Home / News

Senin, 10 Oktober 2022 - 11:28 WIB

Segini Kekayaan Hendrar Prihadi, Kepala LKPP yang Baru Dilantik Jokowi

Hendrar Prihadi. Foto: Ist

Hendrar Prihadi. Foto: Ist

NYATANYA.COM, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Hendrar Prihadi sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Masa Jabatan 2022-2027, di Istana Negara Jakarta, Senin (10/10/2022).

Dikutip dari laman setkab.go.id, pelantikan dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 125/TPA Tahun 2022 tentang Pengangkatan Pejabat Pimpinan Tinggi Utama di Lingkungan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.

“Mengangkat Sdr Hendrar Prihadi sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah terhitung sejak saat pelantikan,” bunyi petikan Keputusan Presiden yang ditetapkan pada tanggal 10 Oktober 2022.

Hendrar ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk menggantikan Kepala LKKP sebelumnya yaitu Abdullah Azwar Anas yang diangkat menjadi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB).

Baca juga   Presidensi G20, Momentum Indonesia Jembatani Kesenjangan Digital Dunia

Sebelum dilantik menjadi Kepala LKPP, Hendrar Prihadi merupakan pejabat dua periode Wali Kota Semarang. Ia terhitung menjabat sejak 17 Februari 2016.

Sebelumnya, Hendrar juga pernah menjabat sebagai Wali Kota Semarang periode 2013-2015 dan Wakil Wali Kota periode 2010-2013. Selain itu, pria kelahiran 30 Maret 1971 ini juga tercatat pernah menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah periode 2009-2014.

Lalu berapa kekayaan yang dimiliki Kepala LKPP yang baru Hendrar Prihadi?

Melansir situs Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara Komisi Pemberantasan Korupsi (LHKPN KPK), Senin (10/10/2022), Hendi, demikian akrab disapa melaporkan jumlah harta kekayaan terakhir pada 18 Maret 2022 lalu.

Secara total kekayaan atau harta Hendrar Prihadi mencapai Rp10.723.866.569. Hartanya terdiri dari tanah dan bangunan senilai Rp8.884.382.0001. Kemudian alat transportasi dan mesin Rp680.000.000.

Baca juga   Tokoh Pemuda Dukung KPK Tuntaskan Dugaan Korupsi Gubernur Papua

Selain itu, harta bergerak lainnya Rp281.500.000, kas dan setara kas Rp1.519.270.717, harta lainnya Rp250.000.000. Ada hutang sebesar Rp891.286.148.

Pada pelantikan, Hendrar berjanji akan setia kepada UUD RI tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusanya. Hendrar juga berjanji akan menjalankan tugasnya sebagai Ketua LKPP dengan sebaik mungkin.

“Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung etika jabatan, bekerja sebaik-baiknya dan dengan penuh rasa tanggung jawab,” kata Hendrar Prihadi saat mengucapkan sumpah jabatan, Senin.

“Bahwa saya akan menjaga integritas, tidak menyalahgunakan kewenangan, serta menghindrarkan diri dari perbuatan tercela,” sambungnya.

(*/N1)

Share :

Baca Juga

Foto: Dok KPK

News

Pengunduran Diri Pimpinan KPK Lili Pintauli Siregar Disetujui Presiden
Sri Sultan Hamengku Buwono X. (Foto:nyatanya.com/Humas Pemda DIY)

News

Tekan Kematian Pasien Isoman, Pemda DIY Bentuk Satgas Pengawasan
Menteri Bappenas, Suharso Monoarfa. (Foto: Bappenas)

News

“Nusantara” akan Jadi Nama Ibu Kota Negara Baru di Kalimantan Timur
Foto: Ist/InfoPublik

News

KKP Tetapkan Kawasan Konservasi di Wilayah Timur Pulau Bintan
Plt Deputi Klimatologi BMKG, Urip Haryoko mengatakan bahwa BMKG telah mengeluarkan peringatan dini adanya La Nina. (Foto: Tangkapan Layar/InfoPublik)

News

BMKG Keluarkan Peringatan Dini dan Dampak La Nina
Menkominfo, Johnny G Plate. (Foto: Amiriyandi/InfoPublik)

News

Menkominfo Belasungkawa untuk Korban Serangan Kelompok Bersenjata di Site Repeater PT PTT Papua
Kota Yogyakarta meraih penghargaan dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) tahun 2022. Foto: Humas Pemkot Yogya

News

Kota Yogyakarta Terbaik Pertama dalam Perlindungan Anak di Indonesia
Bakamla RI melalui unsur Kapal Negara (KN) Tanjung Datu-301, melakukan shadowing dan mengusir kapal China Coast Guard (CCG) 5402 di Laut Natuna Utara. (Foto: Humas Bakamla RI)

News

Bakamla RI Deteksi dan Usir Kapal China Coast Guard di Laut Natuna Utara