Home / News

Jumat, 1 Oktober 2021 - 22:42 WIB

Tanggap Tanggon Tuwuh, Tema HUT Ke-265 Kota Yogya yang Penuh dengan Doa, Harapan, dan Optimisme

Talkshow Pembukaan Pekan HUT ke-265 Kota Yogya, di Pedestrian Jalan Jenderal Sudirman. (Foto: Humas Pemkot Yogya)

Talkshow Pembukaan Pekan HUT ke-265 Kota Yogya, di Pedestrian Jalan Jenderal Sudirman. (Foto: Humas Pemkot Yogya)

NYATANYA.COM, Yogyakarta – Kota Yogyakarta pada tanggal 7 Oktober 2021 mendatang akan berusia 265 tahun, sebuah tema syarat akan doa, harapan, serta optimisme di usung pada peringatan HUT Kota Pelajar kali ini, yakni Tanggap Tanggon Tuwuh.

Plt Asisten Administrasi Umum Kota Yogya, yang juga merupakan Ketua Panitia HUT ke-265 Kota Yogya, Kris Sarjono, mengatakan Tanggap memiliki makna kecepatan, sekaligus kecekatan, untuk beradaptasi, atau menyesuaikan diri dengan kondisi pandemi Covid-19. Sehingga, kegagapan bisa dihindari.

“Tanggap berarti kecepatan dalam beradaptasi dengan situasi yang terus berkembang,” jelasnya, dalam agenda talkshow Pembukaan Pekan HUT ke-265 Kota Yogya, di Pedestrian Jalan Jenderal Sudirman, Jumat (1/10/21) sore.

Baca juga   Waspadai Potensi Kebakaran, Sampai Juli 2022 Sudah 37 Kasus Kebakaran Terjadi di Kota Yogya

Sementara Tanggon ialah ketangguhan dalam menghadapi situasi yang tidak menentu seperti dewasa ini. “Tanggon berarti tangguh dan kokoh walau situasi tak menentu namun tetap kuat dan tidak menyerah,” katanya.

Dan yang terakhir adalah Tuwuh mengandung makna tantangan, untuk senantiasa hidup dan terus berkembang. Selaras dan mengikuti kondisi yang kini dihadapi

“Tuwuh berarti kemampuan untuk terus hidup dan berkembang apapun kondisinya,” bebernya.

Melalui tema tersebut, warga Kota Yogya diharapkan dapat memaknai momentum perayaan HUT Kota Yogya dengan mudah beradaptasi, tetap kuat, dan tidak menyerah serta terus berkembang.

Baca juga   Cuaca Tak Mendukung, Pencarian Korban Gempa Cianjur Dihentikan Sementara

Pada kesempatan tersebut pihaknya juga mengatakan, puncak kegiatan HUT Kota Yogya tahun ini akan dimeriahkan event rutin Wayang Jogja Night Carnival (WJNC). Sebagai informasi, agenda tersebut sudah masuk dalam Calendar of Event (COE) Nasional, yang ditetapkan Kemenparekraf RI.

“Untuk itu, kita harus menjaga betul. WJNC kita gelar dengan skema hybrid, supaya masyarakat tetap dapat ikut menikmati dari rumah. Untuk tahun ini, kita usung lakon ‘Semar Boyong’, menyesuaikan kondisi penanganan Covid-19 yang kita jalani,” ujarnya. (*)

Share :

Baca Juga

Ilustrasi Suasana di SPBU. Foto: Pertamina

News

Mulai Hari Ini, Harga BBM Pertamax Turun Jadi Rp12.800, Pertamax Turbo Rp14.180
Logo Provinsi Jawa Tengah. (Ilustrasi: nyatanya.com)

News

‘Gedor Lakon’, Gerakan Donor Plasma Konvalesen di Jawa Tengah
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengecek situasi dan kesiapan di beberapa rest area ruas tol Solo-Semarang untuk arus mudik-balik lebaran. (Foto: Humas Jateng)

News

Pantau Rest Area, Ganjar Ingatkan Pedagang Tertib Prokes dan Jaga Kualitas
Foto: BPMI Setpres

News

Anak Muda ASEAN Berpotensi Jadi Episentrum Pertumbuhan Ekonomi Kawasan
Gubernur DIY, Sri Sultan HB X saat melepas mudik gratis pedagang warmindo. (Humas Pemkot Jogja)

News

Ribuan Pedagang Warmindo Mudik Gratis, Eratkan Persaudaran Perantau di Jogja
Polres Metro Bekasi menangkap tiga pelaku begal di Jalan Kampung Bojong Jaya Tarumajaya Kabupaten Bekasi. (Foto: PMJ News)

News

Berpura-pura Pesan Ojol, Tiga Pelaku Begal di Bekasi Diringkus Polisi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) beserta Ibu Iriana Joko Widodo bertolak menuju Washington DC, Amerika Serikat (AS), Selasa (10/5/2022). Foto: BPMI Setpres

News

Hadiri KTT ASEAN-AS, Presiden Jokowi Bertolak ke Washington DC
Presiden Jokowi. Foto: Tangkapan Layar BPMI SETPRES

News

IndoVac, Ini Vaksin Covid-19 Hasil Karya Anak Bangsa Diproduksi Biofarma