Home / Peristiwa

Senin, 4 Juli 2022 - 22:50 WIB

Rumah di Asem Jajar Surabaya Terbakar, Satu Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Kebakaran yang terjadi di pemukiman padat penduduk dengan gang sempit itu mempersulit akses masuk mobil pemadam kebakaran. Foto: selalu.id

Kebakaran yang terjadi di pemukiman padat penduduk dengan gang sempit itu mempersulit akses masuk mobil pemadam kebakaran. Foto: selalu.id

NYATANYA.COM, Surabaya – Sebuah rumah di Jalan Asem Jajar, Kecamatan Bubutan, Surabaya, Senin (4/7/2022) malam terbakar. Satu orang dilarikan ke rumah sakit.

Kebakaran yang diduga akibat korsleting listrik di lantai 2 rumah itu menyebabkan dua kamar hampir ludes terbakar.

Informasi yang dihimpun selalu.id, pemilik rumah awalnya mendengar letupan dari lantai 2. Disebutkan, letupan itu menimbulkan api dan terus membesar.

Saat tiba di lokasi sekitar pukul 19.50 WIB, tim Pemadam Kebakaran (PMK) Surabaya langsung melakukan pemadaman, hingga pukul 20.44 WIB api berhasil dipadamkan dan dinyatakan kondusif.

Baca juga   Tiga Bocah di Surabaya Terekam CCTV Curi 3 Pasang Sandal Jepit Merek Fipper

Disebutkan, satu orang pemilik rumah mengalami cidera dan harus dilarikan ke rumah sakit.

“1 orang pemilik rumah, Bapak Ngadi langsung dibawa ke RS Sowandie,”kata petugas PMK.

Kondisi usai pemadaman, dari petugas PMK bahwa di lantai 1 dinyatakan aman. Sedangkan, lantai 2 terbakar yakni 2 kamar yaitu 1 kamar terbakar 90 persen dengan ukuran 4 m x 5 m. Sedangkan 1 kamar terdampak 40 persen dengan ukuran ± 4 m x 3 m.

Kebakaran yang terjadi di pemukiman padat penduduk dengan gang sempit itu mempersulit akses masuk mobil pemadam kebakaran.

Baca juga   KAI Daop 8 Surabaya Operasikan 39 Kereta Api Lebaran 1443 H

“Akses masuk ke TKP gang sempit. Yang bisa masuk unit matra dan unit Walang kadung sedangkan unit yang lainnya berada di luar gang,” jelasnya.

Sedikitnya 12 unit dikerahkan untuk memadamkan api pada kebakaran ini yang terdiri dari, 2 Unit Tempur Rayon 1 Pasar turi, 1 Unit Tempur Pos Grudo, 1 Unit Tempur Pos Pakis TVRI, 2 Unit Tempur Rayon 5 Margomulyo, 6 Unit Tim Rescue.

(Ade/SL1/N1)

Share :

Baca Juga

Talud ini dulunya longsor akibat kejadian siklon tropis Cempaka di bulan November 2017, dan telah selesai direkonstruksi 100% pada akhir tahun 2019, namun belum bisa langsung diresmikan karena adanya pandemi Covid-19. (Foto: Humas Pemkot Yogya)

Peristiwa

Wakil Walikota Yogyakarta Resmikan Talud Juminahan
Bakti sosial mewarnai peringatan HUT ke-52 Bank Bapas 69. (Foto:Humas/beritamagelang)

Peristiwa

HUT ke-52, Bank Bapas 69 Gelar Bakti Sosial
Boyke Frans Katopo terpilih menjadi Ketua baru BPPKB periode 2021 - 2025. (Foto: istimewa/iwan setiawan)

Peristiwa

Boyke Frans Katopo Ketua BPPKB DPC Sukabumi Periode 2021 – 2025
Para tersangka pelaku pencurian mobil pikup ditangkap Polres Bantul. Foto: Instagram @polresbantuldiy

Peristiwa

Komplotan Pencuri Mobil Pikup Asal Malang Didor Polisi Bantul
Kejagung menetapkan empat orang tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi dalam pemberian fasilitas impor garam industri pada tahun 2016 sampai dengan 2022. Foto: Dok. Puspenkum

Peristiwa

Kejagung Tetapkan Empat Tersangka Kasus Korupsi Impor Garam Industri
Bupati Sukoharjo Hj Etik Suryani SE MM memantau pelaksanaan baksos pengisian oksigen gratis untuk masyarakat. (Foto: Humas Kabupaten Sukoharjo)

Peristiwa

Pantau Pengisian Oksigen Gratis Tahap 2, Bupati Berharap Kasus Corona Terus Turun
Yayasan BUMN untuk Indonesia menyerahkan sejumlah bantuan alat kesehatan (Alkes) senilai Rp600 juta kepada Pemkab Magelang yang diterima langsung Bupati Zaenal Arifin. (Foto: Humas/beritamagelang)

Peristiwa

Pemkab Magelang Terima Bantuan Alkes dari Yayasan BUMN untuk Indonesia
Foto: Humas Polres Majene/Tribratanews

Peristiwa

Edarkan Sabu Sepulang dari Malaysia, 3 TKI Asal Sulsel Dibekuk Polres Majene