Home / Peristiwa

Rabu, 13 April 2022 - 12:23 WIB

Tim Gabungan Amankan Makanan Kedaluwarsa di Pasar Raya Salatiga

Tim Gabungan Operasi Ketertiban Kota menemukan makanan kedaluwarsa dari pedagang di kawasan Pasar Raya Salatiga. Makanan kedaluwarsa tersebut langsung disita dan diamankan petugas. (Foto: Diskominfo Jateng)

Tim Gabungan Operasi Ketertiban Kota menemukan makanan kedaluwarsa dari pedagang di kawasan Pasar Raya Salatiga. Makanan kedaluwarsa tersebut langsung disita dan diamankan petugas. (Foto: Diskominfo Jateng)

NYATANYA.COM, Salatiga – Tim Gabungan Operasi Ketertiban Kota menemukan makanan kedaluwarsa dari pedagang di kawasan Pasar Raya Salatiga. Makanan kedaluwarsa tersebut langsung disita dan diamankan petugas.

“Dari hasil pantauan hari ini, masih ditemukan makanan kedaluwarsa. Ada beberapa makanan yang disita seperti gula kacang, teajus, bakpia pathok, getuk trio yang dijual pedagang. Makanan tersebut langsung kita amankan karena sudah kedaluwarsa dan masih dipajang,” kata Suryatnanto, Kasi Penyelidikan, Penyidikan dan Penindakan (P3) Satpol PP, Selasa (12/4/2022).

Ditambahkan, pantuan dilakukan petugas di kawasan Pasar Raya Salatiga baik pada pedagang makanan maupun toko modern dan pusat perbelanjaan. Petugas meneliti satu persatu minuman dan makanan yang dijual untuk melihat kelaikan konsumsinya.

Baca juga   Kecelakaan Mobil Innova di Tol Pekanbaru - Dumai Akibat Pecah Ban

“Kami selalu mengimbau untuk selalu mengawasi masa kedaluwarsa makanan yang dijualnya, agar kejadian makanan yang kedaluwarsa tidak terulang lagi,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Satpol PP Kota Salatiga, Joko Haryono mengatakan, pengawasan terhadap makanan kedaluwarsa rutin dilakukan,khususnya menjelang lebaran. Hal tersebut penting untuk mengantisipasi beredarnya makanan dan minuman yang tidak layak dikonsumsi.

Baca juga   Penjualan Tas Kruistik Kayu Temanggung Naik 75 Persen Usai Ikut Lapak Ganjar

“Operasi ini harus dilakukan dengan baik dan santun. Sebelumnya dahulukan untuk meminta izin ke pemilik toko sebelum memeriksa makanan dan minuman kedaluwarsa. Semoga dengan kegiatan ini bisa mengontrol dan memberikan pengawasan, terhadap makanan yang tidak layak dijual, sehingga masyarakat aman,” terang Joko.

Sebagai informasi, kegiatan tersebut diikuti beberapa unsur, yakni Satpol PP, Dispangtan, Dinas Perdagangan, Bagian Hukum Setda, Bagian Prokompim, Dinas Kesehatan, Polres Salatiga, Denpom IV/3, Kodim 0714.

(*/N1)

Share :

Baca Juga

Hariyanto SH (kiri) didampingi Refingo Krishna SH selaku Kuasa Hukum keluarga GK memberikan klarifikasi dan kronologi peristiwa yang terjadi. Foto: Ist/YP

Peristiwa

Kasus Cucu Bunuh Kakek di Parkiran McDonald’s Yogya, Orang Tua Tersangka GK Bantah Anaknya Terlibat
Walikota Surakarta Gibran Rakabuming secara simbolis menerima bantuan katu vaksin dari Sub BMPD Jateng-Solo. (Foto:nyatanya.com/Humas Pemkot Surakarta)

Peristiwa

Dukung Percepatan Vaksinasi, Sub BMPD Jateng – Solo Bantu 100.000 Kartu Vaksin
RAPI Sleman yang beranggotakan lebih dari 800 orang, memperkuat lini sumber daya manusianya dengan mengadakan Bimbingan Organisasi RAPI pada Minggu (5/12/2021), di Bumi Perkemahan Taman Tunas Wiguna Babarsari, Kabupaten Sleman. (Foto: Iswara/RAPI DIY)

Peristiwa

RAPI Sleman Tingkatkan Kompetensi Anggota dalam Komunikasi Bencana
Wakil Walikota Yogya, Heroe Poerwadi gowes Dodolan Kampung pada Jumat (21/1/2021) berkolaborasi dengan program Dakon Perak dari Pemkot Yogyakarta untuk melihat potensi di wilayah Kelurahan Wirogunan. (Foto: Humas Pemkot Yogya)

Peristiwa

Gowes “Dodolan Kampung” Ngaruhke Ekonomi Perempuan di Kelurahan Wirogunan
Sebanyak 20 satwa endemic Maluku dilepasliarkan ke habitat aslinya di kawasan konservasi Suaka Alam (SA) Gunung Sahuwai, Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku. Foto: Biro Humas KLHK

Peristiwa

20 Satwa Liar Endemik Maluku Dipulangkan ke Suaka Alam Gunung Sahumai
Sri Sultan saat Peresmian Kantor KPPU Wilayah VII. (Foto: Humas Pemda DIY)

Peristiwa

Sri Sultan: KPPU Diharapkan Turut Bangun Struktur Ekonomi
Indonesia kembali kedatangan vaksin Covid-19 merek AstraZeneca sebanyak 1.750.800 dosis pada Selasa (18/1/2022). (Foto: Ryiadhy BN/InfoPublik)

Peristiwa

Sebanyak 1.750.000 Dosis Vaksin AstraZeneca Tiba di Tanah Air
nyatanya.com

Peristiwa

Ajakan Berhubungan Intim Ditolak, Seorang Ayah di Mappi Bunuh Anak Angkat