Home / Peristiwa

Sabtu, 4 September 2021 - 13:17 WIB

Susun Masterplan, Wonogiri Siapkan Diri Menjadi ‘Smart City’

Bimbingan Teknis Penyusunan Masterplan Smart City yang digelar Pemkab Wonogiri. (Foto: Humas Kab Wonogiri)

Bimbingan Teknis Penyusunan Masterplan Smart City yang digelar Pemkab Wonogiri. (Foto: Humas Kab Wonogiri)

NYATANYA.COM, Wonogiri – Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) merupakan salah satu alternatif solusi untuk permasalahan pembangunan daerah yang semakin kompleks. Di era digitalisasi media, Pengembangan Kota Cerdas (Smart City) menjadi alternatif solusi Pembangunan Daerah Jangka Menengah hingga Panjang.

Pemerintah Kabupaten Wonogiri terpilih menjadi salah satu dari 48 kabupaten/kota di Indonesia sebagai daerah yang ditetapkan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia dalam Program Gerakan Menuju Kota Cerdas (Smart City).

Hal ini kemudian ditindaklanjuti dengan ditandatanganinya Nota Kesepakatan antara Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika Kemenkominfo dengan Pemkab Wonogiri dan diterbitkannya Keputusan Bupati Wonogiri Nomor 555/151/HK/2021 tentang Pembentukan Dewan dan Tim Pelaksana Smart City Kabupaten Wonogiri.

Konsep Smart City ini sendiri bertujuan untuk memberikan pelayanan publik yang lebih transparan, efektif, efisien, dan akuntabel. Pembangunan berbasis Smart City membutuhkan dukungan dari segenap elemen, utamanya perangkat daerah. Oleh sebab itu, Pemkab Wonogiri menggelar Bimbingan Teknis Penyusunan Masterplan Smart City yang rencananya akan digelar dalam empat tahap.

Baca juga   PPKM Darurat Diperpanjang, Pengusaha Hotel di DIY Kekurangan 'Oksigen'

Tahap pertama dilaksanakan selama dua hari, yakni Jumat (3/9/2021) dan Sabtu (4/9/2021) di Ruang Khayangan Kompleks Sekretariat Daerah Kabupaten Wonogiri. Hadir sebagai narasumber dari dalam kegiatan tersebut Maykada Harjono dari Kemenkominfo dan Andriari Grahitandaru dari Pusat teknologi Informasi dan Komunikasi (PTIK) Balai Pengkajian dan Penerapan Teknologi. Peserta yang hadir dalam kegiatan ini adalah utusan dari organisasi perangkat daerah dan Kecamatan se-Kabupaten Wonogiri.

Baca juga   Turun Level 2, Pemulihan Ekonomi Jadi Fokus Pemkot Pekalongan

Wakil Bupati Wonogiri Setyo Sukarno menuturkan bahwa Smart City menjadi salah satu bagian dari Misi Kabupaten Wonogiri, yakni menjadikan masyarakat Wonogiri pintar sekaligus meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui penguatan dan pemantapan kualitas pendidikan berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi. Setyo Sukarno berpesan agar peserta dapat berpartisipasi aktif dalam Bimtek Penyusunan Masterplan Smart City ini.

“Dalam pelaksanaan Gerakan menuju Smart City, diperlukan adanya panduan atau Masterplan agar Pemkab Wonogiri mampu mengimplementasikan konsep Smart City sesuai karakter dan potensi yang dimiliki. Karenanya, kami menghimbau kepada peserta Bimbingan teknis untuk dapat mengemukakan ide, gagasan, bertukar pikiran dan pengetahuan demi mewujudkan kabupaten Wonogiri yang cerdas,” terang Setyo Sukarno. (*)

Share :

Baca Juga

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo turun gunung bekerja di Kebumen, Selasa (11/1/2022). Keliling desa, rapat virtual, ngopi bareng, hingga ngobrol gayeng di rumah warga, dilakukannya. (Foto: Humas Jateng)

Peristiwa

Bermalam di Rumah Warga, Ganjar: Dua Tahun Saya Tak Bisa Begini Karena Pandemi
Wakil Walikota Yogyakarta Heroe Poerwadi hadiri perayaan Natal 2021 yang diselenggarakan Majelis Perwakilan Wilayah Yayasan Pelayanan Pekabaran Injil Indonesia (MPW YPII) Yogyakarta pada Sabtu (18/12/2021) di ruang Bima Kompleks Balaikota Timoho, Yogyakarta. (Foto: Humas Pemkot Yogya)

Peristiwa

Hadiri Natalan MPW YPII, Heroe Ajak Masyarakat Waspada dan Disiplin Prokes
PT TWC melalui program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) menghibahkan satu unit mimbar beserta mihrab kepada Mardliyyah Islamic Center (MIC) yang berada di kompleks Universitas Gadjah Mada, Sleman, Yogyakarta, Jumat (14/1/2022). (Foto: TWC Media)

Peristiwa

PT TWC Hibahkan Mimbar dan Mihrab pada Mardliyyah Islamic Center UGM
Warga binaan Rutan kelas IIB Boyolali saat diberikan vaksin jenis SinoVac oleh petugas medis. (Foto:nyatanya.com/Diskominfo Boyolali)

Peristiwa

Warga Binaan Rutan Boyolali Terima Vaksinasi
Bupati Haryanto secara simbolis menerima bantuan dari Bank BRI Cabang Pati. (Foto:nyatanya.com/Diskominfo Pati)

Peristiwa

BRI Peduli Serahkan Bantuan CSR Rp250 Juta Tangani Covid-19
Menag saat menghadiri Perayaan Natal 2021 yang digelar keluarga besar umat Kristiani Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI. (Foto: InfoPublik.id)

Peristiwa

Menag Ajak Umat Kristiani Jadikan Perayaan Natal Momentum Instrospeksi
Ganjar Pranowo saat melakukan sidak di wilayah Banjarnegara, menyatakan akan segera membangun jembatan penghubung Desa Jebenplampitan, Kecamatan Sukoharjo, Kabupaten Wonosobo dengan Desa Larangan, Kecamatan Pagentan, Kabupaten Banjarnegara, yang rusak akibat diterjang banjir pada akhir 2021 lalu. (Foto: Humas Jateng)

Peristiwa

Tertunda Bupati di-OTT KPK, Ganjar Segera Bangun Jembatan Jebenplampitan yang Rusak Diterjang Banjir
Vaksinasi Covid-19, yang digelar Polres Batang dalam rangka vaksin serentak di Balai Pertemuan Kecamatan Warungasem dan Polsek Batang Kota. (Foto: MC Batang, Jateng)

Peristiwa

Vaksinasi Serentak di Batang Sasar Ribuan Warga