Home / Peristiwa

Selasa, 16 November 2021 - 19:18 WIB

Petani Jamur Magelang Kewalahan Penuhi Permintaan Pasar

Permintaan pasar jamur tiram di wilayah Magelang cukup tinggi, yakni mencapai 500 ton lebih setiap minggunya. Sedangkan produksi jamur tiram dari para petani hanya sekitar 50 kilogram per hari. (Foto: humas/beritamagelang)

Permintaan pasar jamur tiram di wilayah Magelang cukup tinggi, yakni mencapai 500 ton lebih setiap minggunya. Sedangkan produksi jamur tiram dari para petani hanya sekitar 50 kilogram per hari. (Foto: humas/beritamagelang)

NYATANYA.COM, Magelang – Meski sudah membentuk asosiasi, namun petani jamur di Magelang masih kewalahan memenuhi permintaan pasar. Permintaan pasar jamur tiram di wilayah Magelang cukup tinggi, yakni mencapai 500 ton lebih setiap minggunya. Sedangkan produksi jamur tiram dari para petani hanya sekitar 50 kilogram per hari.

Wakil Ketua Assosiasi Jamur Magelang Raya, Nur Yudi, dalam pertemuan dengan petani Jamur di Desa Gumelem, Pakis Kabupaten Magelang, Minggu (14/11/2021) mengatakan, salah satu kendala tidak tercukupinya kebutuhan jamur tiram tersebut yakni faktor cuaca yang kurang menentu. Bila terlalu panas atau terlalu basah sangat mempengaruhi pertumbuhan jamur.

“Jika suhu terlalu lembab maka jamur akan basah dan tidak bisa tahan lama. Sebaliknya, jika suhu terlalu panas maka jamur akan kering dan berwarna kekuningan,” katanya.

Baca juga   Polisi Masih Meninjau Laporan Pencemaran Nama Baik Gus Samsudin ke Pesulap Merah

Ia menjelaskan, meskipun sudah terbentuk asosiasi petani jamur yang tersebar di 13 kecamatan di Kabupaten Magelang, hingga saat ini para petani masih kewalahan untuk mencukupinya.

“Jumlah petani jamur yang ikut assosiasi sekitar 200 orang. Masih banyak yang belum ikut asosiasi,” terangnya.

Nur Yudi menjelaskan, setelah satu tahun berdiri, Asosiasi Jamur Magelang Raya juga telah berhasil mengembangkan bibit jamur sendiri. Salah satunya, berhasil mengembangkan bibit jamur tiram coklat dengan cara kultur jaringan. Selain itu, petani juga menanam jamur tiram putih dan jamur kuping.

“Namun, penjualan jamur kuping yang harus kering, kendalanya di saat musim penghujan seperti saat ini,” ujarnya.

Baca juga   Pemkab Sleman Raih Penghargaan Pengelolaan JDIHN 2021

Kepala Seksi Kelembagaan dan Promosi pada Dinas Pertanian dan Pangan, Kabupaten Magelang, Budi Setiyo mengatakan, saat ini kebutuhan jamur di wilayah Magelang mencapai 50 kilogram per hari. Dan, produksi dari petani jamur yang ada di wilayah Kabupaten Magelang belum bisa mencukupi.

Ia menambahkan, meskipun produksi jamur tersebut belum bisa mencukupi kebutuhan, beberapa investor dari luar daerah juga tertarik bekerja sama dengan para petani jamur dari Asosiasi Jamur Magelang Raya.

Selain itu, pihaknya juga mendorong para petani jamur yang ada di Kabupaten Magelang untuk bisa mengembangkan jamur unggulan yang nantinya bisa menjadi produk unggulan dari Kabupaten Magelang.

(*/N1)

Share :

Baca Juga

Ketua pengurus klenteng Sutji Nurani Banjarmasin, Tiono Husin pimpin pelaksanaan Sembahyang Tuhan pada Rabu dini hari (9/2/2022). Pelaksanaan ibadah dilaksanakan pada pukul 00.00 WITA. Klenteng Sutji Nurani berdiri sejak 1898 di tepian sungai Martapura yang dibuat oleh warga Tionghoa di Banjarmasin. Klenteng ini menjadi salah satu bangunan cagar budaya. (MC Kalsel/Fuz/ARH/InfoPublik.id)

Peristiwa

Sembahyang Tuhan di Klenteng Sutji Nurani Banjarmasin
Petani di Pekalongan yang gagal panen mendapat bantuan beras dari Dinperpa. (Foto: Dinkominfo Kota Pekalongan)

Peristiwa

“Tamba Gela”, Petani Gagal Panen Dapat Bantuan Beras
Bupati Semarang Ngesti Nugraha meresmikan jembatan Mbongos yang menghubungkan Desa Kemambang dan Wirogomo. (Foto: Diskominfo Kabupaten Semarang)

Peristiwa

Swadaya Masyarakat Rp1 M Selesaikan Jembatan Mbongos
Sahabat Cakrawangsa, melakukan aksi menanam pohon guna mencegah longsor yang kerap menimpa wilayah Dukuh Sigemplong. (Foto: MC Batang, Jateng)

Peristiwa

Cegah Longsor, Komunitas Pecinta Lingkungan Sahabat Cakrawangsa Tanam Pohon
Foto bersama pengurus terpilih dengan Ketua Umum Nasional JZ08 AFT. (Foto: Dokumentasi RAPI Daerah 12 DIY)

Peristiwa

Sah, R.M. Nurdiantoro Ketua RAPI DIY Terpilih dalam Musda VII
Bupati Sukoharjo Etik Suryani menyerahkan BLT secara simbolis kepada perwakilan buruh di Auditorium Gedung Menara Wijaya, Senin (29/11/2021). BLT diberikan untuk tiga bulan, mulai Oktober-Desember 2021, di mana setiap bulannya menerima Rp300 ribu per orang. (Foto: MC Kab Sukoharjo)

Peristiwa

Ratusan Buruh Tani Tembakau dan Pabrik Rokok di Sukoharjo Terima BLT
Sebagai salah satu bentuk pengelolaan sampah, Warga RT 07 dan RT 08 di wilayah RW 45 Padukuhan Kayen, Kalurahan Condongcatur, Kapanewon Depok melaksanakan kegiatan Sedekah Sampah. (Foto:Wasana/MC Kab.Sleman)

Peristiwa

Sedekah Sampah, Begini Cara Warga RW 45 Kayen Sleman Kelola Sampah
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo saat meninjau vaksinasi di GOR Satria Purwokerto, Jumat (6/8/2021). (Foto: Humas Jateng)

Peristiwa

Dari 28 Juta Warga di Jateng Baru 18,83 Persen yang Divaksin