Home / News

Selasa, 9 November 2021 - 21:11 WIB

Presiden Resmikan Tugu Api Semangat Indonesia Merdeka Tidak Pernah Padam

Presiden Joko Widodo (tengah) disaksikan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kanan) dan putra Presiden pertama RI Soekarno, Guntur Soekarnoputra meresmikan Tugu Api Semangat Indonesia Merdeka Tidak Pernah Padam di Lapangan Bela Negara, Kementerian Pertahanan, Jakarta, Selasa (9/11/2021). (ANTARA FOTO/Setpres/Agus Suparto/sgd/hp)

Presiden Joko Widodo (tengah) disaksikan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kanan) dan putra Presiden pertama RI Soekarno, Guntur Soekarnoputra meresmikan Tugu Api Semangat Indonesia Merdeka Tidak Pernah Padam di Lapangan Bela Negara, Kementerian Pertahanan, Jakarta, Selasa (9/11/2021). (ANTARA FOTO/Setpres/Agus Suparto/sgd/hp)

NYATANYA.COM, Jakarta – Presiden Joko Widodo meresmikan Tugu Api Semangat Indonesia Merdeka Tidak Pernah Padam di Lapangan Bela Negara, Kementerian Pertahanan, Jakarta, Selasa (9/11/2021).

Dikutip dari laman presidenri.go.id, Keberadaan tugu ini akan menambah pengingat kepada seluruh bangsa Indonesia untuk terus menyalakan semangat, yaitu semangat untuk menjaga Pancasila, semangat menjaga persatuan, kesatuan, dan kerukunan nasional, serta semangat untuk terus berinovasi memajukan negeri.

“Bung Karno pernah menyatakan warisi apinya, jangan abunya. Warisi semangat yang menyala-nyala, semangat untuk memperjuangkan kemerdekaan, semangat untuk mengisi kemerdekaan, dan semangat untuk membangun Indonesia maju,” ujar Presiden Jokowi dalam sambutannya.

Sebagai bangsa yang besar dengan sejarah besar, Presiden mengatakan, kita harus menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia adalah penting untuk dunia, bisa banyak berbuat untuk kepentingan dunia, dan layak menjadi salah satu pemimpin dalam peta dinamika dunia.

Baca juga   Polresta Yogyakarta Siap Amankan Libur Idulfitri 2024

Menurutnya, kuncinya satu yaitu semangat perjuangan bangsa Indonesia jangan pernah padam dan harus selalu menyala-nyala.

“Keberadaan Tugu Api Semangat Indonesia Merdeka Tidak Pernah Padam ini adalah salah satu pengingat kobaran semangat kita, semangat untuk melanjutkan perjuangan para founding fathers dan membangun Indonesia maju yang kita cita-citakan,” tandasnya.

Bersamaan dengan tugu api tersebut, dibangun juga Patung Presiden Soekarno untuk menghormati jasa kepada Bung Karno sebagai perintis kemerdekaan Republik Indonesia.

Dalam laporannya, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menjelaskan, patung tersebut menggambarkan Bung Karno sedang menunggangi kuda saat melaksanakan inspeksi pasukan pada Upacara Peringatan Hari Angkatan Perang, 5 Oktober 1946, di Yogyakarta.

“Api tidak pernah padam sebagai simbol dari semangat, harapan, keberanian, dan gairah bangsa Indonesia untuk senantiasa mencintai Tanah Air, rela berkorban demi tegaknya kedaulatan NKRI, serta semangat untuk terus membangun bangsa dan negara demi terwujudnya Indonesia yang berdaulat, adil, dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD tahun 1945,” ungkap Menhan.

Baca juga   Asyik Mandi, Motor Diembat Pencuri

Turut hadir dalam acara tersebut yaitu Presiden ke-5 RI sekaligus putri Bung Karno, Megawati Soekarnoputri, yang hadir secara virtual, putra Bung Karno Guntur Soekarnoputra dan Guruh Soekarnoputra, para pimpinan lembaga negara antara lain Ketua Mahkamah Konstitusi Anwar Usman, Ketua Mahkamah Agung Muhammad Syarifuddin, dan Ketua Komisi Yudisial Mukti Fajar Nur Dewata.

Selain itu, turut hadir pula Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, dan Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.

(*/N1)

Sumber: InfoPublik.id

Share :

Baca Juga

Menko Polhukam Mahfud MD. Foto: InfoPublik/ Ryiady Budhy Nugraha

News

Menko Polhukam: KUHP Harus Sesuai Perkembangan Zaman
Mendagri M. Tito Karnavian memandu pembacaan sumpah pelantikan tiga penjabat gubernur DOB Papua di Lapangan Plaza Gedung A Kantor Pusat Kemendagri, Jakarta, Jumat (11/11/2022). Foto: ANTARA/Tri Meilani Ameliya

News

Mendagri Lantik Tiga Pejabat Gubernur di DOB Papua, Rektor Universitas Cenderawasih Salah Satunya
ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/foc

News

Foto: Mudik Gratis Khusus Sepeda Motor
Foto: ASDP

News

62 Kapal dan 7 Dermaga Siap Layani Angkutan Nataru 2022/2023
DPRD Temanggung menyerahkan pengumuman hasil paripurna pemberhentian bupati an wakil bupati. (Foto: istimewa)

News

DPRD Usulkan Pemberhentian Bupati dan Wakil Bupati Temanggung
Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati. (Foto: Diskominfo Sragen)

News

Turun Level 3, Bupati Sragen Ingatkan Masyarakat Terus Patuhi Prokes
Stok beras di Provinsi Jawa Timur (Jatim) akhir 2022 melimpah, bahkan siap memasok ke provinsi lainnya sehingga kebutuhan beras di saat Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 terpenuhi dari produksi petani sendiri. Foto: Istimewa

News

Stok Beras Jatim di Akhir 2022 Melimpah, Siap Pasok ke Wilayah Lain
Presiden Joko Widodo ketika memberikan sambutan secara virtual di One Ocean Summit pada Jumat (11/2/2022). (Foto: BPMI/Setpres)

News

Presiden Jokowi: Indonesia Terdepan dalam Perlindungan Laut Dunia