Home / News

Sabtu, 2 Juli 2022 - 19:02 WIB

Sudah Menyebar di 22 Provinsi, Pemerintah Tetapkan Status Keadaan Tertentu Darurat PMK

Pemerintah Indonesia melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah menetapkan Status Keadaan Tertentu Darurat Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak melalui Surat Keputusan Kepala BNPB Nomor 47 Tahun 2022. Foto: BNPB

Pemerintah Indonesia melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah menetapkan Status Keadaan Tertentu Darurat Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak melalui Surat Keputusan Kepala BNPB Nomor 47 Tahun 2022. Foto: BNPB

NYATANYA.COM, Jakarta – Pemerintah Indonesia melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah menetapkan Status Keadaan Tertentu Darurat Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak melalui Surat Keputusan Kepala BNPB Nomor 47 Tahun 2022.

ā€œMenetapkan Keputusan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana tentang penetapan status keadaan tertentu darurat penyakit mulut dan kuku, bunyi Surat Keputusan Kepala BNPB Nomor 47 Tahun 2022,” demikian bunyi surat keputusan yang ditanda tangani oleh Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto, pada keterangan yang diterima InfoPublik, Sabtu (2/7/2022).

Dalam surat keputusan tersebut ada enam poin yang ditetapkan yakni;

Kesatu, menetapkan status keadaan tertentu darurat Penyakit Mulut dan Kuku.

Kedua, penyelenggaraan Penanganan darurat pada masa status keadaan tertentu darurat Penyakit Mulut dan Kuku sebagaimana dimaksud pada diktum Kesatu dilakukan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Baca juga   Gunung Merapi 4 Kali Luncurkan Awan Panas, Terjauh 3.000 Meter

Ketiga, penyelenggaraan penanganan darurat sebagaimana dimaksud pada diktum Kedua dilakukan dengan kemudahan akses sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan mengenai penanggulangan bencana.

Keempat, Kepala Daerah dapat menetapkan status keadaan darurat penyakit mulut dan kuku untuk percepatan penanganan penyakit mulut dan kuku pada daerah masing-masing.

Kelima, segala biaya yang dikeluarkan sebagai akibat ditetapkannya keputusan ini dibebankan pada APBN, Dana Siap Pakai yang ada pada Badan Nasional Penanggulangan Bencana, dan sumber pembiayaan lainnya yang sah dan tidak mengikat sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Adapun yang Keenam adalah Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan sampai dengan tanggal 31 Desember 2022, dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

Kasus PMK Menyebar di 22 Provinsi

Menurut data dari Isikhnas Kementan, Jumat (1/7) pukul 12.00 WIB, angka penularan PMK telah mencapai 233.370 kasus aktif yang tersebar di 246 wilayah kabupaten/kota di 22 provinsi.

Baca juga   Badan POM Beri Izin Vaksin Covid-19 untuk Anak-anak

Adapun lima wilayah provinsi dengan kasus tertinggi yakni Jawa Timur 133.460 kasus, Nusa Tenggara Barat 48.246 kasus, Jawa Tengah 33.178 kasus, Aceh 32.330 kasus dan Jawa Barat 32.178 kasus.

Berdasarkan data Satuan Tugas Penanganan PMK, jumlah total akumulasi kasus meliputi 312.053 ekor hewan ternak yang sakit, 73.119 ekor hewan ternak dinyatakan sembuh, 3.839 ekor hewan ternak dipotong bersyarat dan sebanyak 1.726 ekor hewan ternak mati karena PMK.

Sebagai bentuk upaya penanganan darurat wabah PMK, pemerintah terus meningkatkan percepatan pelaksanaan vaksinasi untuk hewan ternak guna meningkatkan kekebalan dan mencegah terjadinya kematian. Adapun jumlah hewan ternak yang telah divaksin telah mencapai 169.782 ekor.

(JR/N1)

Share :

Baca Juga

Pasien Covid-19 di Kota Pekalongan terus menunjukkan penurunan. Terlihat dari sepinya pasien di UGD rumah sakit. (Foro: Diskominfo Pekalongan)

News

Ruang UGD Rumah Sakit Mulai Sepi Pasien Covid-19
Jenderal TNI Dudung Abdurahman dalam Podcast Deddy Corbuzier. (Foto: YouTube)

News

Puspomad Terbitkan SP2 Lidik Jenderal Dudung AR, karena Ini Alasannya
Kedatangan vaksin Sinovac diangkut maskapai China Southern Airlines dengan nomor penerbangan CZ 8089, dan tiba di Bandara Soekarno Hatta pukul 10:45 WIB. (Foto: Amiriyandi/InfoPublik).

News

4 Juta Vaksin Sinovac dan 1.263.600 Dosis Pfizer Mendarat di Bandara Soetta
Bupati Klaten dalam sebuah kesempatan meninjau pelaksanaan vaksinasi. Dalam waktu dekat pihaknya akan menyasar anak usia 12 - 18 tahun untuk divaksin. (Foto: Humas Klaten)

News

Klaten Segera Gelar Vaksinasi Covid-19 untuk Anak
Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoe. (Foto: Humas Jateng)

News

Umrah Kembali Ditunda, Gus Yasin Minta Masyarakat Sabar untuk Kebaikan
Presiden Joko Widodo ketika membuka Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) 2021 yang ditayangkan secara virtual pada Kamis (9/12/2021). (Foto: BPMI/Istimewa)

News

Presiden Dorong Koruptor Dijerat Dua Aturan Ini
Tes usap (swab) antigen secara acak kepada karyawan toko di Temanggung. (Foto:nyatanya.com/Diskominfo Jateng)

News

Tim Terpadu Penegakan PPKM Lakukan Tes Antigen di Pertokoan
Sri Sultan Hamengku Buwono X saat rakor secara daring bersama Menkomarves Luhut Binsar Panjaitan. (Foto: nyatanya.com/Humas Pemda DIY)

News

Genjot Vaksinasi Covid-19, DIY Targetkan 20.000 Orang Per Hari