Home / Olga

Sabtu, 2 Oktober 2021 - 11:22 WIB

Venue Dayung PON Papua Diharap Cetak Atlet Kelas Dunia

Menteri PUPR menyerahkan medali kepada para kontingen yang berhasil meraih pada final cabor Dayung di PON XX Papua. (Foto: Kementerian PUPR)

Menteri PUPR menyerahkan medali kepada para kontingen yang berhasil meraih pada final cabor Dayung di PON XX Papua. (Foto: Kementerian PUPR)

NYATANYA.COM, Jayapura – Fasilitas venue dayung di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua diharapkan bisa mencetak atlet-atlet dayung Papua kelas dunia yang mempu bersaing di kancah internasional.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, yang juga selalu Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PB PODSI) mengatakan, para atlet bisa berlatih dengan baik karena venue dayung ini dibangun dengan menjaga kualitas, kerapihan dan kekuatan berstandar internasional.

“Harapan saya dengan adanya fasilitas ini adalah agar olahraga Dayung di Indonesia, khususnya di Papua, dapat lebih meningkat ke depan dan mampu bersaing di ajang internasional. Selamat kepada Pemda (Pemerintah Daerah) Papua dan selamat kepada seluruh atlet yang ikut pertandingan PON ini.Tetap semangat dan raih prestasi yang lebih tinggi lagi,” kata Menteri PUPR saat meninjau atlet Dayung yang tengah bertanding pada PON XX Tahun 2021, Jumat (1/10/2021).

Baca juga   Raup Untung dari Jual Maskot, Gebyar PON XX Gerakkan Ekonomi Papua

Dalam kesempatan tersebut, Menteri PUPR berkesempatan menyerahkan piala kepada para kontingen yang berhasil meraih Juara I, II, dan III pada final cabang olahraga (cabor) Dayung di PON XX Papua.

Lebih lanjut Menteri PUPR menjelaskan dalam PON XX Papua kali ini banyak peserta di cabor dayung yang bukan berasal dari program pelatihan nasional (Pelatnas).

Baca juga   Wagub GPAA Paku Alam X Kunjungi Atlet DIY di PON Papua

Hal ini dinilai merupakan salah satu wujud keberhasilan PB PODSI dalam melakukan pembinaan terhadap talenta-talenta muda atlet di berbagai daerah.

“Pesertanya banyak juga dari Non Pelatnas, artinya program regenerasi dan pembinaan PB PODSI berjalan. Saya lihat tadi yang Non Pelatnas juga ada yang juara,” imbuh dia.

Menteri PUPR berhadap para atlet PODSI yang bertanding di PON XX Papua bisa menjadi contoh dalam menjunjung tinggi solidaritas bangsa, karena diikuti berbagai provinsi di Indonesia seperti Jambi, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua, dan Kalimantan. (*)

Share :

Baca Juga

Ujian pertama berhasil dilewati Gregoria Mariska Tunjung dalam laga pembuka penyisihan grup M tunggal putri. (Foto:nyatanya.com/nocindonesia)

Olga

Gregoria Mariska Tunjung Menangi Laga Pembuka Grup M
Foto: Istimewa/PSSI

Olga

Ketua PSSI Berharap Garuda Muda Mampu Kalahkan Vietnam
Sebanyak 10 rekor nasional berhasil dipecahkan oleh atlet Renang di Lukas Enembe Aquatic Stadium, Kabupaten Jayapura, Selasa (9/11/2021). (Foto: Istimewa/InfoPublik)

Olga

10 Rekornas Tercipta di Hari Kedua Cabor Renang Peparnas Papua
Silvana Lamanda (kedua dari kanan), siswa SMA Negeri 3 Gorontalo mengukir prestasi dengan menyumbangkan medali perak PON XX Papua. (Foto:MCGorontaloprov)

Olga

Silvana Lamanda, Siswi SMAN 3 Gorontalo Raih Medali Perak PON Papua
Kejuaraan balap motocross bergengsi Trial Game Dirt 2024 seri ketiga digelar Jumat dan Sabtu, 23-24 Agustus 2024 di Sirkuit Lapangan Jogja Expo Center (JEC) Bantul Yogyakarta. (Foto: Latif Noor)

Olga

Seri Ketiga Trial Game Dirt 2024 di Sirkuit JEC Bantul, Kroser Elit Gas Pol Meburu Poin
Bupati Blora H. Arief Rohman membuka turnamen Blora Open Woodball yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-272 Kabupaten Blora di Lapangan Kridosono, Minggu (5/12/2021) pagi. (Foto: MC Kab. Blora/Teguh)

Olga

Turnamen Open Woodball Meriahkan HUT ke-272 Kabupaten Blora
Pengurus KONI DIY usai bertemu Gubernur Sri Sultan Hamengku Buwono X. (Foto:Humas Pemda DIY)

Olga

DIY Targetkan 11 Medali di PON XX 2021 Papua
Pelari putri DKI Jakarta Odekta Elvina Naibaho (tengah), bersama pelari putri DKI Jakarta Tryaningsih (kiri) dan pelari Sulawesi Selatan Fitri (kanan) memperlihatkan medalinya saat pengalungan medali nomor lari 5.000 meter Putri PON Papua di Stadion Atletik Mimika Sport Center, Kabupaten Mimika, Papua, Selasa (5/10/2021). Odekta Elvina meraih medali emas sementara Tryaningsih meraih medali perak dan Fitri meraih medali perunggu. (ANTARA FOTO/Novrian Arbi/YU)

Olga

Klasemen Sementara PON XX, Jabar Gusur Tuan Rumah