NYATANYA.COM, Sleman – Bertepatan dengan bulan Ramadan 1443 H tahun 2022 Komandan Batalyon Yonif Mekanis 403/WP menyalurkan 70 paket bahan pokok (sembako) kepada warga yang membutuhkan.
Komandan Batalyon Yonif Mekanis 403/WP, Sertu Alifian memang rutin melakukan aksi sosial semacam ini, dan kali ini, Jumat (15/4/2022) hal serupa juga dilakukan.
Dan menjadi spesial karena bertepatan dengan bulan Ramadan 1443 Hijriyah. Ada 70 paket sembako yang akan diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Ada sekitar 70 Box paket sembako yang akan dibagikan kepada masyarakat membutuhkan,” ujar Sertu Alifian.
Sertu Alifian dan 5 anggotanya memberikan 70 paket sembako kepada masyarakat di sekitaran batalyon Yonif Mekanis 403/WP.
Diungkapkan Sertu Alifian, perwakilan yang menerima bakti sosial diantaranya yaitu masyarakat yang membutuhkan, janda usia lanjut dan para lansia.
(N1)