Home / News

Minggu, 5 September 2021 - 18:01 WIB

Tahun Ketiga Ganjar-Yasin, 40 Ribu Rumah Miskin Teraliri Listrik Gratis

Salah satu rumah miskin di Jawa Tengah yang sudah teraliri listrik gratis dari Pemprov. (Foto: Diskominfo Jateng)

Salah satu rumah miskin di Jawa Tengah yang sudah teraliri listrik gratis dari Pemprov. (Foto: Diskominfo Jateng)

NYATANYA.COM, Semarang – Pemprov Jawa Tengah terus berupaya memberi bantuan sambungan listrik gratis atau listrik murah bagi warga tidak mampu. Hingga 2020 ini, sudah 40.173 ribu rumah teraliri listrik tanpa biaya pemasangan.

Hal itu merupakan satu di antara pencapaian tiga tahun pemerintahan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo-Wakil Gubernur Taj Yasin Maimoen, pada 5 September 2021 ini. Bantuan tersebut untuk membantu warga miskin, serta menggenjot perekonomian masyarakat yang terpuruk akibat pandemi Covid-19.

Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jateng Sujarwanto Dwiatmoko, menyampaikan, pemberian sambungan listrik gratis dilakukan di berbagai daerah di Jateng, seperti Banyumas, Wonogiri, Cilacap, Pati, Kebumen, Blora, Rembang, dan lainnya. Saat ini, progress pekerjaan masih berlangsung hingga akhir tahun. Tahun ini, sampai Juli 2021 sudah terpasang 4.304 unit rumah atau 28,69 persen.

“Total dipasang sampai 2020 sudah sampai pada angka 40 ribu lebih sambungan. Yang tahun ini sudah bertambah lagi, progres tahun ini masih belum closing (sesuai target), karena ini masih on going (sedang berlangsung),” katanya, saat dihubungi baru-baru ini.

Baca juga   BPPTKG Imbau Warga Tidak Beraktivitas di Alur Sungai Merapi

Ditambahkan, program yang merupakan instruksi Gubernur Jateng Ganjar Pranowo ini masih berlangsung. Sesuai rencana, tahun ini akan dipasang 15 ribu sambungan listrik. Pihaknya terus bekerja keras berupaya mewujudkannya sampai akhir tahun 2021.

“Optimisnya terpasang 10 ribu (sambungan listrik). Karena tahun ini sepertinya kita (rencanakan) pasang 15 ribu, tapi ternyata banyak yang sudah mulai pasang sendiri,” sambung Sujarwanto.

Berkurangnya rencana pemasangan sambungan listrik, jelasnya, juga akibat faktor lain, seperti pemilik rumah yang sudah meninggal, dan sebagainya.
Sujarwanto menuturkan, program sambungan listrik ini telah dilakukan sejak 2014. Sampai pada 2020 sudah terealisasi hingga 40.173 unit rumah yang mendapat sambungan listrik gratis.

Dari jumlah itu, pemasangan sambungan listrik terbanyak di Banyumas 3.200 unit; Wonogiri 2.450 unit; Cilacap 2.371 unit; Pati 2.137 unit dan Blora 1.816 unit.

Baca juga   Peringatan HPN Jawa Tengah, Ganjar: Perjuangan Jurnalistik Harus Terus Menyala

Pemasangan sambungan listrik ini juga berefek pada peningkatan produktivitas hingga kesejahteraan keluarga. Dengan listrik, masyarakat bisa melakukan aktivitas produktif seperti menjahit, membuat kerajinan dan kuliner.

Menurutnya, pemasangan sambungan listrik tahun ini telah dilakukan dalam kurun tiga bulan terakhir. Faktor adanya Covid-19 memicu kurang maksimalnya pengerjaan pemasangan sambungan listrik.

“Sampai akhir tahun saya optimis pada angka 10 ribuan (sambungan listrik),” terang Sujarwanto.

Dinas ESDM juga memberikan bantuan sosial berupa biogas yang telah terbangun sejumlah 81 unit sampai triwulan II, dan akan ditargetkan menjadi 102 unit sampai akhir 2021.

Di samping itu juga dikembangkan PLTS atap untuk cluster-cluster UMKM dan pondok pesantren. Termasuk, pengembangan dan pemanfaatan gas rawa (Biogenic Shallow Gas) untuk rumah tangga di Kecamatan Penjawaran dan Kecamatan Wanayasa Kabupaten Banjarnegara.

“Upaya ini sebagai stimulasi bagi pemulihan ekonomi sebagai dampak pandemi Covid-19,” pungkasnya. (*)

Share :

Baca Juga

Ganjar Pranowo usai bertemu dengan Menteri Luhut, di Rumah Dinas Gubernur (Puri Gedeh), Selasa (7/6/2022). Foto: Humas Jateng

News

Ganjar-Luhut Sepakat Tunda Rencana Kenaikan Tarif Naik Candi Borobudur
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat mendampingi Presiden Jokowi dalam kunjungan kerja di Kabupaten Brebes. (Foto: Humas Jateng)

News

Duduk Semobil, Presiden Jokowi Titipkan Pesan Khusus kepada Ganjar, Apa Saja Ya?
Foto: Kanal Youtube Kemenko Polhukam

News

Heboh Masuk di Situs Lelang New York, Pemerintah Batalkan MoU Pemanfaatan Pulau Widi
Presiden Jokowi melantik sembilan orang Anggota Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) di Istana Negara, Jakarta, Kamis (18/01/2024). BPMI Setpres.

News

Ini Sembilan Anggota KPPU yang Dilantik Presiden Jokowi
Presiden RI Joko Widodo mengatakan, gelar pahlawan nasional Proklamator Kemerdekaan Republik Indonesia Soekarno atau Bung Karno telah memenuhi syarat setia kepada bangsa. Atas dasar itu, Presiden ke-1 Indonesia itu tepat dianugerahi gelar kepahlawanan. Foto: BPMI Setpres

News

Bung Karno Memenuhi Syarat sebagai Pahlawan Nasional, Begini Penjelasan Presiden Jokowi
Presiden Joko Widodo mengundang 33 Gubernur dari seluruh Indonesia, ke lokasi calon pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur. Salah satunya Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. (Foto: Humas Jateng)

News

Ikut Presiden ke IKN, Ganjar Pranowo Bawa Tanah dan Air dari Jawa tengah, Apa Maksudnya?
Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan (kanan) bersama Kasat Reskrim AKP Rusmono (kiri) memperlihatkan tumpukan kardus berisi minyak goreng kemasan 2 liter yang diamankan polisi dari sebuah gudang di Kampung Kempeng, Desa Cempaka, Warunggunung, Kabupaten Lebak, Banten, Sabtu (26/2/2022). (ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman/foc/InfoPublik.id)

News

Polda Banten Tangkap Penimbun Minyak Goreng di Lebak, Barang Buktinya Banyak Banget
Guna memperkuat layanan perlindungan konsumen, OJK meresmikan Site Contact Center Kontak OJK 157 di Wisma Mulia 2 Jakarta. Foto: OJK

News

Perkuat Layanan Perlindungan Konsumen, OJK Resmikan Site Contact Center 157