NYATANYA.COM, Yogyakarta – Meski kasus corona di DIY masih fluktuatif, namun pada Kamis (16/9/2021) disampaikan bahwa persentase kesembuhan (tingkat kesembuhan) pasien Covid-19 sebesar 94,02% sementara persentase kasus kematian (tingkat kematian) adalah sebesar 3,33%.
Pemda DIY hari ini melaporkan sebanyak 611 kasus positif yang dinyatakan sembuh, dengan distribusi kasus berdasar domisili, Kota Yogyakarta 13 kasus, Kabupaten Bantul 93 kasus, Kabupaten Kulonprogo 92 kasus, Kabupaten Gunungkidul 21 kasus, Kabupaten Sleman 392 kasus. Sehingga total 144.377 pasien dinyatakan sembuh Covid-19.
Sementara meninggal dunia dilaporkan 9 pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia. Mereka berasal dari Kabupaten Bantul 5 kasus, Kabupaten Kulonprogo 1 kasus, dan dari Kabupaten Sleman 3 kasus.
“Sehingga total kasus meninggal Covid-19 sampai hari ini menjadi 5.108 pasien,” jelas Juru Bicara Pemda DIY untuk penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih.
Ditambahkan Berty, untuk kasus baru, hari ini terdapat penambahan 111 kasus positif, dengan perincian berdasarkan domisili sebagai berikut, Kota Yogyakarta 13 kasus, Kabupaten Bantul 47 kasus, Kabupaten Kulonprogo 11 kasus, Kabupaten Gunungkidul 4 kasus, Kabupaten Sleman 36 kasus. Sehingga total terkonfirmasi Covid-19 menjadi 153.560 orang.
“Rincian riwayat sementara kasus terkonfirmasi Covid-19 adalah, hasil periksa mandiri 16 Kasus, tracing kontak kasus positif 89 kasus, belum ada info 6 kasus,” imbuh Berty.
Hasil laporan Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota dan RS Rujukan Covid di DIY, update Hari Kamis, 16 September 2021 pukul 16.00 WIB, total suspek kumulatif adalah 85.977 orang, dan jumlah suspek dalam pemantauan 1.729 orang. (Aja)