Home / Peristiwa

Kamis, 19 Agustus 2021 - 07:06 WIB

PMI Purbalingga Terima Bantuan Konsentrator Oksigen

PMI Purbalingga menerima bantuan konsentrator oksigen dari PMI Pusat. (Foto: Diskominfo Purbalingga)

PMI Purbalingga menerima bantuan konsentrator oksigen dari PMI Pusat. (Foto: Diskominfo Purbalingga)

NYATANYA.COM, Purbalingga – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Purbalingga menerima bantuan dua unit alat konsentrator oksigen dan 2.000 lembar masker kain dari PMI Pusat, Selasa (17/8/2021).

Selain bantuan alat tersebut, PMI Purbalingga Pusat juga menerima bantuan peralatan tabung oksigen dari PMI Provinsi Jawa Tengah.

Sekretaris Jenderal PMI Pusat, Sudirman Said, mengungkapkan, peralatan konsentrator oksigen tersebut merupakan sumbangan dari organisasi palang merah (red cross) Singapura. Peralatan yang menghasilkan oksigen tanpa harus mengisi ulang itu selanjutnya didistribusikan ke Markas PMI di seluruh Indonesia.

Sudirman berharap peralatan tersebut dapat dimanfaatkan untuk membantu penanganan Covid-19, termasuk di wilayah Purbalingga.

“PMI memang bukan yang di depan penanganan Covid, tetapi PMI terus mendukung tenaga medis dan para pihak dalam penanganan Covid,” kata Sudirman.

Baca juga   Kapolda DIY Hadiri Upacara Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Istana Negara Yogya

Ditambahkan, pemberian bantuan dari Singapura tersebut merupakan wujud kepercayaan negara lain terhadap PMI. Oleh karena itu, seluruh jajaran PMI diharapkan dapat menjaga reputasi baik PMI.

“PMI bisa hidup jika masyarakat percaya. Oleh karenanya mari kita jaga reputasi PMI yang sudah baik mulai dari tingkatan bawah hingga pusat. Reputasi tidak hanya di Indonesia saja, tetapi di dunia internasional,” katanya.

Sementara itu, Wakil Ketua PMI Purbalingga, Drg Hanung Wikantono, mengatakan, pihaknya menyampaikan terima kasih atas dukungan PMI Pusat dan PMI Jateng atas bantuan peralatan untuk penanganan Covid. Pihaknya juga menyampaikan beberapa fasilitas lain yang dibutuhkan demi melayani masyarakat.

Baca juga   Bupati Batang Minta Kongres Anak Hasilkan Rekomendasi untuk Pemda

“Menjelang musim kemarau, kami juga masih membutuhkan truk tangki air guna membantu warga masyarakat yang kekurangan air bersih. Kami telah dipinjami tangki oleh PMI Jateng, dan sangat bermanfaat,” kata Hanung.

Terkait penanganan Covid-19, imbuhnya, PMI Purbalingga melalui Unit Donor Darah, sejak Bulan Februari 2021 telah ikut berpartisipasi dalam pemenuhan kebutuhan plasma konvalesen.

Metode yang digunakan masih konvensional dengan mengolah darah utuh (whole blood) dari para penyintas Covid-19 menjadi komponen-komponen darah.

“Selanjutnya diolah dengan alat refrigerator centrifuge, sehingga menghasilkan komponen trombosit, packed red cell (PRC), dan plasma darah yang mengandung antibodi sel Covid-19,” kata Hanung. (*)

Share :

Baca Juga

Bupati Kudus HM Hartopo saat membuka optimalisasi peran santri dalam antisipasi radikalisme, di Pondok Pesantren Al Yasir, Desa Jekulo, Kamis (24/2/2022). (Foto: MC Kab. Kudus)

Peristiwa

Santri Harus Tahu Bentuk Paham Radikalisme
Bupati Klaten mengeluarkan instruksi, agar ASN jajarannya membeli beras Rojolele petani sendiri. (Foto:nyatanya.com/Diskominfo Klaten)

Peristiwa

Bupati Klaten Instruksikan ASN Beli Beras Rojolele Petani
Satgas Covid-19 Baturraden bubarkan kerumunan di hari pertama PPKM Darurat. (Foto:nyatanya.com/Diskominfo Jateng)

Peristiwa

Patroli PPKM Darurat, Satgas Covid-19 Baturraden Bubarkan Keramaian
Sri Sultan saat Peresmian Kantor KPPU Wilayah VII. (Foto: Humas Pemda DIY)

Peristiwa

Sri Sultan: KPPU Diharapkan Turut Bangun Struktur Ekonomi
Rombongan Menhub Budi Karya Sumadi dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, dalam kegiatan rakor kesiapan Presidensi Indonesia di KTT G-20 di Bali, Kamis (25/11/2021). (Foto: Kemenhub)

Peristiwa

Kemenhub Siap Dukung Konektivitas dan Aksesibilitas Transportasi KTT G-20
Warga terdampak PPKM di Purworejo mendapat bantuan uang tunai. (Foto:nyatanya.com/Diskominfo Purworejo)

Peristiwa

Sebanyak 965 KK di Purworejo Terima Bantuan Uang Tunai
Foto: Humas Bakamla RI

Peristiwa

Bakamla RI Tangkap Kapal Ikan Vietnam di Perairan Natuna Utara
Polda DIY kembali mengungkap jaringan peredaran ganja nasional jalur Aceh - Medan - Jogja. Foto: @poldajogja

Peristiwa

Polda DIY Bongkar Jaringan Peredaran Ganja Jalur Aceh – Medan – Jogja, 4 Tersangka Diamankan