NYATANYA.COM, Yogyakarta – Hasil laporan Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota & RS Rujukan Covid di DIY, update Hari Senin, 22 Agustus 2022, pkl. 16.00 WIB, terdapat penambahan kasus baru sebanyak 29 orang.
Dengan perincian berdasarkan domisili, Kota Yogyakarta 7 kasus, Kabupaten Bantul 2 kasus, Kabupaten Kulon Progo 1 kasus, Kabupaten Gunungkidul 1 kasus, dan Kabupaten Sleman 18 kasus.
“Sementara untuk kasus meninggal dunia 0 kasus, dan pasien sembuh Covid-19 bertambah 28 orang,” demikian dikutip dari rilis yang dikeluakan BPBD DIY melalui akun instagram resminya.
Sebanyak 28 kasus positif yang dinyatakan sembuh, dengan distribusi kasus berdasar domisili, Kota Yogyakarta 0 kasus, Kabupaten Bantul 15 kasus, Kabupaten Kulon Progo 13 kasus, Kabupaten Gunungkidul 0 kasus, dan Kabupaten Sleman 0 kasus.
Dijelaskan pula, sampai Senin (22/8/2022) total Suspek Kumulatif adalah 103.457 orang. Sementara total akumulasi jumlah kasus terkonfirmasi Covid-19 adalah 223.503 orang.
Total Sebanyak 216.767 pasien dinyatakan sembuh Covid-19, dan 5.922 pasien positif Covid-19 meninggal dunia. Sedangkan jumlah suspek dalam pemantauan 508 orang.
Rincian riwayat sementara kasus terkonfirmasi Covid-19 adalah, hasil periksa mandiri sebanyak 17 kasus. Suspek 8 kasus, kontak erat 3 kasus, follow up 1 kasus.
“Perlu disampaikan bahwa persentase kesembuhan (tingkat kesembuhan) pasien Covid-19 adalah sebesar 96,99 % sementara persentase kasus kematian (tingkat kematian) adalah sebesar 2,65 %,”
BPBD DIY juga melaporkan, sampai hari ini jumlah total Tempat Tidur (TT) di RS Rujukan baik TT Critical maupun Non-Critical adalah sebanyak 1.401 dengan rincian sebagai berikut TT CRITICAL (Ketersediaan 134, Penggunaan 11) sementara TT NON CRITICAL (Ketersediaan 1.267, Penggunaan 72).
Jumlah yang diperiksa per Senin, 22 Agustus 2022 adalah 1.637 orang. Sedangkan total jumlah keseluruhan yang telah diperiksa hingga Senin (22/8/2022) sebanyak 2.762.989 orang.
(N1)