Home / Militer

Senin, 25 Maret 2024 - 10:24 WIB

Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-R UNIFIL, Laksanakan Community Engagement Walk di Tengah Konflik Lebanon

Satuan Tugas Yonmek TNI Konga XXIII-R UNIFIL melaksanakan upaya pendekatan kepada masyarakat lokal Lebanon dengan melaksanakan Community Enggagement Walk. (Dok.Puspen TNI)

Satuan Tugas Yonmek TNI Konga XXIII-R UNIFIL melaksanakan upaya pendekatan kepada masyarakat lokal Lebanon dengan melaksanakan Community Enggagement Walk. (Dok.Puspen TNI)

NYATANYA.COM, Lebanon – Di tengah suasana konflik yang masih terjadi di Lebanon Selatan saat ini, Satuan Tugas Yonmek TNI Konga XXIII-R UNIFIL tetap melaksanakan upaya pendekatan kepada masyarakat lokal Lebanon dengan melaksanakan kegiatan Community Enggagement Walk (CEW) di desa Frun yang terletak di Caza Marjayoun, Nabatiyeh Governorate, Lebanon Selatan, Jumat (25/03/2024).

Komandan Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-R/UNIFIL Kolonel Inf Ragung Ismail Akbar, S.Sos., M.I.Pol. menyampaikan bahwa kehadiran Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-R UNIFIL di Lebanon ini, tentunya harus dapat segera menyesuaikan dengan situasi dan kondisi sosial masyarakat di daerah misi, baik dari segi adat istiadat maupun kebudayaan yang hidup dalam masyarakat di daerah misi.

“Kita sebagai Satuan Tugas yang baru di Lebanon, harus terus melaksanakan upaya-upaya pendekatan kepada masyarakat setempat, dan terjun langsung untuk berbaur melakukan pendekatan kepada masyarakat Lebanon Selatan ini meskipun masih dalam kondisi konflik bersenjata yang belum usai,” terang Kol Inf Ragung dalam rilisnya diterima Nyatanya.com, Senin (25/3/2024).

Baca juga   Jalan Sehat, Dandim Batang Ajak Anggotanya Jaga Stamina

Community Engagement Walk (CEW) adalah merupakan salah satu kegiatan yang dilaksanakan Satgas Indobatt yang di koordinir oleh staf CIMIC (Civil Military Coordination) dengan melibatkan Engagement Platoon, yaitu dengan langsung berbaur di tengah-tengan masyarakat lokal untuk melaksanakan kegiatan berbelanja di market-market yang ada di daerah misi.

Kasi Cimic Mayor Chk Eka Yudha K, S.H. menyampaikan bahwa dengan melibatkan tim dari Engagement Platoon yang rata-rata beranggotakan Wanita TNI diharapkan dapat lebih humanis dan luwes dalam berbaur kepada masyarakat lokal.

Baca juga   Ringankan Beban Ekonomi Warga, TNI Bagikan Paket Sembako di Tapal Batas

Peran Wanita TNI dalam Satuan Tugas juga sangat penting sehingga mereka sebelumnya sudah mendapatkan pelatihan yang sama dengan prajurit lainnya, dikarenakan faktor keamanan dan keselamatan tetap harus diperhatikan dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan.

“Dalam kegiatan CEW ini, kita masuk ke wilayah-wilayah di daerah misi yang masih dalam suasana konflik untuk berbaur kepada masyarakat setempat dengan cara belanja di market-market, yang tentunya juga harus selalu siaga dan waspada terhadap setiap kemungkinan-kemungkinan yang bisa saja terjadi sewaktu-waktu,” terang Kasi Cimic.

Kegiatan tersebut dapat dilaksanakan dengan lancar dan aman, tentunya hal tersebut tidak lepas dari kerjasama yang baik dari semua tim yang terlibat, baik itu Cimic, Escourt, maupun Engagement. (N1)

Share :

Baca Juga

Sosialisasi program PT Asabri (Persero) bagi personel Kowad, PNS Wanita dan Persit Korem 072/Pamungkas, Rabu (14/9/22). Foto: Penrem 072/Pmk

Militer

Korem 072/Pamungkas Gelar Sosialisasi Program Asabri
Mayor Asil bertatap muka dengan tokoh agama dalam giat Komsos. FOTO: nyatanya.com/istimewa

Militer

Komsos Bersama Toga, Mayor Asil Bangkitkan Semangat Kebersamaan
Danrem 072/Pamungkas Dampingi Kunjungan Kerja Panglima TNI di Gunungkidul. (Foto: dokumentasi Penrem 072)

Militer

Danrem 072/Pamungkas Dampingi Kunjungan Kerja Panglima TNI di Gunungkidul
TNI Angkatan Laut memastikan kebakaran MV Abu Samah berhasil dipadamkan Selasa (1/11/2022), meskipun masih terjadi kepulan asap kecil dari cerobong. Namun demikian penyemprotan telah dihentikan. Foto: Dispenal

Militer

TNI AL Jamin Keamanan Alur Pelayaran Selat Sunda Pasca Terbakarnya MV Abu Samah
Foto: Satgas Yonarmed 1 Kostrad

Militer

Peduli Kesejahteraan Warga, Satgas Yonarmed 1 Kostrad Bantu Mengolah Sagu di Negeri Laha
Korem 072/Pamungkas menggelar pengajian dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1444 Hijriah/2022 Masehi bertempat di Masjid Al Hidayah Makorem 072/Pamungkas, Senin (10/10/2022). Foto: Penrem072PMK

Militer

Korem 072/Pamungkas Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW
Foto: Satgas Pamtas Yonif 126/KC

Militer

Berantas Malaria di Wilayah Perbatasan Papua, Satgas Yonif 126/KC Fogging Keliling Kampung
Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono, S.I.P., M.Si. memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Dandim 0729/Bantul dan Dandim 0732/Sleman di Gedung Pamungkas, Senin (20/6/2022). Foto: Penrem 072/Pmk

Militer

Danrem 072/Pamungkas Pimpin Sertijab Dandim 0729/Bantul dan Dandim 0732/Sleman