurunkan boks kontainer berisi Vaksin Pfizer dari Pesawat MyIndo di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten Sabtu (25/12/2021). (Foto: Amiri Yandi/InfoPublik)

News

Langsung Didistribusikan ke 8 Daerah, 592.020 Dosis Vaksin Pfizer Tiba di Bandara Soetta
Ilustrasi: nyatanya.com

News

97 Warga Salaman Sembuh Covid-19