Home / Militer

Kamis, 11 November 2021 - 12:56 WIB

Satgas Pamtas TNI Yonmek 403/WP Bantu Transportasi Antar Jemput Sekolah di Perbatasan RI-PNG

Satgas Yonmek 403/WP siap mengantar sekolah anak-anak di perbatasan RI-PNG.  (Foto: Penerangan Yonmek 403/WP)

Satgas Yonmek 403/WP siap mengantar sekolah anak-anak di perbatasan RI-PNG. (Foto: Penerangan Yonmek 403/WP)

NYATANYA.COM, Keerom – Demi meningkatkan semangat belajar dan bersekolah anak-anak usia sekolah di wilayah perbatasan RI-PNG, Satgas Pamtas Yonif Mekanis 403/WP Pos Kout membantu menyediakan moda transportasi untuk mengantar dan menjemput anak-anak ke sekolah menggunakan sarana transportasi dinas Satgas TNI, di Kampung Workwana, Distrik Arso, Kabupaten Keerom, Papua.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif Mekanis 403/WP Letkol Inf Ade Pribadi Siregar, S.E., M.Si.,  Kamis, (11/11/2021).

Dansatgas menuturkan bahwa pendidikan merupakan hal yang sangat penting bagi pembentukan mental, sikap dan perilaku serta cara berfikir generasi penerus bangsa sejak dini, oleh karena itu Satgas Pamtas Yonif Mekanis 403/WP di bawah pimpinannya akan tetap turut serta membantu dan mendukung serta menyukseskan misi mencerdaskan kehidupan bangsa terkhusus anak-anak usia sekolah di wilayah perbatasan tempat dimana bertugas.

Baca juga   Warga Kiwirok dan Satgas Yonif 143/TWEJ Kompak, Bantah TNI-Polri Lakukan Penembakan saat Natal

“Semoga dengan apa yang kami lakukan ini kami berharap dapat membantu atau mempermudah anak-anak usia sekolah yang berada di wilayah perbatasan ini dalam menuntut bersekolah, sehingga kelak dapat menjadi generasi penerus bangsa yang cerdas dan mampu menjadi tauladan bagi anak-anak yang lainnya,” tutur Dansatgas.

“Salah satu bentuk sumbangsih yang kami lakukan dalam menunjang pendidikan anak usia sekolah di wilayah perbatasan ini yaitu dengan memberikan bantuan transportasi untuk mengantar dan menjemput anak-anak menuju ke sekolahannya,” tutup Dansatgas.

Sedangkan,  Danpos Kout Satgas Pamtas Yonif Mekanis 403/WP Lettu Inf Sumarno menyampaikan bahwa kami sangat senang dapat membantu kelancaran proses pendidikan anak-anak dengan membantu sarana transportasi antar jemput menggunakan kendaraan dinas militer Satgas yang digunakan untuk membawa anak-anak desa Workwana yang bertempat tinggal di sekitaran Pos Kout Satgas Pamtas Yonif Mekanis 403/WP menuju ke sekolahannya yang jarak tempuhnya kurang lebih 20 menit.

Baca juga   Kodim 0734/Kota Yogya Sambut Kedatangan 137 Nakes dari TNI

“Para orang tua dan anak-anak yang bersekolah sangat antusias, senang dan bersemangat sekali mendapat bantuan antar jemput menggunakan sarana transportasi dinas militer dari Satgas Pamtas Yonif Mekanis 403/WP kami juga merasakan hal yang sama sehingga kami siap untuk mengantar anak-anak dari Pos Satgas menuju sekolahan, hal tersebut sejalan dengan harapan Dansatgas Pamtas Yonif Mekanis 403/WP yaitu membantu pemerintah daerah dalam mengisi keterbatasan sarana transportasi pendidikan yang masih sulit di wilayah perbatasan RI-PNG,” ucap Sumarno.  (N2)

Share :

Baca Juga

Upacara Penutupan Pendidikan dan Wisuda Sarjana Taruna/Taruni Tingkat IV Akademi Militer Tahun Pendidikan 2021/2022. Foto: Penrem 072/Pamungkas

Militer

Danrem 072/Pamungkas Hadiri Upacara Penutupan Pendidikan dan Wisuda Akmil
Prajurit TNI dan masyarakat bahu membahu mengerjakan pembangunan talut. (Foto: Pendim 0732/Sleman)

Militer

Satgas TMMD Kodim Sleman Kebut Pembuatan Talud
TMMD wilayah Kodim 0734/Kota Yogyakarta melaksanakan kegiatan non fisik penyuluhan dan sosialisasi Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan. Foto: Pendim 0734

Militer

TMMD Tak Hanya Sasar Pembangunan Fisik, Tetapi Juga Kegiatan Non Fisik Seperti Ini
Simulasi tempur prajurit Pasmar 1 yang sedang melakukan Latihan Pendaratan Khusus. (Foto: Dispenal)

Militer

Marinir TNI AL Hancurkan Instalasi Radar Musuh di Babel
Foto: Satgas Pamtas Yonif 126/KC

Militer

Satgas Yonif 126/KC Eratkan Silaturahmi Melalui Komsos
Kasrem mendampingi tim Mabesad meninjau Yonmek 403/WP. (Foto:zainuri arifin)

Militer

Pembentukan Kodam DIY, Tim Mabesad Kunker ke Korem 072/Pamungkas
Proses pembangunan Tugu Prasasti hampir selesai. (Foto: Pendim 0732/Sleman)

Militer

Satgas TMMD Kodim 0732/Sleman Selesaikan Pembuatan Prasasti
Pos dapur umum TMMD Reg Kodim Sleman. (Foto: Pendim0732/Sleman)

Militer

Mengintip Kegiatan Dapur Satgas TMMD Reguler 113 Kodim Sleman