NYATANYA.COM, Surabaya – Sebuah toko yang berada kompleks Andika Plaza Surabaya terbakar, Sabtu (23/7/2022) sekira pukul 11.04 WIB
Kebakaran diduga berasal dari pemotongan ducting ventilasi AC yang merembet ke beberapa bagian lainnya.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Surabaya, Didik Irianto, mengatakan , awal kebakaran itu terjadi saat petugas engineering Andhika Plaza sedang melaukan pembongkaran ducting untuk di ganti yang baru.
“ketika mengelas dari engineering tidak mengetahui ada glasswool kemudian api dari las menyambar dan terbakar,” kata Dedik.
Dari waktu pelaporan, lanjut Dedik, petugas Pemadam kebakaran menguasai api dan dinyatakan kondusif pada pukul 11.57 WIB. Ia menyebut tidak ada korban dalam kejadian ini.
Sebanyak 13 unit dikerahkan dalam kejadian ini yang terdiri dari, 2 Unit Tempur Pos Rayon 1 Pasar Turi, 2 Unit Tempur Pos Rayon 2 Tambakrejo, 1 Unit Tempur Pos Grudo, 1 Unit Tempur Pos Menur, 1 Unit Tempur Pos Sukolilo, 6 unit Tim Rescue.
(Ade/SL1/N1)