Home / Peristiwa

Kamis, 12 Agustus 2021 - 16:56 WIB

Stok Elpiji Selama Musim Tembakau Aman

Selama musim panen tembakau diperkirakan terjadi peningkatan konsumsi elpiji di masyarakat hingga 12 persen. (Foto: Diskominfo Temanggung)

Selama musim panen tembakau diperkirakan terjadi peningkatan konsumsi elpiji di masyarakat hingga 12 persen. (Foto: Diskominfo Temanggung)

NYATANYA.COM, Temanggung – Untuk menjamin ketersediaan elpiji selama musim panen tembakau, Pemerintah Kabupaten Temanggung menambah jumlah pasokan gas elpiji 3 kg.

Selama musim panen tembakau diperkirakan terjadi peningkatan konsumsi elpiji di masyarakat hingga 12 persen.

“Waktunya itu kan seharian penuh, dari pagi, malam sampai dini hari itu ada aktivitas ngrajang (memotong daun tembakau), siang menjemur tembakau, di situ banyak tenaga kerja, banyak aktivitas makan dan minum. Dari banyaknya aktivitas (tersebut) membuat penggunaan elpiji meningkat sekitar 12 persen, karena aktivitas memasaknya yang tinggi,” kata Kasubbag Ekonomi Daerah, Bagian Perekonomian, Setda Kabupaten Temanggung, Fita Parma Dewi, Selasa (10/8/2021).

Baca juga   Kenali Wajahnya Lur, Pria Ini Buronan Polisi karena Kasus Persetubuhan Anak

Fita menyebutkan, pada 2021 ini Temanggung mendapat alokasi kuota tabung gas elpiji 3 kg sebanyak 25.052 MT (metric ton) per tahun, atau 8.350.000 juta tabung. Jumlah tersebut naik dari kuota 2020, yang hanya 21 juta metric ton.

“Tahun 2021 ini Temanggung mendapat pasokan gas elpiji bersubsidi sebanyak 25 juta MT, atau naik dari tahun 2020 yang hanya 21 juta MT. Jumlah tersebut termasuk ketersediaan pasokan untuk bulan Ramadan, Idulfitri dan juga untuk kebutuhan masyarakat selama musim panen tembakau yang berlangsung pada bulan Agustus hingga Oktober,” imbuhnya.

Baca juga   Tak Kuat Nanjak, Suzuki Ertiga Asal Madiun Tercebur Jurang di Tawangmangu, Begini Kondisinya

Dikatakan, Pemkab Temanggung sudah berkoordinasi dengan pihak Pertamina terkait penambahan gas elpiji, jika dengan pasokan yang ada tidak dapat memenuhi kebutuhan masyarakat selama musim panen tembakau.

“Jika dengan pasokan yang ada masih kurang, kita sudah berkoordinasi dengan pihak Pertamina untuk melakukan penambahan distribusi, dan pihak Pertamina menyatakan kesiapannya,” pungkasnya. (*)

Share :

Baca Juga

PT Angkasa Pura/AP I bersama Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Yogyakarta menggelar simulasi bencana gempa bumi dan tsunami untuk memperkuat sistem mitigasi, melihat potensi, serta kesiapan Bandara Internasional Yogyakarta (YIA). Foto : Angkasa Pura I

Peristiwa

Menuju YIA Tangguh Gempa-Tsunami, AP I-BMKG Gelar Edukasi Mitigasi Bencana
Diky Aldiansyah dan Nur Hamidatur Rohmah. Foto: Dok. ISI Surakarta

Peristiwa

DKV ISI Surakarta Loloskan Dua Mahasiswa Ikuti Kampus Mengajar III Tahun 2022
Keraton Yogyakarta menerima kunjungan dari delegasi G20 pada Kamis (24/3/2022) lalu. Sebanyak 90 delegasi hadir untuk menyaksikan pameran dan museum secara utuh. (Foto: kratonjogja.id)

Peristiwa

Disuguhi Sejarah dan Budaya, Delegasi G20 Terpukau Saat Kunjungi Keraton Yogyakarta
Baznas Kota Yogyakarta menyalurkan bantuan paket logistik bahan makanan kepada mereka yang sedang menjalani isolasi mandiri. (Foto: Humas Pemkot Yogya)

Peristiwa

Baznas Salurkan 1.100 Paket Sembako untuk Warga Isoman
Ganjar Pranowo. (nyatanya.com/Diskominfo Jateng)

Peristiwa

Ganjar Pranowo Sepakat, Polisi Periksa Kades Grobogan yang Dangdutan
Nikah Bareng Malioboro yang diadakan oleh Forum Ta’aruf Indonesia (Fortais) DIY, Jumat (30/9/2022) di Teras Malioboro 2 Yogyakarta. Foto: Humas Pemkot Yogya

Peristiwa

Belasan Pasangan Nikah Bareng Malioboro dengan Mas Kawin Gudeg Kendil
Bupati Agus Bastian meresmikan armada baru bagi Damkar Purworejo. (Foto: Diskominfo Purworejo)

Peristiwa

Tingkatkan Kinerja, Damkar Purworejo Tambah Armada
Polisi menetapkan 2 Tersangka penyerangan di Jambusari. Foto: Polda DIY

Peristiwa

Polisi Tetapkan 2 Tersangka Penyerangan di Jambusari, Picu Kerusuhan Babarsari