Home / News

Minggu, 23 Juli 2023 - 09:21 WIB

Sound Belum Dibayar, Konser Musik Batal, Penonton Ngamuk 

Kru konser berusaha menenangkan massa yang mengamuk. (Foto:istimewa)

Kru konser berusaha menenangkan massa yang mengamuk. (Foto:istimewa)

NYATANYA.COM, Karanganyar -Konser musik bergenre rock di De Tjolomadoe berakhir rusuh, Sabtu malam (22/7/2023). Ratusan penonton yang kesal lantaran konser gagal, memporak-porandakan lokasi konser. 

Mereka merusak tenda-tenda, melempari kru, hingga menyisir lokasi untuk mengejar pertanggungjawaban panitia konser. Para penonton yang ingin menyaksikan band rock indie kesayangannya tampil, harus menelan kekecewaan lantaran sound system tak kunjung menyala. Padahal mereka sudah menunggu berjam-jam di depan panggung.

Para penonton banyak yang menanyakan tentang uang pembelian tiket sebesar Rp120 ribu yang sudah mereka beli.Hingga pukul 21.00 WIB, sejumlah petugas keamanan masih berjaga dilokasi konser. Penonton sudah banyak yang meninggalkan lokasi konser. Sementara para vendor, sudah mulai membereskan barang-barang mereka.

Para vendor di penyedia makanan juga dirugikan karena terlanjur bayar sewa Rp1 juta per stand namun tak sempat menggelar dagangan. Konser rock indie bertajul Dont Stop Fest-Take Your Dream itu sedianya menampilkan band Superman Is Dead (SID), Koil, Rebellionrose, Stand Here Alone, MCPR, Havinhell.

Baca juga   Antisipasi Dampak La Nina, BNPB Minta Seluruh Elemen Tingkatkan Kesiapsiagaan

Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold Hendra Kumontoy kepada wartawan di lokasi mengatakan telah menerjunkan pasukan pengamanan di lokasi. Ia dibantu satuan dari Kodim 0727/Karanganyar. Dalam operasi ini, ia mengamankan tiga orang. Yakni dua laki-laki dan satu perempuan dari pihak event organizer. Mereka dianggap paling bertanggungjawab atas gagalnya konser yang mengakibatkan penonton mengamuk. Setelah diselidiki, sejumlah vendor kesal lantaran EO belum membayar jasanya. Salah satu vendor bertugas di penyediaan sound system. 

Baca juga   Pasien Sembuh Covid-19 Tambah 25.386 Orang, Kasus Baru 64.718

“Sound system tak dinyalakan vendor. Sebenarnya peralatan sudah on set semua. EO belum menyelesaikan pembayaran sound system dan sejumlah vendor lainnya. Yang belum dibayar sekitar Rp120 juta. Tiga orang dari EO diamankan ke Mapolsek Colomadu,” katanya. 

Dia mengatakan, untuk proses perizinan event ini sendiri sudah masuk ke Polres Karanganyar. Pihaknya sudah memproses dan meneliti surat izin yang masuk, dan mengeluarkan izin untuk kegiatan tersebut. Ke depan hal ini bakal menjadi evaluasi supaya tak meloloskan event organizer bermasalah. 

“Kalau pengakuan dari EO, nanti akan dikembalikan melalui online sabagai mana dengan yang sudah beli (tiket) online. Selanjutnya yang sudah on the spot, akan kita atur untuk proses pengembaliannya,” terangnya. (*)

Share :

Baca Juga

Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) menegaskan bahwa meninggalnya Kolonel Laut (P) Budi Iryanto dikarenakan sakit yang dideritanya. Foto: Dispenal

News

Bantah Rumor, Kadispenal: Kolonel Budi Iriyanto Meninggal karena Sakit
NYATANYA.COM, Semarang - Bajir rob merupakan hal rutin di Kota Semarang bagian utara. Selain banjir, jalan di kawasan tersebut juga selalu macet.

News

Terintegrasi Tanggul Laut, Progres Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2 Sudah 64 Persen
MC Kab. Blora/Teguh

News

Foto: Penjual Kembang Boreh
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo saat berkegiatan di Magelang, Senin (27/6/2022). Foto: Humas Jateng

News

Jateng Targetkan 75 Ribu Vaksin PMK Disuntikkan dalam Minggu Ini
Foto: Kemenkes

News

Waspadai Subvarian Baru Omicron XBB, Kasus Sembuh Covid-19 Bertambah 1.783 Orang
Sekretaris Direktorat Jenderal Perlindungan dan Jaminan Sosial (Ditjen Linjamsos) Kemensos RI Robben Rico menyerahan bantuan Atensi. Foto: Diskominfo Jepara

News

Kemensos Serahkan Bantuan Atensi untuk Warga Miskin dan Disabilitas di Jepara
Direktur Supply Chain dan Pelayanan Publik Perum Bulog Mokhamad Suyamto bersama Kepala Badan Pangan Nasional (NFA) Arief Prasetyo Adi memantau langsung kedatangan daging impor oleh Bulog di New Priok Container Terminal One (NPCT1), Sabtu (5/3/2022). (Foto:InfoPublik.id)

News

Jaga Stok Cadangan Daging Nasional, Bulog Impor 20 Ribu Ton
Ilustrasi mobil laboratorium Polymerase Chain Reaction (PCR) bantuan pinjaman dari Kementerian Kesehatan RI ke Pemkot Yogyakarta. (Foto: Humas Pemkot Yogya)

News

Pastikan Penularan Tak Meluas, Pemkot Yogya Intensifkan Skrining Covid-19