NYATANYA.COM, Jayapura – Perenang asal Kalimantan Barat, Kevin Ramadhani membuat debut gemilang dengan mempersembahkan tiga medali emas di Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua.
Ia sukses meraih tiga medali emas di 100 meter gaya bebas putra (S-10) dengan catatan waktu 1 menit, 00,71 detik, 50 meter gaya punggung dengan catatan waktu 32,24 detik ,dan 50 meter gaya kupu-kupu dengan catatan waktu 28,93 detik.
“Saya baru pertama kali ikut Peparnas. Dapat tiga emas untuk Kalbar,” kata Kevin saat ditemui InfoPublik di Akuatik Center Lukas Enembe Jayapura, Jumat (12/11/2021).
Menurut dia, tiga medali emas ini dipersembahkan untuk kedua orang tua, keluarga dan pelatih. “Orang tua (di Kalbar) sudah tahu dan merasa bangga,” ujar dia.
Atlet berusia 21 tahun ini menyatakan, hasil ini tak lepas dari kerja keras berlatih selama tiga bulan sebelum terjun di Peparnas Papua.
“Ketika tes saya latihanya lebih ketat lagi. Jadi pagi dan sore saya dilatih,” terang dia.
Pelatih renang Kalbar, Juanda mengatakan kontingen Kalimantan Barat menurunkan 12 perenang di Peparnas Papua. Sebanyak 11 perenang putra dan satu perenang putri. Para atlet turun di beberapa klasifikasi diantaranya, S5, S6, S7, S8, S9, S10 dan S14. Untuk perenang putri akan turun di klasifikasi S10.
Ia pun optimis anak asuhnya bisa mencapai target meraih delapan medali emas di cabor Renang. Dimana hingga hari keempat, Kamis (11/11/2021), kontingen Kalbar sudah meraih lima medali emas, lima perak dan satu perunggu.
“Untuk Kalbar optimis bisa mencapai target meraih medali di Peparnas ini,” tutup dia.
(*/N1)
Sumber: InfoPublik.id