Home / News

Minggu, 10 April 2022 - 14:29 WIB

Rektor IPB: Unjuk Rasa Dijamin UUD, Jangan Mudah Terprovokasi

Foto: Antara

Foto: Antara

NYATANYA.COM, Jakarta – Rektor Institut Pertanian Bogor (IPB), Arif Satria, mengatakan kebebasan berpendapat telah dijamin oleh konstitusi. Dalam Undang-Undang Dasar 1945 sudah diatur mengenai hal tersebut.

Namun dia mengingatkan dalam menyampaikan pendapat harus dilakukan secara tertib.
“Pada prinsipnya kebebasan berpendapat dijamin UU. Diharapkan penyaluran aspirasi disampaikan secara tertib,” katanya ketika dihubungi, Minggu (10/4/2022).

Sebagai kalangan terpelajar, menurut Arif yang juga Ketua Ikatan Cendekiawan Muslim se-Imdonesia ini, mahasiswa harus memilki cara yang santun dalam menyampaikan aspirasi. Arif mengingatkan agar mahasiswa jangan sampai terprovokasi dalam menyampaikan pendapatnya.

Baca juga   Begini Penjelasan Keraton Terkait Penertiban Sultan Ground Kawasan Bukit Sanglen Gunungkidul

“Tentunya harus menjaga ketertiban dan jangan sampai terprovokasi,” ucapnya.

Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia rencananya akan berunjuk rasa secara serentak di sejumlah kota. Mereka menyuarakan penolakan penundaan Pemilu dan perpanjangan masa jabatan presiden serta penaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM).

Baca juga   Presiden Dianugerahi Gelar Laki-laki Berperilaku Mulia oleh Kesultanan Buton

Presiden Joko Widodo telah menyampaikan bahkan menegur menterinya yang menanggapi wacana penundaan Pemilu dan perpanjangan masa jabatan presiden.

Presiden justru meminta negara hadir di tengah kesulitan ekonomi masyarakat akibat kenaikan harga pangan dan energi yang disebabkan perang Rusia-Ukraina.

“Salah satu bentuk kehadiran negara ialah dengan mengucurkan berbagai bantuan langsung tunai (BLT) untuk menjaga daya beli masyarakat,” ujar Arif.

(Taofiq Rauf/N1)

Sumber: InfoPublik.id

Share :

Baca Juga

Bupati Kebumen Arif Sugiyanto saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di Pasar Gombong. (Foto:nyatanya.com/Diskominfo Kebumen-jatengprov.go.id)

News

Covid-19 di Kebumen Naik Lima Kali Lipat, Masyarakat Jangan Takut Divaksin
Polres Temanggung membentuk tim Satgas Pangan untuk memantau ketersediaan sembilan bahan pokok (sembako) menjelang Ramadan. (Foto:MC.TMG)

News

Pantau Ketersediaan Sembako, Polres Temanggung Bentuk Satgas Pangan
Pemkot Yogyakarta dan Pemkot Surakarta melakukan penandatanganan kerja sama mengembangkan kawasan aglomerasi, untuk pengembangan berbasis pariwisata, ekonomi, dan sport. (Foto: Humas Pemkot Yogya)

News

Genjot Ekonomi Kedua Kota, Walikota Yogya dan Surakarta Teken Kerja Sama
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama Menteri Koperasi dan UMKM RI, Teten Masduki di Rest Area Heritage KM 260B, Banjaratma, Kabupaten Brebes. Foto: Humas Jateng

News

Rest Area Heritage 260B Dibanjiri UMKM, Menteri Teten: Ini Paling Keren
Para pemangku wilayah dan tokoh masyarakat Kotagede berfoto bersama GKR Hemas. (Foto:Pemkot Yogya)

News

Harapan Warga Kotagede, Revitalisasi Situs Peninggalan Kraton Mataram
Kerusakan bangunan akibat gempabumi di Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat, Senin (21/11/2022). Foto: BPBD Kabupaten Cianjur

News

Update! 62 Meninggal Dunia Pasca Gempa Kabupaten Cianjur, 503 Rumah di Bogor dan Sukabumi Rusak
Foto tangkapan layar rusuh suporter Aremania. Foto: Ist/selalu.id

News

Pasca Aksi Damai Aremania, Polisi Tangkap 107 Orang Tersangka Perusak Kantor Arema FC
Juru Bicara Kominfo, Dedy Permadi. (Foto: Humas Kominfo)

News

Kominfo-Kemenkes Telusuri Dugaan Kebocoran Data Pasien Covid-19