Home / Peristiwa

Sabtu, 15 Januari 2022 - 20:27 WIB

Vaksin AstraZeneca Donasi Jepang Tiba di Tanah Air

Indonesia kembali menerima kedatangan vaksin Covid-19 merk AstraZeneca sebanyak 448.000 dosis pada Sabtu (15/1/2022). Kedatangan vaksin di tahap ke-194 ini merupakan donasi dari Pemerintah Jepang. (Foto: Amiri Yandi/InfoPublik)

Indonesia kembali menerima kedatangan vaksin Covid-19 merk AstraZeneca sebanyak 448.000 dosis pada Sabtu (15/1/2022). Kedatangan vaksin di tahap ke-194 ini merupakan donasi dari Pemerintah Jepang. (Foto: Amiri Yandi/InfoPublik)

NYATANYA.COM, Tangerang – Indonesia kembali menerima kedatangan vaksin Covid-19 merk AstraZeneca sebanyak 448.000 dosis pada Sabtu (15/1/2022). Kedatangan vaksin di tahap ke-194 ini merupakan donasi dari Pemerintah Jepang.

Pantauan InfoPublik di Terminal Kargo Bandara Soekarno Hatta, Sabtu (15/1/2022) terlihat bahwa vaksin itu diangkut menggunakan maskapai Japan Airlines dengan nomor penerbangan JL725, dan mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pukul 16.50 WIB.

Kedatangan vaksin ini merupakan bukti keberhasilan Pemerintah RI dalam menempuh cara diplomasi untuk pemenuhan kebutuhan vaksinasi dalam negeri.

Baca juga   Sebanyak 1.895 Orang Sembuh dari Covid-19, Meninggal Bertambah 26 Kasus

Pemerintah Indonesia sangat berterima kasih kepada Pemerintah Jepang atas hibah ini, yang merupakan bagian dari komitmen Jepang untuk memberikan 2,72 juta dosis vaksin tambahan bagi Indonesia.

Sebelumnya, pada 2021, Jepang telah memberikan sekitar 4,15 juta dosis vaksin kepada Indonesia. Hal ini membuktikan eratnya hubungan kedua negara, serta besarnya komitmen bersama untuk menangani pandemi Covid-19, termasuk di kawasan Asia Pasific.

Bagi Indonesia, ketersediaan vaksin ini sangatlah penting, terlebih saat ini, pemerintah mulai melaksanakan pemberian vaksin.

Baca juga   Antisipasi Lonjakan Covid, Sukoharjo Siapkan Dua Lokasi Isoter

Pemerintah akan terus bekerja keras menyelesaikan vaksinasi dalam waktu yang cepat. Ketersediaan vaksin menjadi kunci kecepatan program ini. Lancarnya kedatangan vaksin, membuat upaya percepatan dan perluasan program vaksinasi jadi lebih optimal.

Bersamaan dengan itu, pemerintah tak lupa mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan. Semua pihak tetap harus menjaga disiplin protokol kesehatan.

Pelonggaran pembatasan mobilitas yang dilakukan hendaknya tidak diartikan bahwa pandemi telah berakhir. Masyarakat harus tetap disiplin prokes.

(*/N1)

Sumber: InfoPublik.id

Share :

Baca Juga

Atap Pasar Giwangan yang roboh diterjang hujan deras dan angin kencang, Minggu (29/5/2022) sore tadi. Foto: Tangkapan layar Twitter @ArchiveJogja

Peristiwa

Atap Pasar Giwangan Roboh Diterjang Hujan Deras dan Angin Kencang, Timpa Pedagang
Launching logo HUT ke-266 Kota Yogya. Foto: Humas Pemkot Yogya

Peristiwa

Peluncuran Logo Serentak, Rangkaian HUT ke-266 Kota Yogyakarta Resmi Dimulai
(Ilustrasi/Diskominfo Klaten)

Peristiwa

Warga Karangdowo Segera Nikmati Air Bersih PDAM Tirta Merapi
Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan (DPKPP) Klaten menggelar business matching dan promosi hasil produk pertanian unggulan Kabupaten Klaten. (Foto: Diskominfo Klaten)

Peristiwa

Tingkatkan Nilai Produk Pertanian, DPKPP Klaten Gelar Business Matching
Logo Pemda DIY. (nyatanya.com)

Peristiwa

Keluarga Garda Terdepan Wujudkan DIY Bebas Stunting
Bupati Zaenal Arifin saat memimpin Rapat Koordinasi Penanganan Covid-19 bersama jajaran Forkopimda di Rumah Dinas Bupati Magelang, Senin (7/2/2022). (Foto: humas/beritamagelang)

Peristiwa

Kasus Covid-19 Melonjak, Bupati Magelang Dorong Langkah Antisipasi Pencegahan Omicron
Kapolres Blora Polda Jawa Tengah AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK pimpin langsung jalannya apel penyerahan kendaraan dinas Bhabinkamtibmas di halaman belakang Mapolres Blora, Rabu, (27/10/2021). (Foto:MC Kab. Blora/Teguh)

Peristiwa

Kapolres Blora Serahkan Sepeda Motor Dinas Bhabinkamtibmas
Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, mengikuti kegiatan penanaman 5.000 bibit pohon dalam acara bakti sosial Jaksa Peduli Lingkungan. Kegiatan tersebut diadakan oleh Kejaksaan Tinggi DIY, pada hari Rabu (23/3/2022), di Tebing Breksi, Prambanan, Sleman. (Foto:Humas Sleman)

Peristiwa

Peringati Hari Air Sedunia, 5.000 Bibit Pohon Ditanam di Tebing Breksi